Dinas Bina Marga DKI Relokasi 58 Kabel Optik di Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk

Senin, 7 Agustus 2023 17:52 WIB

Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek pembangunan MRT Jakarta fase 2A CP201 di kawasan Glodok, Jakarta, Kamis 11 Mei 2023. DKI Jakarta nantinya akan menjadi kota bisnis sehingga pembangunan MRT Jakarta tetap dilanjutkan untuk menopang mobilitas masyarakat. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Bina Marga DKI Jakarta merelokasi 58 kabel optik di Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk, Jakarta Pusat, yang terdampak pembangunan MRT Fase 2A CP 202.

“Kami kerahkan 12 personel berikut dua kendaraan operasional," kata Ketua Sub Kelompok Pemeliharaan Bidang Sarana dan Prasarana Utilitas Kota, Dinas Bina Marga DKI Jakarta Ahmad Sapii dalam keterangan tertulis, Senin, 7 Agustus 2023.

Ruas Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk sempat ditutup selama lima menit saat relokasi berlangsung agar kabel yang dipotong tidak mengenai para pengendara.

“Kabel fiber optik yang kita potong itu sudah tidak aktif. Sebagai gantinya, kabel yang aktif kita relokasi ke bagian utilitas bawah tanah,” ujarnya.

Menurut Ahmad, penataan jaringan utilitas dengan menurunkan kabel udara ke bawah tanah akan terus digencarkan. Tujuannya, untuk menciptakan wajah Kota Jakarta menjadi lebih indah, rapi, aman, dan nyaman.

Advertising
Advertising

“Kita lakukan bertahap. Karena relokasi membutuhkan waktu,” katanya.

Koordinator Jabodetabek Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi (Apjatel) Valian Davisi mengapresiasi langkah Dinas Bina Marga DKI Jakarta yang terus berkoordinasi dalam relokasi kabel fiber optik.

“Kami pastikan akan terus mendukung Dinas Bina Marga yang sedang berupaya menata Kota Jakarta,” ucap Valian.

Staf PT MRT Jakarta David mengatakan pihaknya sangat berterima kasih kepada Dinas Bina Marga DKI yang telah mendukung kelancaran proyek MRT Fase 2A CP 202 dengan memindahkan 58 kabel optik. “Relokasi kabel ini sangat memudahkan pembangunan proyek MRT yang sedang berjalan,” kata dia.

Pilihan Editor: Kabel Optik Semrawut Picu Kecelakaan, Apjatel Sambut Usul Heru Budi Satu Tiang untuk Semua

Berita terkait

Pengurus Masjid Al Barkah Beda Sikap untuk Melaporkan Kontraktor ke Polisi

5 jam lalu

Pengurus Masjid Al Barkah Beda Sikap untuk Melaporkan Kontraktor ke Polisi

Pengurus Masjid Al Barkah berencana melaporkan kontraktor Ahsan Hariri ke polisi atas dugaan menggelapkan uang pembangunan masjid.

Baca Selengkapnya

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

4 hari lalu

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

Kementerian Komunikasi dan Informatika menyatakan layanan koneksi Starlink lebih dibutuhkan di daerah yang terisolir dan minim jaringan internet.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

16 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

16 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

17 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

17 hari lalu

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu Menteri Transportasi Jepang bahas sejumlah proyek infrastruktur, termasuk MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

23 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Kabel Semrawut di Sekitar Kita Terus Memakan Korban, dari Sultan Rifat hingga Luthfi di Medan, Mau Sampai Kapan Dibiarkan?

48 hari lalu

Kabel Semrawut di Sekitar Kita Terus Memakan Korban, dari Sultan Rifat hingga Luthfi di Medan, Mau Sampai Kapan Dibiarkan?

Warga negara menjadi korban atas semrawutnya kabel-kabel yang melintang di sekitar tempat tinggal kita, mau sampai kapan dibiarkan?

Baca Selengkapnya

Pengguna MRT Jakarta Boleh Berbuka di Kereta, Hanya Air Putih dan Kurma

12 Maret 2024

Pengguna MRT Jakarta Boleh Berbuka di Kereta, Hanya Air Putih dan Kurma

PT MRT Jakarta merilis aturan berbuka puasa selama perayaan ibadah Ramadan 2024. Pengguna MRT hanya diperbolehkan berbuka dengan air putih dan buah kurma maksimum 10 menit setelah azan Magrib.

Baca Selengkapnya

Sudah Angkut 100 Juta Orang, MRT Optimistis Tahun Ini Bisa Angkut 92 Ribu Penumpang Per Hari

8 Maret 2024

Sudah Angkut 100 Juta Orang, MRT Optimistis Tahun Ini Bisa Angkut 92 Ribu Penumpang Per Hari

MRT Jakarta sudah melayani 100 juta penumpang sejak mulai beroperasi tiga tahun lalu. Tahun ini target MRT mengangkut 92 ribu penumpang per hari.

Baca Selengkapnya