Kebakaran Museum Nasional Pemilik 190 Ribu Koleksi Artefak dan Benda Sejarah, Ini Kata Pengelola

Minggu, 17 September 2023 10:47 WIB

Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api ketika terjadi kebakaran di Museum Nasional di Jakarta, Sabtu, 16 September 2023. Sebanyak 14 unit mobil dan 56 personil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api yang membakar salah satu gedung Museum Nasional. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Museum Nasional Indonesia (MNI) yang banyak dikenal sebagai museum gajah memberikan penjelasan perihal kebakaran yang terjadi pada Sabtu malam, 16 September 2023. Lewat akun Instagram miliknya, pengelola museum kebakaran terjadi di belakang satu dari tiga gedung yang ada.

Ketiga gedung yang ada di kompleks museum yang berlokasi di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, tersebut terdiri dari Gedung A, Gedung B dan Gedung C. “Saat ini prioritas utama kami adalah perlindungan artefak berharga dan benda-benda sejarah yang ada di museum,” bunyi penjelasan pada Sabtu malam tersebut.

Disebutkan bahwa petugas pemadam kebakaran bekerja dengan upaya maksimal untuk memadamkan api dan menghindari kerusakan terhadap koleksi dan benda sejarah. Rencananya, begitu api padam, MNI akan langsung mengerahkan tim investigasi internal untuk menentukan penyebab pasti kebakaran serta mendata koleksi baik yang terdampak maupun yang berhasil diselamatkan.

"Kami akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk memastikan bahwa investigasi ini berjalan dengan transparan," bunyi pernyataannya

Pihak MNI menjanjikan akan terus memberikan informasi secara berkala kepada media dan masyarakat seiring dengan perkembangan situasi sebelum buka kembali untuk umum. Selain itu, MNI juga memohon doa dan dukungan dari semua pihak agar peristiwa ini dapat segera berangsur membaik.

Advertising
Advertising

Dikutip dari situs web Museum Nasional, museum ini disebut juga 'Gedung Gajah' atau 'Museum Gajah' karena di halaman depannya terdapat sebuah patung gajah perunggu hadiah dari Thailand. Raja Chulalongkorn (Rama V) pernah berkunjung ke museum pada 1871.

Kadang kala disebut juga 'Gedung Arca' karena di dalam gedung memang banyak tersimpan berbagai jenis dan bentuk arca yang berasal dari berbagai periode. Secara keseluruhan Museum Nasional menyimpan 190.000-an benda sejarah yang terdiri dari 7 jenis koleksi. Mereka adalah Prasejarah, Arkeologi masa Klasik atau Hindu–Budha, Numismatik dan Heraldik, Keramik, Etnografi, Geografi, dan Sejarah.

Kompleks museum berdiri di atas tanah seluas 26.500 meter persegi. Di dalamnya juga memiliki kantor, ruang konferensi, laboratorium, ruang pameran temporer, area komersil, dan perpustakaan. Museum Nasional telah dilengkapi pula dengan gedung penyimpanan atau storage untuk menyimpan benda-benda budaya.

Per 22 Maret 2021, berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 117/KMK.05/2021, Museum Nasional ditetapkan sebagai instansi pemerintah pusat dengan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum (PPK-BLU) di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.”

Itu sebabnya, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim telah langsung menggelar jumpa pers pada Minggu dinihari, 17 September 2023. Dia mengatakan penyelamatan artefak dan benda bersejarah di Museum Nasional adalah prioritas utama.

"Prioritas utama kami sekarang adalah menyelamatkan sebanyak mungkin artefak atau benda bersejarah di dalam ruangan yang terdampak oleh kebakaran ini," kata Nadiem.

Nadiem Makarim mengatakan kementerian sudah berkoordinasi untuk membentuk tim gabungan antara tim museum dan pakar museum yang akan bekerja sama dengan polisi dan pemadam kebakaran. Mereka akan melakukan pencatatan kerusakan benda bersejarah di Museum Nasional.

Pilihan Editor: Pelarangan oleh Kelompok Intoleran di Depok Paksa Ibadah di Kapel Bukit Cinere Beralih Online

Berita terkait

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

2 hari lalu

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

Toko bahan bangunan di Jalan Cimandiri Raya, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, terbakar.

Baca Selengkapnya

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

3 hari lalu

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

Kilas balik kerusuhan Mei 1998 terjadi di Yogya Plaza Klender. Ratusan orang tewas terjebak dalam kebakaran di Yogya dept Store itu.

Baca Selengkapnya

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

7 hari lalu

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengatakan aksi pembakaran markas besar UNRWA di Yerusalem oleh warga ekstremis merupakan tanggung jawab Israel.

Baca Selengkapnya

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

7 hari lalu

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

Buntut dari musibah kebakaran, kantor UNRWA di Yerusalem Timur akan ditutup sementara sampai situasi aman.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

11 hari lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

Pesan Nadiem untuk Guru Penggerak: Bawa Obor Perubahan di Setiap Daerah

14 hari lalu

Pesan Nadiem untuk Guru Penggerak: Bawa Obor Perubahan di Setiap Daerah

Mendikbud Nadiem Makarim memberikan pesan kepada Guru Penggerak. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Nadiem Makarim: Perubahan dalam Merdeka Belajar Butuh Keberanian Besar

14 hari lalu

Nadiem Makarim: Perubahan dalam Merdeka Belajar Butuh Keberanian Besar

Dalam perayaan Hardiknas 2024, Mendikbudristek Nadiem Makarim mengungkapkan transformasi dalam kebijakan Merdeka Belajar butuh risiko dan keberanian besar.

Baca Selengkapnya

Puncak Hardiknas 2024, Nadiem Singgung 5 Tahun Perjalanan Merdeka Belajar

14 hari lalu

Puncak Hardiknas 2024, Nadiem Singgung 5 Tahun Perjalanan Merdeka Belajar

Perayaan Hardiknas 2024 bertepatan dengan peringatan gerakan Merdeka Belajar dari Kemendikbudristek.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

14 hari lalu

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

Mulai dari evaluasi Merdeka Belajar 26 episode hingga menagih janji Prabowo-Gibran, ini desakan dari P2G dalam Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

15 hari lalu

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

Jaringan Pemantau Pendidikan Indonesia (JPPI) mendorong evaluasi program Merdeka Belajar dalam peringatan Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya