Kepala SMA Negeri 6 Jakarta Selatan Terancam Dicopot  

Reporter

Editor

Rabu, 21 September 2011 10:30 WIB

Sejumlah siswa SMAN 6 bergerak maju menyerang sejumlah wartawan yang sedang menggelar aksi di depan SMA 6, Jakarta (19/9). Setelah sempat redam, keributan kembali terjadi saat polisi akan membawa masuk dua siswa yang diduga sebagai pelaku pemukulan. TEMPO/Subekti

TEMPO Interaktif, Jakarta - Dinas Pendidikan DKI Jakarta menyerahkan kasus tawuran antara siswa SMA 6 Jakarta dan wartawan ke polisi. Meski begitu, Dinas Pendidikan juga akan memeriksa bagaimana insiden itu terjadi.

Menurut Wakil Kepala Dinas Pendidikan Agus Suradika, jika ditemukan terjadi pembiaran dari pihak sekolah, Dinas Pendidikan tidak akan segan memberi sanksi kepada Kepala SMA Negeri 6 Jakarta Selatan Kadarwati. Meski begitu Agus tak bisa memastikan apakah Kepala Sekolah itu akan dicopot.

"Jika dalam pengembangan ditemukan ada kesalahan, bisa saja Kepala Sekolah dicopot. Tapi penilaian Kepala Sekolah layak dicopot atau tidak kan ada beberapa indikator, seperti prestasi siswa." kata Agus di Jakarta, Selasa 20 September 2011. "Tidak hanya karena bentrokan."

Agus yang juga almamater SMA 6 mengatakan tawuran di sekolah yang berada di kawasan Blok M itu memang sudah sering terjadi, termasuk saat ia masih menjadi siswa di SMA 6. Ia menyebut mudahnya siswa terprovokasi dan terlibat tawuran karena banyaknya hal yang mempengaruhi siswa, seperti lingkungan. "Sudah ada sejak 80-an," katanya.

Tindak lanjut terhadap penanganan bentrok kemarin, Dinas Pendidikan, menurut Agus akan meminta bantuan beberapa pihak seperti Dewan Pers, Aliansi Jurnalis Independen, Persatuan Wartawan Indonesia, dan beberapa perguruan tinggi untuk menjadi mediator. "Mudah-mudahan dengan bantuan mediator masalah itu bisa segera selesai," kata Agus lagi.

Anggota Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta, Wanda Hamidah, menambahkan DPRD juga berencana memanggil Kepala Sekolah SMA 6, Kadarwati, untuk mendengar keterangan mengenai kronologi bentrokan dari pihak sekolah. "Insya Allah akan kami panggil (Kepala Sekolah)," kata Wanda. Namun ia belum memastikan kapan pemanggilan itu akan dilakukan.

ARIE FIRDAUS

Berita terkait

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

4 hari lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

4 hari lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

27 hari lalu

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan mencabut Kartu Jakarta Pintar (KJP) pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat konvoi di Senen

Baca Selengkapnya

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

27 hari lalu

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

Polres Metro Depok AKBP Markuat pengamanan 38 remaja itu berawal dari tim patroli melihat mereka sedang berkumpul.

Baca Selengkapnya

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

29 hari lalu

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

37 hari lalu

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

Dari para peserta sahur on the road itu, polisi menyita 16 unit sepeda motor, satu buat petasan yang sudah kosong, hingga bambu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

37 hari lalu

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

Polisi menangkap keenam pemuda bersenjata tajam yang diduga hendak tawuran itu ketika berpatroli di wilayah Jalan Cipinang Lontar, Jatinegara,

Baca Selengkapnya

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

39 hari lalu

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

Polsek Ciledug menangkap 12 remaja yang diduga hendak tawuran di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Ahad dini hari.

Baca Selengkapnya

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

39 hari lalu

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

Polresta Solo menggagalkan perang sarung yang terjadi di Kampung Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo Minggu dini hari.

Baca Selengkapnya

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

45 hari lalu

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

Ada tempat di kawasan Koja yang dijadikan lokasi tawuran pada malam pertama Ramadan.

Baca Selengkapnya