Ancol Kini Buka Lebih Lama, Area Taman dan Pantai Tutup Pukul 24.00 WIB

Kamis, 12 Januari 2023 14:31 WIB

Sejumlah wisatawan menghabiskan malam pergantian tahun di Pantai Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Sabtu 31 Desember 2022. Pantai di Ancol menjadi salah satu destinasi favorit warga Jakarta dan daerah-daerah lainnya dalam menghabiskan malam pergantian tahun karena menawarkan pertunjukan musik dan kembang api. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen PT Taman Impian Jaya Ancol memperpanjang jam operasional lebih lama mulai tahun ini untuk Kawasan taman dan Pantai Ancol. Pengunjung kini bisa menikmati tempat wisata itu hingga pukul 24.00 WIB.

Perusahaan menuturkan hal ini demi memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk dapat lebih lama menikmati suasana Ancol di malam hari.

"Kami ingin memberikan pengalaman baru rekreasi sekaligus memberikan waktu pengunjung untuk bisa menikmati suasana Ancol lebih lama hingga tengah malam," kata Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Budi Ariyanto dalam keterangan tertulis, Kamis, 12 Januari 2023.

Baca juga: Thomas Lembong Blak-blakan Ungkap 5 Masalah yang Membelit Ancol

Budi menjelaskan dengan adanya penambahan jam operasional ini maka semakin banyak pula kegiatan yang bisa dilakukan pengunjung di Ancol.

Advertising
Advertising

Pengunjung bisa menikmati suasana Pantai Ancol di malam hari sambil berjalan berkeliling di kawasan Symphony of the Sea yang dihiasi lampu warna warni.

Selain itu, sejumlah kafe dan restoran seperti The Pier, Bandar Djakarta, Kafe Hoax, Ombak Laut Resto, Segarra, Walking Drums serta Jimbaran Resto akan buka hingga pukul 23.00 WIB.

Selain menawarkan suasana yang berbeda, setiap restoran dan kafe tersebut tentunya menyajikan menu-menu menarik untuk dicoba.

Berikut adalah jam operasional Ancol yang baru:

Area Taman dan Pantai : 06.00 - 24.00 WIB

Dunia Fantasi : 10.00 - 18.00 WIB

Sea World Ancol : 09.30 - 16.30 WIB

Ocean Dream Samudra : 09.30 - 16.30 WIB

Atlantis Water Adventure : 08.00 - 16.39 WIB

Jakarta Bird Land : 09.30 - 16.30 WIB

Ecopark Ancol : 06.00 - 17.00 WIB

Meski ada penambahan jam buka, namun harga tiket masuk kawasan Ancol masih tetap sama. Yakni sebesar Rp25 ribu per orang.

Baca juga: Tom Lembong soal Ancol: Utang Triliunan, Proyek Mangkrak, dan Model Bisnis Kuno

Berita terkait

Hammersonic 2024 Segera Digelar, Ada Lamb of God hingga Yngwie Malmsteen

2 hari lalu

Hammersonic 2024 Segera Digelar, Ada Lamb of God hingga Yngwie Malmsteen

Hammersonic adalah festival musik metal terbesar se-Asia Tenggara yang diadakan setiap tahun di Jakarta. Siapa saja line up tahun ini?

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

2 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

Akhir pekan, Anda bisa mengunjungi wisata di Purwakarta yang memiliki wisata alam indah. Berikut tempat wisata di Purwakarta.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

4 hari lalu

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

Berikut ini beberapa tempat wisata instagramable di Cianjur yang bisa Anda kunjungi. Ada waduk hingga Taman Bunga Nusantara.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

11 hari lalu

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.

Baca Selengkapnya

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

15 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

15 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

16 hari lalu

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

Dunia Fantasi (Dufan) Ancol menghadirkan ragam kegiatan dan promo selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

16 hari lalu

5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

Libur Lebaran tidak selalu harus berkunjung ke tempat wisata, daripada berdesak-desakan, beragam kegiatan menyenangkan bisa dilakukan di rumah.

Baca Selengkapnya

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

16 hari lalu

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

16 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya