Polda Metro Belum Terima Data Penculikan Anak yang Marak Tersiar di Grup WA Emak-emak

Sabtu, 28 Januari 2023 08:56 WIB

Ilustrasi Penculikan Anak. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Trunoyodo Wisnu Andiko mengatakan, pihaknya belum memiliki data sehubungan dengan maraknya isu penculikan anak yang beredar di grup WhatsApp emak-emak.

"Enggak punya data," kata dia di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 27 Januari 2023.

Sebelumnya, beredar di grup WhatsApp emak-emak soal penculikan anak di Ibu Kota. Di grup itu, warga menerima kiriman video yang menunjukkan modus operandi penculikan anak.

Trunoyodo mengutarakan akan meminta data laporan penculikan anak kepada Biro Operasi Polda dan Polres. Isu penculikan ini, lanjut dia, akan dikaji setelah Polda Metro menghimpun data-data tersebut.

"Nanti kami ambil dan kami melihat fenomenanya apa," ucap dia.

Advertising
Advertising

Sementara itu, emak-emak di Depok juga diresahkan dengan maraknya isu penculikan yang merebak melalui group media sosial WA ini. Mereka pun meminta agar pihak berwenang bisa memberikan rasa aman.

Salah satu emak-emak, Siti Muslikhah Andriani, mengaku khawatir dengan banyaknya isu penculikan yang masuk ke group WA. "Dari Selasa (24 Januari 2023) kemarin, beberapa kali saya mendapat WA kabar penculikan," ujar wanita 36 tahun ini, Jumat 27 Januari 2023.

Dia adalah warga RT 02 RW 05 Kelurahan Pancoran Mas. Ria, sapaan akrabnya, mengingatkan sang anak yang masih duduk di bangku kelas 1 SD agar tak berkomunikasi dengan orang asing.

Sementara, Nani Wijaya, 41 tahun, warga Jalan Wijaya, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas mengatakan, dirinya sudah mewanti-wanti anaknya yang duduk di Kelas I SD agar tidak bermain sendiri di luar rumah.

Kabar penculikan anak juga menggemparkan warga Cibinong, Bogor. Kepala Polsek Cibinong Komisaris Adhimas Sriyono Puta telah membantah kabar penculikan anak yang terjadi di sebuah SD Negeri di wilayah hukumnya.

"Kami langsung menindaklanjuti kabar tersebut dengan melakukan penyelidikan, hal tersebut tidaklah benar alias isu belaka,” kata dia dalam keterangan persnya, Jumat, 27 Januari 2023.

Baca juga: Marak Isu Penculikan, Emak-Emak di Depok: Hoaks atau Bohong Kami Tetap Khawatir

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

2 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

5 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

6 hari lalu

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, 30 April 2024, berawan tebal hingga hujan ringan.

Baca Selengkapnya

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

9 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

9 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

10 hari lalu

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, Jumat 26 April 2024, berawan dan hujan ringan.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

11 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

11 hari lalu

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

Jakarta, Medan, dan Makassar masuk dalam daftar survei Smart City Index 2024.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

11 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya