Datangi Polres Jaksel, Ahmad Sahroni Minta Kasus Mario Dandy Satriyo Diusut Serius

Jumat, 24 Februari 2023 15:36 WIB

Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Komisi Hukum DPR RI Ahmad Sahroni mengunjungi Polres Jakarta Selatan pada Jumat, 24 Februari 2023 untuk memantau penanganan kasus penganiayaan oleh Mario Dandy Satriyo.

“Melihat kasus viral terkait dengan tersangka Mario, saya datangi langsung Pak Kapolres,” ucap Sahroni.

Polres Jakarta Selatan telah menetapkan Mario Dandy Satriyo sebagai tersangka penganiayaan anak. Korban yang berinsial D, 17 tahun, dianiaya di Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Februari 2023.

Kasus tersebut kini viral di media sosial karena pelaku merupakan anak dari Rafael Alun Trisambodo yang merupakan pejabat Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Selatan Eselon II. Sedangkan korban anak dari pengurus GP Ansor.

Sahroni menyampaikan apresiasi kepada Kapolda Metro Jaya dan Kapolres Jakarta Selatan yang ia anggap sigap menangani kasus penganiayaan di Pesanggrahan itu. “Apresiasi kepada Kapolda dan Kapolres Metro Jakarta Selatan melihat kecepatannya dalam menyikapi perkara yang sedang dalam penyelidikan lebih lanjut,” tutur Sahroni.

Advertising
Advertising

Politikus NasDem ini berharap agar Polres Metro Jakarta Selatan segera memberikan pernyataan lebih lanjut agar dapat ditangani oleh hukum secepatnya. “Semoga ini cepat disajikan oleh pak kapolres dan tim untuk langkah selanjutnya,” ucapnya.

Selain itu, Sahroni berencana mengunjungi Rumah Sakit Mayapada, tempat korban dirawat. “Saya akan langsung melihatnya nanti di Rumah Sakit Mayapada,” ujar Sahroni.

Sahroni meminta Kapolres Jakarta Selatan Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi agar kasus penganiayaan oleh Mario Dandy Satriyo ini ditangani dengan serius.

Pilihan Editor: LBH Ansor tidak Laporkan Teman Wanita Anak Pejabat Ditjen Pajak ke Polisi

Berita terkait

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

1 hari lalu

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

Mustari, 60 tahun, mati di tangan anak kandungnya sendiri setelah mengalami luka di bagian kepala akibat dipukul menggunakan paving block di Tangerang

Baca Selengkapnya

Polisi Bebaskan Korban Begal yang Jadi Tersangka karena Bunuh Pelaku

2 hari lalu

Polisi Bebaskan Korban Begal yang Jadi Tersangka karena Bunuh Pelaku

Polisi membebaskan pria berinisial FH, seorang korban begal yang sempat dijadikan tersangka karena membunuh pelaku begal berinisial E.

Baca Selengkapnya

Polisi Bebaskan Korban Begal yang Jadi Tersangka Pembunuhan di Jambi, Pakai Pasal Pembelaan Terpaksa

2 hari lalu

Polisi Bebaskan Korban Begal yang Jadi Tersangka Pembunuhan di Jambi, Pakai Pasal Pembelaan Terpaksa

Polisi menghentikan proses penyidikan kasus pembunuhan pelaku begal di Jambi dan membebaskan korban pembegalan.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Penjaga Toko Baju, Kejari Kabupaten Tangerang Terima Pelimpahan Tersangka

3 hari lalu

Kasus Pembunuhan Penjaga Toko Baju, Kejari Kabupaten Tangerang Terima Pelimpahan Tersangka

Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang akan menjerat tersangka pembunuhan itu dengan pasal penganiayaan dengan mengakibatkan kematian.

Baca Selengkapnya

Rubicon Milik Mario Dandy Tak Laku, Kejari Jaksel Turunkan Harga Lelang

3 hari lalu

Rubicon Milik Mario Dandy Tak Laku, Kejari Jaksel Turunkan Harga Lelang

Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan kembali melelang mobil Rubicon milik terpidana perkara penganiayaan, Mario Dandy Satrio

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

4 hari lalu

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia atau YLKI mempertanyakan alasan pemerintah menerapkan sistem Kelas Rawat Inap Standar dalam layanan BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Buntut Penganiayaan Senior ke Junior, Kemenhub Tak Buka Formasi Pendaftaran STIP Tahun Ini

4 hari lalu

Buntut Penganiayaan Senior ke Junior, Kemenhub Tak Buka Formasi Pendaftaran STIP Tahun Ini

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan peristiwa meninggalnya Rio, salah satu mahasiswa di STIP menjadi evaluasi bersama bagi Kemenhub.

Baca Selengkapnya

Ramai Film Vina, Polda Jabar Masih Cari Pelaku Pembunuhan di Cirebon yang Buron

6 hari lalu

Ramai Film Vina, Polda Jabar Masih Cari Pelaku Pembunuhan di Cirebon yang Buron

Pembunuhan Vina di Cirebon pada 2016 silam, Polisi hingga saat ini masih mencari 3 pelaku yang masih berstatus DPO.

Baca Selengkapnya

Taruna STIP Kemenhub Ucapkan Kode-kode Khusus saat Aniaya Adik Tingkat Hingga Tewas

9 hari lalu

Taruna STIP Kemenhub Ucapkan Kode-kode Khusus saat Aniaya Adik Tingkat Hingga Tewas

Polisi melibatkan ahli bahasa untuk mengungkap kode-kode khusus yang diucapkan taruna STIP Kemenhub saat menganiaya adik tingkat hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Menhub Bebastugaskan Direktur STIP Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior: Ini Tanggung Jawab dan Tindakan Tegas

9 hari lalu

Menhub Bebastugaskan Direktur STIP Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior: Ini Tanggung Jawab dan Tindakan Tegas

Menhub Budi Karya Sumadi membebastugaskan direktur dan beberapa pejabat di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) di Jakarta.

Baca Selengkapnya