Deretan Aksi yang Dilakukan Pemprov DKI Jelang KTT ASEAN di Jakarta

Reporter

Tempo.co

Rabu, 24 Mei 2023 21:15 WIB

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat memimpin upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-115 di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas) sisi selatan, Jakarta Pusat, Senin, 22 Mei 2023. Dok. Pemprov DKI Jakarta.

Akan libatkan siswa/siswi dalam penyambutan para kepala negara

Selain itu, Heru Budi juga akan melibatkan siswa/siswi dalam penyambutan para kepala negara dan delegasi dengan mengenakan baju adat atau pakaian tradisional, serta Bendera Merah Putih dan bendera negara peserta KTT ASEAN.

“Diutamakan adalah menyambut kepala negara pada waktunya pada jamnya nanti kami akan mengerahkan putra/putri kita, anak sekolah untuk menyambut kepala negara,” kata Heru Budi.

Keliling cek kesiapan venue

Heru Budi sempat mengelilingi sejumlah lokasi untuk meninjau kesiapan fasilitas menjelang KTT ASEAN 2023. Peninjauan diawali dengan pengecekan kondisi jalanan di area Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Di sana, Heru meminta jajarannya untuk segera memasang banner yang memuat agenda KTT ASEAN dan spanduk sambutan selamat datang bagi para delegasi negara peserta.

Tidak hanya banner dan spanduk, ia juga meminta pemasangan bendera negara peserta. Heru tak sendirian. Dia didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono dan jajarannya serta para Wali Kota dari lima wilayah administrasi Jakarta.

Setelah selesai mengecek area di Bandara Halim Perdanakusuma, Heru bersama rombongan melanjutkan perjalanan ke Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten.

Kepala Sekretariat Presiden itu mengecek fasilitas di gedung VIP yang didampingi pihak bandara. Pengecekan dilakukan secara tertutup dari awak media.

Usai pengecekan, eks Wali Kota Jakarta Utara itu menyapa para awak media di lobi bandara. "Kami sarankan kepada beliau untuk bisa ada Abang None, ada bentuk-bentuk yang menunjukkan keragaman negara Indonesia," kata Heru.

Kemudian, sambung Heru, ia akan turut memfasilitasi jika dibutuhkan beberapa hiburan, seperti alat musik gamelan dan tanjidor guna menyambut delegasi. "Kami siapkan," ujarnya.

Menurut dia, persiapan Jakarta untuk menjadi venue KTT ASEAN 2023 sudah 99 persen. "Tinggal nanti kebanyakan sajian-sajian bernuansa lokal, bisa Jakarta. Nanti kami, juga Banten, sama-sama kami meramaikan acara, termasuk makanan, botok misalnya," kata Heru Budi.

SUNU DYANTORO | LANI DIANA WIJAYA | MUTIA YUANTISYA

Pilihan Editor: 9 Fakta Pasutri Tipu Jastip Tiket Coldplay: Biaya Jasa Rp50 Ribu, Keuntungan Capai Rp257 Juta

Berita terkait

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

1 hari lalu

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

Polda Metro Jaya menyatakan siap membantu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menertibkan parkir liar

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

1 hari lalu

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

1 hari lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

2 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

2 hari lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

3 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

4 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

7 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

9 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

Heru Budi menegaskan bahwa perpindahan ibu kota ke Kalimantan Timur harus diterima dengan baik.

Baca Selengkapnya

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

10 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya