Ada Jokowi, Ada Pendukung Berbaju Kotak-kotak  

Reporter

Editor

Ali Anwar

Selasa, 23 Oktober 2012 22:23 WIB

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo disambut pendukungnya usai menyaksikan pagelaran Jakarta International Jazz Festival (JakJazz) 2012 di Istora Senayan, Jakarta, (21-10). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Subhan, warga Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, merasa bangga Selasa, 23 Oktober 2012, sore itu. Alasannya, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, yang dipilihnya saat Pemilihan Umum Kepala Daerah Jakarta beberapa waktu lalu sowan ke wilayahnya. Untuk memperlihatkan kebanggannya itu, dia menggunakan baju kampanye khas Jokowi, yakni kotak-kotak dengan corak biru dan merah. "Saya dapat baju ini gratis," kata Subhan bangga.

Tukang servis berusia 42 tahun itu terus menyaksikan Gubernur Jokowi melakukan inspeksi di kampungnya. Saat itu, Jokowi melihat Kali Ciliwung yang menyebabkan Kampung Melayu kebanjiran. "Ini sesuai dengan janjinya, mau lihat kampung-kampung di Jakarta. Saya senang," kata dia.

Tidak hanya Subhan yang masih menggunakan atribut kampanye Jokowi. Pada pekan lalu, sejumlah warga yang menggunakan baju dengan corak yang sama pun masih mengikuti ke mana saja Jokowi pergi. Bahkan, mereka ikut serta mengawal Jokowi. Seorang pendukungnya malah mengatur pergerakan wartawan yang mengerubungi Jokowi tempo lalu. "Cukup, cukup. Wawancaranya cukup," kata si pendukung. Padahal, Jokowi masih bersedia untuk diwawancara.

Pendukung dengan baju kotak-kotak itu juga kadang menggiring massa yang mengerubuti Jokowi dengan berteriak "Hidup Jokowi." Kemudian, massa yang kebanyakan ibu-ibu dan anak kecil pun langsung menjawab "Hidup Jokowi!" dengan lantang.

Melihat kondisi itu, Koordinator Sekretariat Bersama Tim Jokowi-Basuki, Kris Budihardjo, menilai wajar. Dia memiliki 60 ribu anggota yang mendukung Jokowi-Basuki saat Pemilu Kepala Daerah Jakarta beberapa waktu lalu. Dia yakin, pendukung itu akan terus mengikuti Jokowi.

"Kalau orang Jawa bilang rumokso handarbeni, rasa memiliki akan Jokowi sangat tinggi. Saya yakin mereka tidak akan lepas dalam beberapa bulan ke depan," ujarnya.

Dia mengakui, para pendukung Jokowi-Basuki akan saling berkoordinasi. Apalagi jika Jokowi sedang melakukan peninjauan seperti yang dilakukan Selasa ini. Mereka, katanya, akan melindungi Jokowi ke manapun mantan Wali Kota Surakarta itu pergi. "Kasarnya, ada yang ganggu Jokowi, ya gue sikat," kata Budi.

Kecintaan yang berlebihan ini, kata dia, harus disalurkan dengan melakukan sejumlah kegiatan. Untuk itu, dia melaksanakan Kirab Budaya Rakyat yang dilaksanakan pada 28 Oktober mendatang. Selain untuk merayakan Sumpah Pemuda, acara itu juga diklaim untuk mengumpulkan para pendukung Jokowi-Basuki di satu wadah.

Tempo lalu juga pihaknya sempat meresmikan koperasi relawan guru swasta. "Anggotanya bisa mencapai 2 ribu orang," ujarnya.

Jokowi sendiri tidak dapat membendung kecintaan pendukungnya saat dia turun ke lapangan. Dia mengakui tidak pernah mengundang para pendukungnya untuk datang bersamanya di setiap kunjungan ke sejumlah wilayah.

"Ya mau gimana lagi. Mereka ngerti saya mau ke sana, masa saya larang. Nggak pernah merasa mengundang kok," kata Jokowi.

SUTJI DECILYA



Berita terkait

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

1 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

1 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

2 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

2 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

2 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

2 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

3 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

4 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

6 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

6 jam lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya