Kasus Geng Motor, Polda Dianggap Lamban

Reporter

Editor

Senin, 16 April 2012 05:55 WIB

Sejumlah tersangka Geng Motor digiring ke ruang tahanan Kapolrestabes, Makassar , Minggu (15/4). TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO , Jakarta:- Koordinator KontraS Haris Azhar mengatakan, Kepolisian Daerah Metro Jaya lamban dalam menangani aksi geng motor yang terjadi di Jakarta beberapa hari terakhir. Menurut Haris, Polda juga terkesan terlalu berhati-hati untuk tidak mengungkap pelaku pengeroyokan berasal dari TNI AL. “Sikap itu berbeda sekali saat menuduh YLBHI menyembunyikan mahasiswa Konami yang dianggap anarkis waktu itu,” kata Haris saat dihubungi Tempo, Minggu, 15 April 2012.

Aksi geng motor akhir-akhir ini semakin brutal dan mengkhawatirkan. Beberapa peristiwa yang terjadi dalam rentang waktu yang berdekatan telah membuat setidaknya dua orang dilaporkan tewas, termasuk satu orang personel TNI.

Sedangkan beberapa korban lainnya masih dirawat di beberapa rumah sakit, termasuk dua anggota TNI yang hingga kini masih dirawat di RSPAD karena ditembak sekelompok orang tak dikenal. Sekelompok orang berbadan tegap dan berambut cepak juga dilaporkan melakukan aksi kekerasan itu yang menyebabkan satu orang tewas.

Menurut Haris, Polda telah gagal dalam memberikan perlindungan kepada warga Jakarta. Polisi juga disebut Haris tidak melakukan penegakan hukum dalam praktek kekerasan sebelumnya. “Dari beberapa kejadian itu kami simpulkan Polda Metro Jaya gagal melindungi warga Jakarta,” kata Haris.

Soal aksi penganiayaan yang dilakukan sekelompok orang berbadan tegap dan berambut cepak, Haris juga menyayangkan sikap polisi yang melibatkan Polisi Militer TNI AL. POMAL disebut Haris tidak layak menyelidiki peristiwa pelanggaran keamanan dan ketertiban masyarakat karena itu merupan tanggung jawab polisi. “Kalau POMAL hanya untuk kejahatan-kejahatan yang terjadi dalam militer,” kata Haris.

Keterlibatan POMAL sendiri dikatakan Haris sangat disayangkan karena membuka kesempatan militer masuk ke dalam urusan kehidupan sipil. “Padahal polisi yang harusnya bertanggung jawab untuk mencegah (kejahatan dalam kehidupan sipil) dan melakukan penindakan hukum,” ujar Haris.

Haris pun mendesak agar aparat kepolisian segera menangkap semua pelaku kekerasan geng motor itu tanpa pandang bulu. Polisi kata Haris, harus bisa menangkap semua pelaku kekerasan tanpa pandang bulu. “Jangan cuma menangkap pembunuh anggota TNI, tapi juga harus seimbang,” ujar Haris.


DIMAS SIREGAR

Berita terkait
Polda: Tak Ada Geng Motor di Jakarta
Jelang Tengah Malam, Geng Motor Nongkrong Diusir
Tersangka Geng Motor Bantah Keroyok TNI AL
Kasus Geng Motor, Pengemudi Yaris Masih Gelap
'Tersangka Geng Motor Dikenal Anak yang Sopan'
Per Tahun, 60 Orang Tewas Gara-gara Geng Motor
Dikeroyok Geng Motor, Mahasiswa Makassar Tewas
Ada Kesamaan Ciri dan Modus Pelaku Geng Motor

Berita terkait

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

45 hari lalu

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

Polres Metro Tangerang Kota mendirikan 26 Pos Pantau untuk mengantisipasi geng motor berkedok Sahur on the road selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

47 hari lalu

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

Dalam beberapa peristiwa, Kapolres mengatakan ada geng motor dari luar daerah yang berulah di Serang.

Baca Selengkapnya

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

55 hari lalu

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

Operasi knalpot brong ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mencegah kejahatan jalanan seperti geng motor.

Baca Selengkapnya

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

22 Februari 2024

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

Pemuda di Duren Sawit tewas diserang geng motor. Motif dan identitas pelaku belum diketahui.

Baca Selengkapnya

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

9 Februari 2024

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

Geng motor itu terdiri atas 13 orang menggunakan empat sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Lagi, Warga Tangsel Ringkus Remaja Pelajar Diduga Gangster Bersenjata Tajam

23 Oktober 2023

Lagi, Warga Tangsel Ringkus Remaja Pelajar Diduga Gangster Bersenjata Tajam

Tiga remaja pelajar diduga anggota gangster ditangkap warga Pamulang, Tangerang Selatan, sedang berkeliaran menjinjing senjata tajam pada pagi buta

Baca Selengkapnya

Tawuran Antarkelompok Geng Motor di Bogor, 7 Anak Ditangkap

6 Oktober 2023

Tawuran Antarkelompok Geng Motor di Bogor, 7 Anak Ditangkap

Tawuran antargeng motor itu berawal saat geng motor TOM yang berjumlah sekitar 30 orang menyerang geng motor BOCIMI.

Baca Selengkapnya

Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

23 September 2023

Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

Warga Pondok Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, resah dengan rutinitas tawuran yang terjadi di wilayah itu setiap malam libur.

Baca Selengkapnya

Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

23 September 2023

Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

Seorang pemuda ditemukan tergeletak tewas di jalan di Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Sabtu pagi, 23 September 2023

Baca Selengkapnya

Gangster Bogor Live Tawuran di Instagram, 2 Anggota Bersenjata Pedang Ditangkap

5 September 2023

Gangster Bogor Live Tawuran di Instagram, 2 Anggota Bersenjata Pedang Ditangkap

Sehari sebelum bubarkan gangster tawuran, polisi juga menangkap lima pelajar bersenjata pedang dan celurit. Satu di antaranya viral di medsos.

Baca Selengkapnya