Banjir di Simpang Hek Kramat Jati, Tanggul Bakal Dibangun di Kali Baru Sepanjang 800 Meter

Selasa, 20 Juni 2023 14:51 WIB

Ilustrasi banjir Jakarta. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Tanggul sepanjang 800 meter akan dibangun di Kali Baru, untuk mencegah banjir yang kerap terjadi di Simpang Hek, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur Wawan Kurniawan mengatakan titik lokasi pembangunan tanggul setinggi satu meter itu dimulai dari jembatan Jalan H Jabah sampai ke jembatan Jalan Inpres.

“Saat ini sedang proses lelang,” kata Wawan dalam keterangan tertulis, Selasa, 20 Juni 2023.

Selain tanggul, sejumlah jembatan yang melintang di atas Kali Baru juga akan direnovasi. Sebab, jembatan yang ada sekarang terlalu rendah, sehingga banyak sampah tersangkut dan memicu terjadinya luapan air kali.

“Saat debit air tinggi banyak sampah tersumbat di jembatan tersebut dan membuat air melimpas ke jalan maupun pemukiman warga,” ujarmya.

Sejumlah jembatan yang perlu diitinggikan adalah jembatan di depan akses keluar Pasar Induk Kramat Jati, Jalan Jabah, Jalan Bulak Rantai, Jalan Ikan Hias atau Jalan Ayamah, dan di beberapa titik lain.

Advertising
Advertising

Untuk renovasi jembatan ini, Sudin SDA Jaktim akan berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga, UPK Badan Air, serta pihak kelurahan dan kecamatan setempat.

Menanggapi rencana tersebut, Ketua RT 01/01 Rudi Rohendi berharap normalisasi dan penataan Kali Baru segera dilakukan. Setiap debit air kali tinggi, banyak rembesan dari tanggul dan turap hingga akhirnya menggenang ke pemukiman warga.

Rudi mengungkapkan, di wilayahnya ada satu titik turap yang mulai keropos dan berlubang. Jika dibiarkan, dia khawatir turap longsor dan pemukiman warga di bawahnya terancam terdampak genangan yang cukup parah.

“Warga berharap pembangunan tanggul segera direalisasikan. Termasuk bagian turap yang bocor segera diperbaiki,” kata Rudi.

Peninggian tanggul Kali Baru itu dilakukan setelah berulang kali kali itu meluap. Kemarin, Kali Baru kembali meluap dan menyebabkan banjir di Simpang Hek, Jalan Raya Bogor. Akibatnya terjadi kemacetan di Jalan Raya Bogor dan Jalan H. Bokir Bin Dji'un, Kramat Jati pada Senin pagi.

Pilihan Editor: Kali Ciliwung Meluap Bikin Banjir Kebon Pala pada Senin Siang

Berita terkait

Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

1 hari lalu

Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

Hujan lebat disertai petir dan angin kecang telah mempersulit upaya penyelamatan korban banjir di selatan Brasil. Korban tewas tercatat 100 orang

Baca Selengkapnya

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

2 hari lalu

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

Setidaknya 90 orang tewas dan ribuan orang terpaksa kehilangan tempat tinggal dalam banjir bandang di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

3 hari lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

BNPB Salurkan Dana Siap Pakai Rp 2,5 Miliar untuk Banjir di Sulawesi Selatan

3 hari lalu

BNPB Salurkan Dana Siap Pakai Rp 2,5 Miliar untuk Banjir di Sulawesi Selatan

BNPB menyalurkan dana siap pakai sebesar Rp 2,15 miliar kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk penanganan darurat banjir dan tanah

Baca Selengkapnya

BNPB Kirim Helikopter dan Pesawat Caravan untuk Bantu Korban Banjir di Sulawesi Selatan

3 hari lalu

BNPB Kirim Helikopter dan Pesawat Caravan untuk Bantu Korban Banjir di Sulawesi Selatan

BNPB minta masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi curah hujan, khususnya pada wilayah yang masih terdampak banjir dan tanah longsor.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Wajo Renggut Satu Warga

3 hari lalu

BNPB: Banjir Wajo Renggut Satu Warga

Lebih dari 3.800 unit rumah terdampak banjir di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Dua Dusun Sempat Terisolir Banjir di Kabupaten Enrekang, BNPB Ingatkan Risiko Longsor Susulan

4 hari lalu

Dua Dusun Sempat Terisolir Banjir di Kabupaten Enrekang, BNPB Ingatkan Risiko Longsor Susulan

Banjir dan longsor melanda Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, sejak Jumat dinihari lalu. Diipicu hujan intensitas tinggi pada 04.00 WITA.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir dan Longsor di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan, Dua Dusun Masih Terisolir

4 hari lalu

BNPB: Banjir dan Longsor di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan, Dua Dusun Masih Terisolir

Berdasarkan informasi BNPB, dua desa masih terisolir akibat banjir dan longsor di Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

4 hari lalu

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

Indonesia akan mengusulkan penerapan kebijakan Zero Delta Q sebagai solusi pengendalian banjir dalam World Water Forum ke-10.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

4 hari lalu

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

Terpopuler: Perjalanan bisnis sepatu Bata yang sempat berjaya hingga akhirnya tutup, kawasan IKN kebanjiran.

Baca Selengkapnya