Pria Terbakar Karena Handphone Dicas Akhirnya Meninggal, Polsek Batam Duga Karena Korsleting Listrik

Kamis, 17 Oktober 2024 10:58 WIB

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. pexels

TEMPO.CO, Jakarta - Bastian Sihombing (23 tahun) warga Batam yang terbakar karena diduga handphone meledak akhirnya meninggal dunia, Selasa, 15 Oktober 2024. Polisi masih menunggu keluarga untuk melapor agar kasus penyebab meninggalnya Bastian bisa diselidiki.

Kanit Reskrim Polsek Batam Kota, Iptu Ardiansyah mengatakan, informasi dari saudara Bastian, almarhum meninggal pada pukul 09.45 WIB. "Ya, kemarin kami dikasih tau kakaknya, (Bastian) jam 9 pagi meninggal," kata Ardi saat dihubungi Tempo, Rabu, 16 Oktober 2024.

Kejadian nahas itu menimpa Bastian pada Jumat, 11 Oktober 2024. Setelah dirawat empat hari di rumah sakit Awal Bros Bastian menghembuskan napas terakhir.

Ardi menjelaskan kronologi kejadian yang menimpa seorang driver ojek online itu yang berawal dari laporan warga. "Awalnya warga lapor ke kami ada kebakaran, pas kita cek bukan kebakaran rumah," kata Ardi.

Tetapi, warga menemukan Bastian dalam keadaan terbakar di atas kasur. Video aksi warga menyelamatkan Bastian untuk dibawa ke Rumah Sakit viral di media sosial.

Advertising
Advertising

Driver ojol itu terlihat menjerit kesakitan. Sekujur tubuhnya terdapat bekas luka bakar. Warga juga menutup tubuh Bastian dengan daun pisang.

"Peringatan untuk kita semuanya, yang sering cash HP sambil dimainkan, apalagi main game. Tadi pagi terjadi korslet di Perumahan Bukit Raya 2, Botania Batam Center. Main game sambil cash, akhirnya charger meledak dan kesetrum. Terbakar 98 persen," tulis keterangam teks video viral tersebut yang beredar di grup WhatsApp.

Ardi mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan penyebab kejadian yang menimpa Bastian. "Perlu kami luruskan, itu bukan karena handphone tetapi dugaan kami korsleting listrik," kata Ardi.

Pasalnya handphone di lokasi kejadian masih dalam keadaan utuh, hanya saja memang sedang dicas dan cesing belakangnya terbuka.

Polisi menunggu pihak keluarga untuk melapor ke kantor polisi menyelidiki penyebab pasti kebakaran itu terjadi. "Kalau tidak ada laporan kita komunikasi lagi dengan kakaknya (korban), untuk barang-barang korban masih sama kita," katanya.

Ardi juga mengungkapkan awalnya salah satu saksi sudah mau melaporkan kejadian tersebut kepada polisi. Namun karena viralnya video kejadian itu, saksi tidak jadi melapor.

Ardi memastikan sampai sekarang tidak ada dugaan kejahatan yang menimpa Bastian. "Nanti kalau ada perkembangan kita informasikan," katanya. Saat ini Bastian sudah dimakamkan di kampung halamannya di Medan.

Pilihan Editor: IPW Ungkap Kasus Alexander Marwata Bertemu Eko Darmanto Berbeda dengan Firli Bahuri-SYL

Berita terkait

Kata Polisi Soal Viral Pemuda Terbakar Setelah Ponsel Di-charge di Atas Kasur

5 jam lalu

Kata Polisi Soal Viral Pemuda Terbakar Setelah Ponsel Di-charge di Atas Kasur

Polisi punya bukti untuk luruskan kabar viral itu dan sebut pemuda terbakar bukan karena handphone meledak

Baca Selengkapnya

Kasus HP Meledak di Batam, ICT Ingatkan Potensi Bahaya Saat Pengisian Daya Ponsel

21 jam lalu

Kasus HP Meledak di Batam, ICT Ingatkan Potensi Bahaya Saat Pengisian Daya Ponsel

Berkaca dari kasus di Batam, ICT mengingatkan soal potensi kebakaran pada ponsel jika ada masalah pada baterai atau saat pengisian daya.

Baca Selengkapnya

Pelaku Penyelundupan Benih Bening Lobster Diupah Rp5 Juta, BC Batam Buru Aktor Utama

23 jam lalu

Pelaku Penyelundupan Benih Bening Lobster Diupah Rp5 Juta, BC Batam Buru Aktor Utama

Diduga 6 penyelundup benih bening lobster itu sudah menyiapkan diri dengan cara tidak membawa paspor dan KTP.

Baca Selengkapnya

5 Tips Mencegah Ponsel Meledak Saat Dicas

1 hari lalu

5 Tips Mencegah Ponsel Meledak Saat Dicas

Berikut tips menghindari ponsel terbakar atau meledak saat dices.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Ponsel Terbakar Saat Dicas

2 hari lalu

5 Penyebab Ponsel Terbakar Saat Dicas

Berikut beberapa faktor yang dapat menyebabkan ponsel terbakar saat dicas.

Baca Selengkapnya

Banjir Parah di Batam Hari Ini, Warga: Kota Elite, Drainase Sulit

2 hari lalu

Banjir Parah di Batam Hari Ini, Warga: Kota Elite, Drainase Sulit

Hujan lebat yang terjadi pada hari ini, Senin 14 Oktober 2024, menyebabkan banjir di berbagai daerah di Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Israel Akui Serang Tenda Pengungsi di RS Gaza, Bakar Hidup-Hidup Puluhan Orang

2 hari lalu

Israel Akui Serang Tenda Pengungsi di RS Gaza, Bakar Hidup-Hidup Puluhan Orang

Setidaknya empat warga Palestina tewas dan 40 lainnya cedera dalam serangan Israel itu, kata pejabat Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa Gaza

Baca Selengkapnya

Tim Patroli Bea Cukai Batam Kejar Hingga Kandaskan Kapal Cepat Penyelundup Benih Lobster

2 hari lalu

Tim Patroli Bea Cukai Batam Kejar Hingga Kandaskan Kapal Cepat Penyelundup Benih Lobster

Kapal cepat penyelundup benih lobster itu kandas di Pulau Joyo lalu orang-orangnya kabur ke daratan. Benih lobster itu akan dibawa ke Vietnam.

Baca Selengkapnya

Soundcard, Mikrofon, dan Sepasang Handphone, Ini Cara Pengamen Online Tampil di TikTok

3 hari lalu

Soundcard, Mikrofon, dan Sepasang Handphone, Ini Cara Pengamen Online Tampil di TikTok

Iwan meminjam uang Rp 1,4 juta kepada orang tuanya untuk membeli peralatan pengamen online di TikTok. "Sekarang semuanya sudah balik modal."

Baca Selengkapnya

Deretan Fakta Kapal Asing yang Tertangkap Mencuri Pasir Laut di Batam

3 hari lalu

Deretan Fakta Kapal Asing yang Tertangkap Mencuri Pasir Laut di Batam

2 kapal yang ditahan KKP di kasus dugaan pencurian pasir laut itu adalah Yang Cheng 6 Treetown Imo 83533245 dan Zousun 9.

Baca Selengkapnya