Kaki Bocah di Bekasi Diamputasi, Korban Perundungan di Sekolah?

Reporter

Adi Warsono

Rabu, 1 November 2023 05:00 WIB

Ilustrasi anak mengalami bullying. Freepik.com/gpointstudio

TEMPO.CO, Bekasi - Seorang anak bernama Fatir, 12 tahun, diduga menjadi korban perundungan teman sekolahnya hingga kakinya harus diamputasi. Perundungan atau bullying itu terjadi pada Februari lalu saat Fatir masih duduk di bangku Kelas VI di sebuah SDN di Jatimulya, Kabupaten Bekasi.

"Iya, ada (kata dokter), pemicunya, karena terjatuh, benturan," kata ibu dari Fatir, Diana Novita, 40 tahun, kepada wartawan, Selasa, 31 Oktober 2023.

Diana menjelaskan kronologinya berawal dari Fatir diajak jajan oleh temannya. Saat dalam perjalanan hendak jajan, kaki Fatir dibuat tersandung oleh salah satu temannya. Fatir lalu terjatuh yang disambut bullying oleh lima temannya secara verbal.

"Setelah itu Fatir tidak jadi jajan, baliklah ke kelas. Sampai di kelas, Fatir diperolok lagi dengan teman-temannya ini sampai memperagakan Fatir jatuh," ujar Diana.

Fatir, kata Diana, tidak menceritakan kejadian itu hingga tiga hari kemudian dia merasakan sakit pada kakinya hingga sulit berjalan. Barulah Fatir menceritakan kejadian perundungan itu kepada Diana.

Advertising
Advertising

Seusai peristiwa itu, Diana fokus menyembuhkan kaki Fatir di sejumlah klinik dan rumah sakit. Selama menderita sakit, Fatir tidak bisa bersekolah, namun, sekolah tetap memfasilitasi siswanya itu untuk ikut ujian dan lainnya.

Pada Agustus 2023, Fatir didiagnosis dokter mengalami kanker tulang pada kaki kirinya. Dokter terpaksa harus mengamputasi kaki Fatir. "Pengobatan Fatir lumayan panjang yah sampai di titik diamputasi itu, sangat luar biasa lah," kata Diana.

Baca halaman berikutnya mediasi yang dilakukan dan benarkah ada perundungan versi sekolah?

<!--more-->

Saat ini, dia menambahkan, baru ke luar dari HCU dan pindah ke ruang rawat. "Tetapi kondisinya masih belum stabil, demamnya masih naik turun, masih nyeri hebat, dan belum bisa diajak omong," ujar Diana.

Menurut Diana, pihaknya sudah beberapa kali bertemu dengan sekolah dan keluarga teman Fatir. Namun, beberapa kali mediasi itu tak menemukan titik temu. "Akhirnya saya putuskan untuk melaporkan ke pihak berwajib, karena saya mau fokus merawat Fatir," ujarnya.

Apa Kata Sekolah?

Saat diminta konfirmasinya, sekolah yang dimaksud, SDN Jatimulya 09, menyatakan tak ada perundungan terhadap mantan siswa bernama Fatir. Sekolah membenarkan prosesnya kini yang sudah ditangani kepolisian.

"Kami sudah klarifikasi mengenai Fatir, kami tidak ada perundungan sama sekali," kata Wakil Kepala SDN Jatimulya 09 Sukaemah, Selasa, 31 Oktober 2023.

Sukaemah menjelaskan, dugaan perundungan yang terjadi pada 22 Februari 2023 itu berawal saat Fatir dan teman-temannya bercanda ketika hendak jajan. Fatir dibuat tersandung pun, menurutnya, dalam konteks bercanda.

Seusai kejadian tersebut, kata Sukaemah, Fatir dan teman-temannya masih beraktivitas normal di sekolah. Prosesnya setelah itu pun disebutnya masih masuk sekolah, belajar bersama, masih aktivitas normal.

"Kayaknya terlalu jauh untuk dirundung, ini mereka jajan bercanda, selengkatan kaki satu orang ke Fatir, jatuh begitu," ujar Sukaemah.

Menurut Sukaemah, Fatir merupakan anak yang aktif dan pintar. Jika ada perundungan, Fatir diyakini pasti melapor. "Kalau perundungan sih jatuhnya kekerasan ya, ini enggak laporan apa-apa," ujar Sukaemah.

Pilihan Editor: Lanjutan Konflik Tanah Hotel Sultan, PPK GBK Minta Polda Tangkap Pontjo Sutowo

Berita terkait

Terima Dukungan Kaesang Maju Pilwalkot Bekasi, DPD PSI: Keputusan di Tangan Beliau

11 jam lalu

Terima Dukungan Kaesang Maju Pilwalkot Bekasi, DPD PSI: Keputusan di Tangan Beliau

PSI Kota Bekasi mengaku telah menerima dukungan agar Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep maju di Pilwalkot Bekasi 2024

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

Peristiwa bullying atau perundungan siswi SMP ini viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

1 hari lalu

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

Berita terkini bisnis: Presiden Jokowi dan Sri Mulyani rapat membahas pembatasan impor, sertifikat tanah di Kabupaten Bekasi beralih ke elektronik.

Baca Selengkapnya

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

1 hari lalu

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Al-Basyariah Uus Saharoh mengungkap kasus dugaan bullying terhadap siswinya karena berebut cowok.

Baca Selengkapnya

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

1 hari lalu

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

Seorang pelajar putri dari sebuah SMP melakukan bullying terhadap siswi dari SMP lain di Depok.

Baca Selengkapnya

Pencurian Modus Pecah Kaca di Bekasi, Uang Biaya Rumah Sakit Rp 450 Juta Amblas

2 hari lalu

Pencurian Modus Pecah Kaca di Bekasi, Uang Biaya Rumah Sakit Rp 450 Juta Amblas

Pencurian modus pecah kaca mobil itu diduga terjadi saat korban dan ayahnya makan di Warung Gabus Pucung di Rawalumbu. Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

2 hari lalu

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

Menpan RB bilang Indonesia butuh talenta-talenta masa depan. Dia berharap sekolah kedinasan dapat menjaga kualitas dan martabatnya, tanpa bullying.

Baca Selengkapnya

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

3 hari lalu

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

Pria yang diduga hendak mencuri sepeda motor itu diteriaki maling lalu dikejar dan dihujani pukulan oleh massa hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

3 hari lalu

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

Ketum PSI Kaesang Pangarep didorong relawan untuk maju di Pilkada Kota Bekasi. Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie bilang begini.

Baca Selengkapnya

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

5 hari lalu

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

Sebuah video viral di media sosial menarasikan seorang wanita tewas bersimbah darah di Bekasi akibat dianiaya sekelompok gangster. Begini kata polisi.

Baca Selengkapnya