Ahok: Jakarta Tak Melarang Pendatang, Ini Ibu Kota Kok

Reporter

Rabu, 22 Juli 2015 10:41 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama memimpin apel siaga Pengendalian Arus Mudik dan Arus Balik Idul Fitri tahun 1436H di Lapangan Ex IRTI Monas, Jakarta, 8 Juli 2015. Dalam apel, Ahok memerintahkan para lurah dan camat agar turun langsung kelapangan. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok membuka pintu selebar-lebarnya bagi pendatang baru yang ingin bekerja di Ibu Kota. "Saya katakan, Jakarta tidak melarang pendatang, ini ibu kota kok," kata Ahok di Balai Kota, Rabu, 22 Juli 2015.

Menurut Ahok, Jakarta justru masih butuh sumber daya manusia. Bahkan kekurangan. Contohnya di sektor jasa seperti pekerjaan untuk asisten atau pembantu rumah tangga.

Ahok mengatakan beberapa ibu rumah tangga ingin bekerja tapi urung karena tak ada yang menjaga anaknya. Karena itu, masih dibutuhkan asisten rumah tangga.

Ahok berpendapat pendatang bukanlah beban bagi pemerintah DKI. Jika datang tanpa mendapat pekerjaan, Ahok mengatakan mereka akan dipulangkan. "Sebab, tak pekerjaan berarti tidak bisa mendapat identitas diri dari pemerintah DKI," kata Ahok.

Kata Ahok, pemerintah melalui lurah setiap wilayah akan terus memantau semua pendatang. Para pengurus RT dan RW wajib melapor perkembangan di lapangan.

Selain itu, Ahok juga bakal menggelar operasi yustisi. Menurut Ahok, operasi itu bukan untuk mengusir tapi memberikan pemahaman tentang kependudukan.

Setiap tahunnya, pasca-Lebaran, pendatang baru berbondong-bondong memasuki Ibu Kota. Tahun ini, diperkirakan ada sekitar 70 ribu orang dari daerah yang tiba di Jakarta. "Asal tidak bikin lapak sembarang saja, boleh," ujar Ahok.

ERWAN HERMAWAN

Berita terkait

Sandiaga Sebut Duet Ahok-Anies Sebagai Dream Team, tapi Terganjal UU

1 hari lalu

Sandiaga Sebut Duet Ahok-Anies Sebagai Dream Team, tapi Terganjal UU

Ahok-Anies santer disebut bakal disandingkan dalam Pilgub DKI. Namun, duet keduanya bakal melanggar UU Pilkada.

Baca Selengkapnya

Ahok-Anies Mustahil Bersama di Pilgub Jakarta 2024, Ini Aturannya

1 hari lalu

Ahok-Anies Mustahil Bersama di Pilgub Jakarta 2024, Ini Aturannya

Ini aturan yang menghambat duet Ahok-Anies di Pilgub Jakarta

Baca Selengkapnya

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

2 hari lalu

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

Politikus PDIP menyebut Ahok dan Anies berasal dari akar rumput yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

3 hari lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Rektor Paramadina: Anies dan Ahok Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada Jakarta

3 hari lalu

Rektor Paramadina: Anies dan Ahok Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada Jakarta

Dalam pemilihan presiden 2024, Anies tampil dengan citra nasionalis religius biasa. Sedangkan, Ahok selama ini dianggap sebagai seorang nasionalis.

Baca Selengkapnya

KPU DKI Pastikan Duet Anies-Ahok Tak Bisa Terwujud: Melanggar Undang-undang

4 hari lalu

KPU DKI Pastikan Duet Anies-Ahok Tak Bisa Terwujud: Melanggar Undang-undang

KPU Provinsi DKI Jakarta memastikan duet Anies Baswedan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok pada Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada DKI Jakarta 2024 tidak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

6 hari lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

6 hari lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

6 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

6 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya