Tamara Tyasmara dan DJ Angger Dimas Hadiri Ekshumasi Makam Anaknya

Selasa, 6 Februari 2024 12:11 WIB

Penyidik Polda Metro Jaya melakukan ekshumasi makam anak artis Tamara Tyasmara, Raden Adante Khalif Pramudityo alias Dante, 6 tahun, di Tempat Pemakaman Umum Jeruk Purut Cilandak, Jakarta Selatan pada Selasa, 6 Februari 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.

TEMPO.CO, Jakarta - Penyidik Jatanras Polda Metro Jaya membongkar makam anak artis Tamara Tyasmara dan DJ Dimas Angger, Raden Adante Khalif Pramudityo alias Dante, di TPU Jeruk Purut untuk melakukan autopsi.

Pantauan Tempo di lokasi, Selasa, 6 Februari 2024, sisi makam TPU Jeruk Purut dikelilingi oleh garis polisi. Tenda hitam tertutup berdiri di tengah area police line itu, di sana makam Dante dibongkar kepolisian.

Sebelumnya polisi menyebut proses ekshumasi ini dilakukan pukul 9.00 WIB. Pada pukul 11.08 WIB, terlihat polisi masih bekerja.

Tamara Tyasmara bersama kerabat dan kuasa hukumnya turut hadir di lokasi. Pun dengan mantan suaminya, Dimas Angger.

Keberadaan keduanya untuk mendampingi kepolisian mengungkap penyebab kematian anaknya.

Advertising
Advertising

Dante, 6 tahun, merupakan anak Tamara dari pernikahan dengan mantan suami, DJ Angger Dimas. Dante tewas tenggelam di kolam renang kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur pada 28 Januari lalu.

Tamara mengaku tidak ada di lokasi kejadian karena ia sedang berada di lokasi syuting. Mendiang anaknya sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan pertama, tapi sayang nyawanya tidak bisa diselamatkan

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi mengatakan kasus kematian anak Tamara Tyasmara sudah dilimpahkan ke satuannya.

“Sejak Kamis, 1 Februari 2024, proses penyelidikannya ditangani oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya,” kata Ade Ari melalui keterangan tertulisnya pada Senin, 5 Februari 2024.

Tamara Tyasmara yangdidampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin, sudah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya Senin kemarin pada pukul 17.18 WIB. Pemeriksaan itu merupakan tindak lanjut kepolisian setelah tragedi tewasnya anak semata wayang Tamara,

“Klien kami memberikan beberapa bukti baju dan juga sandal,” kata Sandy di Polda Metro Jaya pada Senin, 5 Februari 2024.

Sandy mengatakan Tamara Tyasmara dimintai keterangan sebanyak 15 pertanyaan oleh penyelidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Jawaban itu nantinya tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan kepolisian.

Pilihan Editor: Kasus Brigadir Polisi Perkosa Mahasiswi di NTB Dilimpahkan ke Kejaksaan

Berita terkait

Kepala Bea Cukai Purwakarta Sebut Ada Pemutarbalikan Fakta di Balik Pelaporan Dirinya ke KPK

1 hari lalu

Kepala Bea Cukai Purwakarta Sebut Ada Pemutarbalikan Fakta di Balik Pelaporan Dirinya ke KPK

Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy menyatakan istrinya telah melaporkan Wijanto ke Polda Metro Jaya atas dugaan TPPU.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

2 hari lalu

Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

Penduduk Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, menjadi gaduh setelah ditemukannya mayat dalam koper pada 25 April lalu. Ini kasus pembunuhan lain.

Baca Selengkapnya

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

3 hari lalu

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

Polda Metro Jaya menyatakan siap membantu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menertibkan parkir liar

Baca Selengkapnya

Polisi Hentikan Sementara Lima Nomor WhatsApp untuk Kirim Surat Tilang ETLE

3 hari lalu

Polisi Hentikan Sementara Lima Nomor WhatsApp untuk Kirim Surat Tilang ETLE

Polisi melakukan uji coba pengiriman surat tilang elektronik (ETLE) via WhatsApp

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

3 hari lalu

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Bakal Gunakan Nomor Khusus untuk Kirim Surat Tilang via WhatsApp, Beda dengan Polda Metro Jaya

3 hari lalu

Korlantas Polri Bakal Gunakan Nomor Khusus untuk Kirim Surat Tilang via WhatsApp, Beda dengan Polda Metro Jaya

Korlantas Polri berencana menggunakan nomor WhatsApp khusus dalam surat pemberitahuan tilang elektronik atau ETLE.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Masih Memastikan Jaminan Keamanan Pengiriman Surat Tilang via WhatsApp

3 hari lalu

Korlantas Polri Masih Memastikan Jaminan Keamanan Pengiriman Surat Tilang via WhatsApp

Korlantas Polri menyatakan belum akan memberlakukan surat tilang elektronik melalui WhatsApp. Masih memastikan jaminan keamanan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Kirimkan Surat Tilang E-TLE Melalui WhatsApp, Ini Alasannya

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Kirimkan Surat Tilang E-TLE Melalui WhatsApp, Ini Alasannya

Dirlantas Polda Metro Jaya mengumumkan bahwa mulai sekarang, surat tilang akan dikirimkan melalui pesan WhatsApp (WA) dan SMS.

Baca Selengkapnya

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

5 hari lalu

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

YLBHI dan LBH Jakarta mengecam diskriminasi dan kekerasan oleh kelompok intoleran kepada sejumlah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Kematian Mahasiswa STIP Jakarta yang Dianiaya Senior

5 hari lalu

5 Fakta Kematian Mahasiswa STIP Jakarta yang Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Jakarta dengan pangkat taruna tingkat satu meninggal setelah dianiaya oleh seniornya. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya