Awet di DPRD, Pria Ini Ingin Saingi Soeharto

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 4 September 2014 07:06 WIB

Tugu Kota Depok,Jawa Barat.[TEMPO/ Dwi Wiyana]

TEMPO.CO, Depok - Mazhab, 51 tahun, tampaknya sudah kerasan menduduki jabatan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Hingga saat ini politikus dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu telah menduduki kursi DPRD selama empat periode atau 20 tahun sejak tahun 1994. Pada pemilihan legislatif April 2014, lalu, Mazhab kembali terpilih melanjutkan periode kelima di bangku DPRD Kota Depok.

Mazhab sudah duduk di parlemen sejak Depok masih menjadi bagian dari Kabupaten Bogor. Pada 1999, saat kota berikon belimbing resmi berdiri sendiri menjadi kotamadya, Mazhab kembali menjadi anggota Dewan. "Ini periode kelima saya jadi anggota Dewan. Saya sangat menikmatinya," kata Mazhab usai pelantikan DPRD Kota Depok periode 2014-2019, Rabu, 3 September 2014.

Dari 50 anggota DPRD Depok periode 2014-2019 yang dilantik, sebanyak 17 orang adalah wajah lama, termasuk Mazhab. Ditanya apakah dirinya berniat untuk ikut lagi periode keenam, Mazhab menjawab mantab. "Iya ikut."

Seusai mengikuti acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Anggota DPRD Depok periode 2014-2019, Mazhab terlihat sumringah. Dia antusias menanggapi sejumlah pertanyaan dari para jurnalis yang menghampirinya. Mazhab bahkan ingin menyaingi periode kepemimpinan Soeharto, presiden kedua RI, yang memimpin selama 32 tahun.

Warga Jalan Raya Sawangan, Pancoran Mas, ini optimistis bisa terus terpilih dalam pemilihan legislatif. Kuncinya, kata dia, menjadi wakil rakyat harus bisa dekat dengan rakyat. "Intinya, siapa pun yang ingin jadi anggota Dewan, dia harus dekat dengan rakyat," katanya. Mazhab yakin lima tahun ke depan rakyat Depok akan lebih sejahtera karena dirinya tahu persis kebutuhan rakyat.

Mazhab tak ingin dibilang rakus jabatan karena tidak membiarkan kader lain partainya untuk berkarya. Namun, hal itu karena kondisi internal partainya mengalami kemandekan kaderisasi. "Jadinya saya lagi, saya lagi, yang dicalonkan partai," katanya.

ILHAM TIRTA

Topik terhangat:
Koalisi Jokowi-JK | Jero Wacik | Sengketa Pilpres | ISIS | Pembatasan BBM Subsidi

Berita terpopuler lainnya:
Makam Nabi Muhammad Akan Dipindahkan
Misteri Batu Berjalan di Lembah Kematian Terkuak
ISIS Kembali Eksekusi Jurnalis Amerika Serikat
Abraham Sebut Jero Wacik Serakah

Berita terkait

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

30 hari lalu

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

ICW temukan 56 mantan napi korupsi ikut dalam proses pencalonan anggota legislatif Pemilu 2024. Nurdin Halid dan Desy Yusandi lolos jadi anggota dewan

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

37 hari lalu

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

Kaesang Pangarep mengatakan, meski PSI tidak lolos ke Senayan, perolehan kursinya di DPR meningkat sekitar 200 persen.

Baca Selengkapnya

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

41 hari lalu

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana meraih suara terbanyak untuk caleg DPRD DKI dalam Pemilu 2024. Di mana dapilnya? Ini profilnya

Baca Selengkapnya

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

45 hari lalu

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

Wayan Koster mengatakan PDIP masih menjadi partai terkuat di Pulau Dewata meskipun capres-cawapresnya belum berhasil menang.

Baca Selengkapnya

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

54 hari lalu

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto menegaskan tidak boleh ada sweeping rumah makan saat Ramadan. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Meninggal Dunia Sebelum Kampanye, Caleg PAN Raih Suara Terbanyak di Jabar

55 hari lalu

Meninggal Dunia Sebelum Kampanye, Caleg PAN Raih Suara Terbanyak di Jabar

Meski telah meninggal dunia sebelum masa kampanye, caleg dari partai PAN, mendapatkan raihan suara terbanyak.

Baca Selengkapnya

Komisioner KPU Jayawijaya Dianiaya Massa Distrik Asotipo, Pleno Dibatalkan

56 hari lalu

Komisioner KPU Jayawijaya Dianiaya Massa Distrik Asotipo, Pleno Dibatalkan

Penganiayaan Komisioner KPU dan perusakan Gedung DPRD Jayawijaya berawal saat massa Distrik Asotipo datang membawa alat tajam dan batu.

Baca Selengkapnya

MK Perbolehkan Calon Anggota DPR, DPD dan DPRD Maju Pilkada Tanpa Perlu Mengundurkan Diri

57 hari lalu

MK Perbolehkan Calon Anggota DPR, DPD dan DPRD Maju Pilkada Tanpa Perlu Mengundurkan Diri

MK menyatakan calon anggota DPR, DPD dan DPRD tetap boleh maju pilkada tanpa perlu mengundurkan diri sebagai anggota Dewan.

Baca Selengkapnya

Pegawainya Diduga Terlibat Pungli di Rutan KPK, Begini Kata Sekretariat DPRD DKI Jakarta

59 hari lalu

Pegawainya Diduga Terlibat Pungli di Rutan KPK, Begini Kata Sekretariat DPRD DKI Jakarta

DPRD DKI Jakarta siap untuk mengambil langkah dalam memproses pegawai bernama Hengki yang diduga terlibat dalam pungli di Rutan KPK.

Baca Selengkapnya