Pesan Natal Anies Baswedan: Semoga Kedamaian Mengiringi Umat Kristiani

Reporter

Tempo.co

Minggu, 25 Desember 2022 10:45 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menghadiri perayaan Natal "Christmas in Jakarta" di Taman Fatahillah, Kota Tua, Jakarta, Senin, 20 Desember 2021. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar acara "Christmas in Jakarta"untuk menyambut perayaan Natal 2021. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan pesan Natal bagi umat Kristiani di Indonesia.

Lewat unggahan di akun media sosialnya, Anies menyampaikan harapannya bagi umat Kristiani. "Semoga kedamaian, kebahagiaan dan keteduhan mengiringi umat Kristiani di hari perayaan Natal ini," katanya, Ahad, 25 Desember 2022.

“Selamat berkumpul bersama keluarga dalam kehangatan, keceriaan dan kenangan indah".

Perjalanan Christmas Carol Jakarta yang Mulai di Era Anies Baswedan

Kidung atau nyanyian Natal kembali dilantunkan dalam perhelatan Christmas Carol Jakarta. Tahun ini program Natal dari pemerintah DKI Jakarta tersebut diselenggarakan di tiga titik, yakni Terowongan Kendal, pedestrian Bundaran HI, dan kawasan wisata Kota Tua.

Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan yang menginisiasi program menyanyikan lagu-lagu Natal di area terbuka itu. Christmas Carol untuk menyemarakkan suasana menjelang Natal digelar untuk pertama kalinya di sejumlah ruang publik Ibu Kota pada 18-20 Desember 2019.

Advertising
Advertising

Dulu, Anies merasa 2019 menjadi tahun yang spesial lantaran ada Christmas Carol. Menurut dia, Christmas Carol telah mempererat kebersamaan di Ibu Kota.

"Tahun ini menjadi tahun yang spesial. Tahun ini jadi tahun kita sama-sama merasakan Jakarta adalah rumah untuk semua," ujar Anies di titik Christmas Carol di Terowongan Kendal, Jakarta Pusat, Jumat 20 Desember 2019.

Anies mengungkap rasa syukur, karena acara ini dinilainya mampu membuat umat Kristiani di Jakarta lebih bersukacita menyambut Natal. Mereka bisa merasakan nuansa Natal tidak lagi di rumah dan gereja, tapi juga ruang publik.

Dia menyebutkan bahwa ini bentuk dari keadilan dan kesetaraan. "Saat umat muslim menggelar takbiran menjelang lebaran, maka kesempatan sama harus dirasakan umat beragama lainnya," kata Anies Baswedan.

Pemerintah DKI tak mengadakan Christmas Carol ataupun perayaan Natal lainnya pada 2020. Sebab, pandemi Covid-19 melanda Indonesia, termasuk Jakarta. Penularan virus corona waktu itu sangat masif, sehingga pemerintah menghentikan kegiatan yang berpotensi memicu keramaian.

Sejumlah umat Nasrani kembali tampil dalam perhelatan Christmas Carol pada Desember 2021. Mereka menyebar di tujuh titik Jakarta untuk membagikan sukacita Natal lewat nyanyian.

Dilanjutkan Heru Budi

Tahun ini Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono melanjutkan program tersebut. Dia hanya menambahkan penamaan bahasa Indonesia dari Christmas Carol, yaitu Kidung Natal. Christmas Carol 2022 tersebar di tiga titik dan berlangsung pada 21-23 Desember 2022.

Sebanyak 10 pemuda-pemudi tampak berjejer rapi di tepi Terowongan Kendal, Jakarta Pusat seraya menyanyikan lagu-lagu Natal pada Jumat, 23 Desember 2022. Mereka adalah anggota paduan suara Shankara yang turut berpartisipasi dalam perhelatan Christmas Carol atau Kidung Natal di Jakarta.

Dari pantauan Tempo, masyarakat yang berlalu-lalang, sepertinya mayoritas pengguna transportasi umum, tampak menyaksikan pertunjukan tersebut. Terowongan Kendal sendiri menjadi area transit pengguna transportasi publik, seperti Stasiun MRT Dukuh Atas dan Stasiun KRL Sudirman.

Baca juga: Saksikan Christmas Carol di Bundaran HI, Heru Budi: Senang Melihatnya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

21 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

23 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

1 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

1 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

2 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

2 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

2 hari lalu

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, Jumat 26 April 2024, berawan dan hujan ringan.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya