Wali Kota Jaktim Minta Sudin SDA Bikin Sumur Resapan Sedalam 30 Meter di Pondok Bambu

Reporter

Senin, 13 Februari 2023 14:36 WIB

Pembangunan sumur resepan di kawasan Cipinang Indah, di Jakarta Timur, Selasa 16 November 2021. Pembangunan sumur resapan di kawasan Cipinang Indah ini di bangun 300 sumur resapan. Tempo / Dika Yanuar

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur membuat sumur resapan untuk mencegah banjir di RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Saya meminta agar Sudin Sumber Daya Air membuat sumur resapan dengan kedalaman hingga 30 meter sesuai kajian-kajian bersama MAI (Masyarakat Air Indonesia)," kata Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar, seperti dikutip dari Antara, Ahad 12 Februari 2023.

Anwar juga meminta Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jaktim melakukan pengeboran sebelum membuat sumur resapan sehingga manfaat besar bagi warga pun dirasakan, yakni
tidak banjir saat musim hujan dan kekurangan air saat kemarau.

Terkait antisipasi banjir di Jakarta Timur (Jaktim), Anwar meresmikan pintu air Pondok Bambu di Posko Tim Bebas Banjir, Jalan Teluk Tomini, Pondok Bambu, pada Minggu.

Pintu air diresmikan seiring rampungnya pembangunan saluran penghubung (Phb) di sekitar lokasi terdampak, yakni di RT 01 dan RT 13/RW 011 Kelurahan Pondok Bambu.

Advertising
Advertising

“Alhamdulillah telah rampung pembangunan rumah pompa dan tanggul saluran sehingga tidak adanya banjir. Ini upaya keseriusan kami (Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur) dalam penanggulangan banjir," ujarnya.

Anwar merasa senang melihat warga pemukiman RW 011 terbebas dari banjir. Padahal daerah ini sebelumnya selalu terdampak banjir karena pemukiman mereka menjadi pintu masuk air dari berbagai arah yang menuju Kanal Banjir Timur (KBT).

"Terima kasih kepada warga yang telah saling bahu-membahu bergotong royong dalam mewujudkan wilayah ini bebas banjir," tuturnya.

Hadir dalam kegiatan itu, Anggota Komisi D DPRD Provinsi DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur Fredy Setiawan dan Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Kota Jakarta Timur Kusmanto.

Selain itu, Ketua Tim Bebas Banjir Jatmiko dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur Diah Anwar.

Pilihan Editor: Wali Kota Jakarta Timur Ungkap Perbedaan Sumur Resapannya Dengan Buatan Dinas SDA DKI

Berita terkait

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

10 jam lalu

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

Sekelompok ojek online (ojol) menggerebek lapak tambal ban karena diduga telah menebar ranjau paku di sekitar area usahanya

Baca Selengkapnya

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

12 jam lalu

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

banjir bandang itu juga menyebabkan ruas jalan terputus.

Baca Selengkapnya

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

13 jam lalu

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

Afghanistan dilanda banjir parah yang menyapu desa-desa dan menyebabkan ribuan orang mengungsi.

Baca Selengkapnya

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

16 jam lalu

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

BPBD masih terus memutakhirkan data bangunan terdampak, baik rumah, fasilitas umum, dan tempat usaha akibat banjir bandang tersebut.

Baca Selengkapnya

19 Orang Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumatera Barat Ditemukan

18 jam lalu

19 Orang Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumatera Barat Ditemukan

Kantor Pencarian dan Pertolongan Petama atau Basarnas Padang menemukan 12 orang korban banjir bandang lahar dingin di Kabupaten Agam. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

21 jam lalu

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

Badan jalan nasional sepanjang 200 meter Silaiang, Kabupaten Tanah Datar terpantau rusak parah akibat banjir bandang pada Sabtu malam, 11 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

729 Rumah Terendam Banjir Konawe Utara, Ratusan Hektare Lahan Pertanian Terdampak

1 hari lalu

729 Rumah Terendam Banjir Konawe Utara, Ratusan Hektare Lahan Pertanian Terdampak

Kerugian material yang berhasil dihimpun sekitar 729 rumah dan 327,2 hektare lahan pertanian terendam banjir.

Baca Selengkapnya

Pemugaran Situs Candi di Jambi Ungkap 5 Lapisan Tanah Purba, Kota Besar yang Runtuh oleh Banjir?

1 hari lalu

Pemugaran Situs Candi di Jambi Ungkap 5 Lapisan Tanah Purba, Kota Besar yang Runtuh oleh Banjir?

Pemugaran situs Candi Parit Duku di Jambi mengungkap lima lapisan tanah purba atau lapisan budaya dalam istilah arkeologi.

Baca Selengkapnya

153 Orang Tewas akibat Banjir Bandang di Afghanistan

1 hari lalu

153 Orang Tewas akibat Banjir Bandang di Afghanistan

Korban tewas akibat banjir bandang dahsyat di Afghanistan utara telah meningkat menjadi 153 orang di tiga provinsi

Baca Selengkapnya

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

1 hari lalu

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

Proyek pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung, Jakarta Timur, senilai Rp9,75 miliar mangkrak.

Baca Selengkapnya