Spesifikasi Rumput Standar FIFA, Rumput JIS Masuk?

Rabu, 5 Juli 2023 14:00 WIB

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat meninjau JIS, Jakarta Utara, Selasa, 4 Juli 2023. Dok: Pemprov DKI Jakarta.

TEMPO.CO, Jakarta - Rumput JIS atau Jakarta International Stadium dinyatakan tidak sesuai dengan standar FIFA oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menteri BUMN Erick Thohir. Hal ini disampaikan keduanya setelah meninjau langsung stadion yang dibangun pada era Gubernur DKI Anies Baswedan tersebut pada Selasa, 4 Juli 2023. Bersama Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, peninjauan ini dilakukan untuk mengecek kelayakan JIS sebagai salah satu venue pertandingan Piala Dunia U-17 2023.

Sebelumnya, Indonesia resmi ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 menggantikan Peru yang mengundurkan diri karena ketidaksiapan infrastruktur. Hal ini membuat pemerintah Indonesia harus mencari venue baru karena penyelenggaraan Piala Dunia pada November-Desember 2023 berbarengan dengan konser musik Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, pada 15 November 2023. Nama Jakarta International Stadium pun menjadi salah satu opsi venue baru dengan beberapa catatan.

Mengenal Rumput yang Digunakan JIS

Sebenarnya salah satu hal yang diunggulkan dari Jakarta International Stadium (JIS) adalah penggunaan rumputnya. Pasalnya, stadion yang berlokasi di Jakarta Utara ini menggunakan rumput hibrida berstandar internasional yang merupakan gabungan dari rumput sintetis dan alami. Jenis rumput ini diklaim memiliki daya serap air yang lebih baik dibanding rumput biasa.

“Lapangan dapat digunakan hingga 1.000 jam pertandingan bila dibandingkan hanya menggunakan rumput natural, yakni hanya 300 jam pertandingan,” ucap Corporate Communication Manager PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Melisa S. Sjach pada 28 Desember 2022, dilansir Tempo.co

Rumput JIS Tidak Sesuai Standar FIFA

Melansir Tempo.co, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan jika salah satu poin utama yang dievaluasi dari JIS adalah pemakaian rumput yang tidak sesuai dengan standar federasi sepak bola dunia, FIFA. Hal ini berdasarkan pada pernyataan ahli agronomi rumput bernama Kamal yang ikut meninjau JIS pada Selasa, 4 Juli 2023.

Advertising
Advertising

“Hari ini kami melihat JIS, stadion yang bagus namun kami evaluasi, kalau nanti dievaluasi FIFA mudah-mudahan bisa memenuhi standar, salah satu yang utama rumput,” kata Basuki.

“Bapak Kamal sebagai ahli dan agronomi rumput di stadion. Menurut beliau harus diganti ini kalau mau tiga bulan bisa dipakai, itu untuk jangka pendek saja. Mungkin jangka panjang harus diubah rumputnya,” tambah Menteri PUPR.

Spesifikasi Rumput Standar FIFA

Berdasarkan situs resmi FIFA dan dokumen FIFA Quality Programme For Football Turf, terdapat beberapa jenis rumput yang sesuai dengan standar federasi sepak bola dunia tersebut, berikut spesifikasinya:

1. Rumput alami (natural turf). Jenis rumput ini tidak mengandung material lain seperti bahan buatan atau sintetis. Permukaannya terbilang kuat karena akar yang berada di bawah tanah.

2. Rumput sintetis yang seluruhnya buatan manusia dengan menggunakan berbagai bahan buatan. Umumnya, rumput ini dilengkapi dengan isian biji karet yang elastis.

3. Rumput hybrid alami adalah jenis rumput yang paling umum digunakan. Permukaannya terbuat dari rumput alami yang tumbuh di atas dasar serat sintetis.serat buatan ini biasanya berada di bawah lima persen dari jumlah tutupan rumput.

4. Rumput hybrid sintetis adalah karpet rumput buatan yang dilengkapi dengan pasir, namun tetap bisa menggunakan bahan organik. Kategori rumput ini dianggap juga sebagai rumput sintetis karena membutuhkan perawatan seperti pada lapangan rumput buatan.

Rumput yang berstandar FIFA akan mengalami dua fase pengujian yang ketat, mencakup pengujian produk di laboratorium dan pengujian di pemasangan akhir. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa lapangan sepak bola memenuhi persyaratan untuk kinerja permainan, keamanan, daya tahan, dan jaminan kualitas. Adapun fokus pengujian rumput berstandar FIFA adalah sebagai berikut:

1. Interaksi antara pemain dan permukaan rumput

2. Interaksi antara bola dan permukaan

3. Kekuatan jahitan

4. Tahan cuaca

5. Komposisi produk

6. Kehidupan pelayanan

Pilihan editor: Penggantian Rumput JIS akan Meniru Persiapan Stadion GBK Jadi Venue Asian Games 2018

RADEN PUTRI

Berita terkait

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

19 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Kongres FIFA Tetapkan Brasil Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Putri 2027

1 hari lalu

Kongres FIFA Tetapkan Brasil Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Putri 2027

FIFA menunjuk Brasil sebagai tuan rumah Piala Dunia Putri 2027 dalam Kongres ke-74 yang berlangsung di Bangkok, Thailand, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

2 hari lalu

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

AFC memberikan dukungannya terhadap usulan Palestina untuk menangguhkan keanggotaan Israel dari FIFA menyusul konflik yang sedang berlangsung di Gaza.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Kembali Ikuti Kursus FIFA Technical Leadership Diploma

4 hari lalu

Indra Sjafri Kembali Ikuti Kursus FIFA Technical Leadership Diploma

Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri mengikuti lanjutan kursus direktur teknik yang berjudul FIFA Technical Leadership Diploma (TLD) di Belanda.

Baca Selengkapnya

Pesan Presiden FiFA Gianni Infantino setelah Saksikan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade 2024

9 hari lalu

Pesan Presiden FiFA Gianni Infantino setelah Saksikan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade 2024

Presiden FiFA Gianni Infantino menyampaikan pesan buat para pecinta sepak bola Indonesia seusai menyaksikan laga playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Lapangan Upacara 17 Agustus di IKN Rumputnya Berstandar FIFA

10 hari lalu

Lapangan Upacara 17 Agustus di IKN Rumputnya Berstandar FIFA

Selain menargetkan upacara HUT Kemerdekaan di IKN, Jokowi berencana mulai berkantor di ibu kota baru mulai Juli mandating

Baca Selengkapnya

Main Malam Ini Pukul 20.00 WIB, Begini Cara Menonton Timnas Indonesia U-23 Lawan Guinea di FIFA+

10 hari lalu

Main Malam Ini Pukul 20.00 WIB, Begini Cara Menonton Timnas Indonesia U-23 Lawan Guinea di FIFA+

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 kontra Guine bisa disaksikan di FIFA+. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang Akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

11 hari lalu

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang Akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

Guinea merupakan sebuah negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam, dikenal karena kekayaan sumber daya alamnya yang melimpah.

Baca Selengkapnya

Syarat Menjadi Wasit Domestik, Internasional, hingga Wasit VAR

11 hari lalu

Syarat Menjadi Wasit Domestik, Internasional, hingga Wasit VAR

Wasit VAR menjadi perbincangan karena kerap dianggap merugikan Timnas Indonesia lalu. Ini syarat menjadi wasit VAR, domestik, dan internasional.

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

15 hari lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya