Ribuan Jemaah Antar Pemakaman Habib Hasan bin Jafar Assegaf di Depok

Kamis, 14 Maret 2024 17:07 WIB

Pelayat bertakziah setelah kabar meninggalnya almarhum Habib Hasan Bin Jafar Assegaf di Masjid Nurul Musthofa Center, Depok, Jawa Barat, Rabu, 13 Maret 2024. Ulama yang juga pimpinan Majelis Nurul Musthofa, Habib Hasan Bin Jafar Assegaf meninggal dunia setelah beribadah shalat duha pada pukul 09.01 WIB di Depok Jabar. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, DEPOK - Ribuan orang takziah dan mengantarkan pemakaman Habib Hasan bin Jafar Assegaf di Masjid Majelis Nurul Musthofa Center di Jalan Jatimulya, Kecamatan Cilodong, Depok, Kamis, 14 Maret 2024. Salah satu jemaah Habib Hasan, Rizki Aprianto (18 tahun) mengungkapkan sosok almarhum luar biasa karena bisa mengajak anak muda untuk cinta salawat.

"Kalau dulu malam Minggu dipakai untuk yang enggak-enggak, sekarang jadi suka salawat. Saya sejak kecil ikut jemaah almarhum," kata Rizki.

Sementara itu, Muhammad Yusuf Buchori mengakui tidak pernah mengikuti pengajian majelis taklim pimpinan almarhum, namun merasa kehilangan. Yusuf bersama temannya dari Kelurahan Beji pun langsung ke rumah duka saat mengetahui Habib Hasan berpulang. "Sekarang takziah, merasa kehilangan saya walaupun enggak pernah ikut Nurul Musthofa," kata pemuda 22 tahun ini.

Hal ini sesuai perkataan Anies Baswedan bahwa Habib Hasan bin Jafar Assegaf sosok yang dekat dengan pemuda dan dapat menggerakkan anak muda untuk dekat dengan agama. “Saya melihat apa yang beliau kerjakan terutama untuk menjangkau anak muda di Jakarta itu luar biasa," kata Anies saat melayat, Rabu, 13 Maret 2024.

Menurut Anies, tidak banyak yang bisa menjangkau anak muda, khususnya untuk berdakwah. "Kalau menjangkau mereka yang berumur itu banyak yang mengerjakan. Tapi yang bisa dakwah ke anak muda, itu yang beliau kerjakan," ucap Anies.

Advertising
Advertising

Adik almarhum, Habib Abdullah bin Jafar Assegaf mengaku bersyukur proses pemakaman dari kemarin pagi sampai tadi siang takziah kemudian pemakaman berjalan dengan lancar. "Sesuai schedule ba'da Salat Zuhur langsung karena para alim ulama sudah hadir disalatkan oleh Habib Umar bin Abdurrahman Assegaf. Alhamdulillah dengan seksama kita menyolati jenazah guru kita tercinta Habib Hasan bin Jafar Assegaf," kata Habib Abdullah.

Menurut Habib Abdullah, sejak kemarin hingga hari ini jemaah banyak yang hadir, hal ini merupakan satu bukti dakwahnya Habib Hasan bin Jafar Assegaf sesuai perkatannya, yakni sesuatu yang keluar dari hati akan masuk ke hati. "Jadi Habib Hasan berdakwah dari hati beliau masuk ke hati anak-anak muda sehingga berbondong-bondong mereka hadir. Bahkan, bukan hanya anak muda, bapak-bapak, ibu-ibu dan anak kecil semua hadir alhamdulillah," kata Habib Abdullah.

Pilihan Editor: Cerita Adik Habib Hasan bin Jafar Assegaf Meninggal Husnul Khatimah hingga Jenazah Harum

Berita terkait

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

1 hari lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

1 hari lalu

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Puluhan emak-emak di Depok menjadi korban penipuan berkedok investasi emas bodong. Kerugian mencapai Rp 6 miliar.

Baca Selengkapnya

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

2 hari lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

3 hari lalu

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

Kasatlantas Polres Metro Depok mengimbau masyarakat percaya kemampuan sendiri dan ikut prosedur dan tidak meminta bantuan ke calo SIM.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

5 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

5 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

6 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

6 hari lalu

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

Polisi telah mengamankan TKP, mencari dan menggali informasi penemuan mayat tersebut.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

6 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

7 hari lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya