MRT Jakarta Berguru ke Jepang untuk Mengadopsi Konsep TOD Terbaik di Dunia

Sabtu, 25 November 2023 18:53 WIB

Miniatur properti mixed-use yang akan dikembangkan di kawasan TOD Takanawa Gateway, Jepang, pada Rabu, 15 November 2023. TEMPO/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Stasiun Takanawa Gateway, Tokyo, Jepang, menjadi salah satu stasiun kereta yang dikunjungi Kepala Divisi Transit Oriented Development (TOD) PT Mass Rapid Transit atau MRT Jakarta Gunawan. Bersama sejumlah pegawai MRT Jakarta, Gunawan mengunjungi Stasiun Takanawa untuk mempelajari konsep pembangunan kawasan berorientasi transit di sekitar kawasan pemberhentian kereta itu.

Gunawan memperhatikan, dua pria paruh baya masuk ke sebuah minimarket di dalam Stasiun Takanawa Gateway, Tokyo, Jepang, pada pertengahan November lalu. Mereka memilih minuman botol yang berada di lemari pendingin. Seorang di antaranya memilih air mineral, dan yang lainnya mengambil kopi. Keduanya berjalan beriringan menuju mesin pemindai harga untuk membayar dua minuman ringan yang mereka pegang.

“Minimarket di Stasiun Takanawa tidak ada karyawan yang menjaganya. Pembeli langsung bayar secara non tunai lewat alat pemindai,” kata Gunawan di Stasiun Takanawa Gatewey pada Rabu, 15 November 2023.

Minimarket tanpa penjaga itu tidak ada di stasiun lain dan hanya ada di stasiun modern itu. Stasiun Takanawa Gateway itu juga satu-satunya stasiun kereta yang memanfaatkan Artificial Intelligence (AI).

Stasiun Takanawa merupakan satu di antara belasan kawasan TOD yang dikembangkan di Tokyo. Pembangunan Stasiun Takanawa dimulai sejak Februari 2017, dan beroperasi pada Maret 2020.

Pengembang kawasan TOD itu adalah East Japan Railway Company (JR East). Perusahaan swasta itu juga menjadi operator kereta di wilayah tersebut. Stasiun yang berada di kawasan Minato itu, mengembangkan konsep kota modern dengan tema Gerbang Dunia.

Minimarket tanpa pegawai di Stasiun Takanawa Gateway, Tokyo, Jepang, 15 November 2023. TEMPO/IMAM HAMDI

Stasiun Takanawa, kata Gunawan, menjadi pangkalan kereta yang paling modern di antara stasiun lainnya di Jepang. Bahkan kawasan berbasis transit di wilayah itu dirancang menjadi kota modern ramah lingkungan untuk masyarakat hingga 100 tahun ke depan.

Pada saat ini, kata Gunawan, JR East sedang membangun empat tower dengan konsep campuran atau mixed-use di kawasan seluas 13 hektare itu. Pembangunan properti di kawasan TOD itu ditargetkan rampung pada 2026 mendatang.

Di dalam tower yang akan dibangun di kawasan TOD Takanawa Gateway terdapat pusat perbelanjaan, perkantoran, hunian, hingga rumah sakit. Pengembangan properti dengan konsep mixed-use tersebut telah terintegrasi langsung dengan jalur kereta dan angkutan publik lainnya.

“Konsep mixed-use ini yang kami akan kembangkan di kawasan TOD yang dikelola MRT,” ujarnya.

Selanjutnya DKI Jakarta amanatkan MRT Jakarta kembangkan kawasan TOD...

Berita terkait

Jepang Tunda Pembangunan Penghalang Gunung Fuji

4 jam lalu

Jepang Tunda Pembangunan Penghalang Gunung Fuji

Wisatawan memiliki waktu beberapa hari lagi untuk memotret Gunung Fuji di tempat yang populer setelah pembangunan penghalang ditunda

Baca Selengkapnya

Rumah Kosong di Jepang Cetak Rekor Baru, Tembus 9 Juta Unit

22 jam lalu

Rumah Kosong di Jepang Cetak Rekor Baru, Tembus 9 Juta Unit

Jepang mencatat rekor baru rumah kosong sebanyak 9 juta unit. Angka kelahiran yang rendah menjadi pemicu banyaknya rumah kosong.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Rp4,7 Miliar untuk Bantu Dukung Rehabilitasi dan Reintegrasi Sosial Narapidana Teroris di Nusakambangan

2 hari lalu

Jepang Kucurkan Rp4,7 Miliar untuk Bantu Dukung Rehabilitasi dan Reintegrasi Sosial Narapidana Teroris di Nusakambangan

Jepang berharap bisa memperkuat dukungan rehabilitasi yang tepat bagi para narapidana terorisme di Lapas Nusakambangan.

Baca Selengkapnya

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

2 hari lalu

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

Layanan kepada pelanggan di restoran dipandang sebagai bagian dari makanan yang telah dibayar, jadi tak mengharapkan tip.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

4 hari lalu

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Pemerintah Israel yang bersikukuh akan menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

4 hari lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

5 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

5 hari lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

5 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

5 hari lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya