Jokowi Mulai Ganti Kepala Dinas  

Reporter

Jumat, 30 November 2012 12:18 WIB

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mulai merombak jajaran pejabat di pemerintahannya. Jumat, 30 November 2012 pukul 15.00 WIB siang ini, ia akan melantik dua pejabat baru.

Mereka yang diganti di antaranya Kepala Dinas Kebersihan DKI, Eko Bharuna, dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah, Sukri Bey. Dua lagi kabarnya adalah pejabat di lingkungan Dinas Perumahan serta Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).

Kamis, 29 November 2012 malam, Jokowi menolak membeberkan siapa saja pejabat baru yang ditunjuk menggantikan kepala dinas yang dicopot. Dirinya hanya memastikan bahwa pelantikan akan berlangsung siang ini di Balai Agung, Jakarta. "Yang jelas, kami harus mengelola birokrasi dengan baik" kata Jokowi. "Banyak birokrat di jajaran dinas yang tak sesuai kompetensinya"

Sebelumnya, Jokowi dan wakilnya, Basuki Ahok Tjahaja Purnama, sempat menyatakan banyak pegawai Provinsi DKI Jakarta ditempatkan tak sesuai kompetensinya. Banyak dari mereka tak dibutuhkan. Di satu sisi, pemerintah butuh banyak pegawai yang kompeten.(baca:Ahok: Pemda DKI Kelebihan Orang Tak Dibutuhkan dan (baca:Jokowi: Birokrasi itu Bagian dari Solusi, Jika Salah Urus...)

Dihubungi terpisah, Eko Bharuna membenarkan soal pergantian dirinya. Menurut dia, jabatan sebagai kepala dinas akan digantikan oleh Unu Nurdin, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Dinas Kebersihan Jakarta.

"Saya akan diganti. Tidak apa-apa. Umur saya sudah 59 tahun dan sudah dua kali diperpanjang. Jadi, wajar kalau saya pensiun," kata Eko, Jumat, 30 November 2012.

Dia tidak mengetahui pejabat pemerintah daerah lainnya yang bakal diganti pada hari ini. "Yang lain saya tidak tahu. Saya hanya tahu yang ada di Dinas Kebersihan saja," katanya.

Dia berharap, Unu Nurdin dapat meneruskan program-program yang selama ini sudah dia jalankan, di antaranya adalah rencana pembangunan ITF Sunter. "ITF Sunter yang saat ini masih dalam proses lelang beauty contest dan bisa bekerja lebih optimal," katanya.

Eko memang telah memasuki masa pensiun. Selain itu, dia juga telah dua kali mengalami masa perpanjangan jabatan pada masa Gubernur Fauzi Bowo menjabat.

WDA | SUTJI DECILYA

Berita terkait
Jokowi: Birokrasi itu Bagian dari Solusi, Jika Salah Urus...
Apa Maunya Jokowi-Ahok soal Ancol?
Gaya Ahok Awasi Kartu Jakarta Pintar
Seperti Apa Panasnya Rapat Jokowi-Ahok soal MRT?
Ahok Tawari Kantor, Ombudsman Menolak
Ahok: SDM DKI Hebat, tapi Enggak Mau Potong Anggaran

Berita terkait

Ragam Respons Balasan ke PDIP soal Tak Undang Jokowi ke Rakernas

2 menit lalu

Ragam Respons Balasan ke PDIP soal Tak Undang Jokowi ke Rakernas

PDIP tidak mengundang Jokowi ke Rakernas menuai respons dari sejumlah kalangan. Ada respons menohok dan ada pula yang santai.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner World Water Forum

17 menit lalu

Kala Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner World Water Forum

Pertemuan Jokowi dan Puan terjadi di tengah renggangnya hubungan PDIP dan Presiden imbas Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Dihadiri Elon Musk, Jokowi akan Buka KTT World Water Forum Senin Pagi Ini

49 menit lalu

Dihadiri Elon Musk, Jokowi akan Buka KTT World Water Forum Senin Pagi Ini

Presiden Jokowi akan membuka KTT World Water Forum Ke-10 bertempat di Bali Internasional Convention Center (BICC), Bali, Senin pagi ini,

Baca Selengkapnya

Kata Maruarar Sirait Soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas V

1 jam lalu

Kata Maruarar Sirait Soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas V

Mantan politikus PDIP Maruarar Sirait mengatakan harus menghormati keputusan PDIP yang tidak mengundang Jokowi dalam Rakernas V.

Baca Selengkapnya

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

9 jam lalu

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

Ada 500 undangan naratetama atau VVIP dan Ketua DPR Puan Maharani di antara welcoming dinner delegasi World Water Forum ke-10 di Bali malam ini.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

12 jam lalu

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan bakal menyiapkan karpet merah bagi siapa pun yang ingin bergabung dengan partainya.

Baca Selengkapnya

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

15 jam lalu

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

Peringkat laboratorium Indonesia Digital Test House disebutkan hampir sama dengan Rumah Sakit Tipe A di bidang layanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

16 jam lalu

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

Hingga tahun terakhir menjabat, Presiden Jokowi tidak pernah hadir secara langsung dalam Sidang Umum PBB.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

16 jam lalu

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

Bamsoet menilai pertemuan presiden dan mantan presiden penting dilakukan untuk menunjukkan keharmonisan antara pemimpin-pemimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

19 jam lalu

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

Presiden Joko Widodo bersama Elon Musk akan meluncurkan Starlink di salah satu Puskesmas di Denpasar, Bali.

Baca Selengkapnya