DWP 2022 Digelar di JIExpo, Kapasitas Dibatasi 30 Ribu Pengunjung per Hari

Rabu, 7 Desember 2022 20:56 WIB

Suasana dari festival musik Djakarta Warehouse Project (DWP) 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu, 15 Desember 2019. DWP 2019 menampilkan 69 musisi dari berbagai sub-gendre musik elektronik antara lain, Martin Garrix, Blasterjaxx, Bassjackers, Markus Schulz dan Yellow Claw. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Ismaya Live, selaku penyelenggara Djakarta Warehouse Project (DWP) 2022, memastikan telah mengikuti aturan pemerintah mengenai gelaran festival musik. DWP 2022 akan digelar pada 9-11 Desember 2022 di JIExpo Kemayoran.

Brand Consultant Ismaya Live Sarah Deshita mengatakan, kapasitas acara DWP 2022 adalah 90.000 penonton untuk tiga hari, atau 30 ribu per hari.

"Jadi untuk tahun ini memang kami targetkan 30.000 per hari dan itu sebenarnya sudah mengikuti arahan dari pemerintah juga dalam kondisi tetap mengikuti protokol kesehatan," kata Sarah saat konferensi pers DWP 2022 di Dragonfly, Rabu, 7 Desember 2022.

Sarah memastikan tidak akan ada penambahan penjualan tiket untuk festival musik itu jika tiket sudah terjual habis. Hal itu dilakukan agar tidak terjadinya over capacity pada konser yang akan berlangsung.

"Sekarang sudah ada kategori yang sold out juga," ujarnya. "Kalau sudah sold out, ya sold out, jadi nggak akan ada penambahan kapasitas di luar kapasitas yang seharusnya."

Menurut Sarah, kapasitas pengunjung di JIExpo sebenarnya dapat menampung 100.000 orang. Meski begitu, Ismaya Live memilih untuk memberi ruang lebih luas agar penonton tidak berdesak-desakan dan dapat menikmati acara musik tersebut dengan nyaman.

"Sebenernya kalau festival-festival Ismaya Live juga memang kita nggak suka yang dempet-dempetan ya karena akan ada landmark, spot foto yang kalau keramaian jadi percuma," kata Sarah.

Advertising
Advertising

Untuk menjaga protokol kesehatan, Ismaya Live mengimbau agar semua pengunjung DWP 2022 sudah terdaftar di PeduliLindungi dengan kategori aman. "Lebih bagus untuk antigen terlebih dahulu karena ini menyangkut banyak orang," kata Sarah.

Baca juga: DWP Kembali Digelar Offline Tahun ini, Disparekraf DKI: Belum Ada Izin

Berita terkait

Hammersonic 2024 Segera Digelar, Ada Lamb of God hingga Yngwie Malmsteen

20 hari lalu

Hammersonic 2024 Segera Digelar, Ada Lamb of God hingga Yngwie Malmsteen

Hammersonic adalah festival musik metal terbesar se-Asia Tenggara yang diadakan setiap tahun di Jakarta. Siapa saja line up tahun ini?

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Menteri PUPR Akan Tinjau IKN setelah Libur Lebaran, Ombudsman Respons Aturan Pembatasan Barang Bawaan

37 hari lalu

Terkini Bisnis: Menteri PUPR Akan Tinjau IKN setelah Libur Lebaran, Ombudsman Respons Aturan Pembatasan Barang Bawaan

Menteri Basuki Hadimuljono akan tinjau progres pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN setelah libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Cara Membeli Tiket Jakarta Lebaran Fair JIExpo Kemayoran

37 hari lalu

Cara Membeli Tiket Jakarta Lebaran Fair JIExpo Kemayoran

Ada juga tiket terusan untuk masuk dan menonton konser di Jakarta Lebaran Fair sebesar Rp 40.000 di hari biasa dan Rp 50.000 akhir pekan.

Baca Selengkapnya

Kata Dewi Gontha Soal Festival Musik Indonesia yang Lebih Berkembang dari Singapura

56 hari lalu

Kata Dewi Gontha Soal Festival Musik Indonesia yang Lebih Berkembang dari Singapura

Perwakilan penyelenggara Java Jazz Festival, Dewi Gontha mengungkapkan bahwa Singapura menyontek festival musik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Batal Manggung di SXSW Demi Bela Palestina, Reality Club Banjir Pujian

16 Maret 2024

Batal Manggung di SXSW Demi Bela Palestina, Reality Club Banjir Pujian

Reality Club mendapat pujian dan apresiasi dari rekan-rekan sesama musisi atas keputusan mereka yang batal tampil di SXSW demi bela Palestina.

Baca Selengkapnya

Pesta Bergoyang Pertama Digelar di Bali, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

14 Februari 2024

Pesta Bergoyang Pertama Digelar di Bali, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

Setelah Bali, Pesta Bergoyang akan hadir di Semarang, Surabaya, Bandung, dan beberapa kota lainnya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Michael Wong, Penyanyi Mandarin yang akan Konser di Jakarta

29 Januari 2024

Profil Michael Wong, Penyanyi Mandarin yang akan Konser di Jakarta

Konser Michael Wong bertema First Time akan diadakan di JIExpo Theater, Jakarta pada Sabtu, 30 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Synchronize Fest Kembali Digelar Oktober 2024, Bertema Together Bersama

23 Desember 2023

Synchronize Fest Kembali Digelar Oktober 2024, Bertema Together Bersama

Synchronize Fest akan digelar selama 3 hari pada 2024 mendatang. Tiket Early Bird dijual mulai 28 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Ada Tiket Gratis DWPXV, Begini Cara Mendapatkannya

3 Desember 2023

Ada Tiket Gratis DWPXV, Begini Cara Mendapatkannya

Bagi yang beruntung, akan ada Golden Ticket gratis untuk menyaksikan DWPXV tahun ini di GWK Cultural Park, Bali.

Baca Selengkapnya

Reza Arap Ungkap Weird Genius Tampilkan Konsep Baru di DWPXV

1 Desember 2023

Reza Arap Ungkap Weird Genius Tampilkan Konsep Baru di DWPXV

Tampil di DWPXV, Reza Arap bocorkan bahwa Weird Genius akan membawa konsep yang berbeda dengan lagu barunya.

Baca Selengkapnya