Ini Alasan TransJakarta Beralih ke Bus Diesel  

Reporter

Kamis, 23 Juli 2015 05:19 WIB

Pegawai Transjakarta melintas di depan bus Transjakarta yang baru diresmikan di Lapangan Monas, Jakarta, 22 Juni 2015. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan 20 unit bus gandeng Transjakarta merek Scania yang rencananya akan dioperasikan pada Juli 2015. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO , Jakarta: PT TransJakarta akan mendatangkan sekitar 120 unit bus bermesin diesel. Bus-bus ini akan diopersikan pada September mendatang.

Menurut Direktur Utama PT TransJakarta, Antonius N.S. Kosasih, bus berbahan bakar solar memiliki kelebihan dibanding bus berbahan bakar gas (BBG). "Dengan digunakannya bus berbahan bakar solar, nantinya pelayanan diharapkan menjadi lebih cepat," kata Kosasih kepada Tempo, Rabu, 22 Juli 2015.

Selama ini pelayanan TransJakarta kerap dikeluhkan karena sering lambat sehingga menimbulkan penumpukan penumpang. Kosasih mengaku ini terjadi karena pengisian bahan bakar gas membutuhkan waktu yang cukup lama.
Dia menambahkan, untuk mengisi bahan bakar gas, satu bus bisa memakan waktu 15-20 menit. Diperparah dengan sedikitnya SPBG yang beroperasi di DKI Jakarta.

"Saat ini Jakarta punya 11 SPBG, dari 11 itu 2 belum beroperasi sehingga kita hanya mengandalkan 9," kata Kosasih. Bus harus mengisi bahan bakar sehari dua kali, malam dan sore. Itu juga harus mengantre dengan kendaraan lain.

Kosasih menuturkan bahwa penumpang kerap melaporkan supir TransJakarta yang terlihat asyik 'nongkrong'. Padahal menurutnya, supir itu sedang menunggu pengisian bahan bakar.

Sering pula terjadi bus TransJakarta di koridor 6 (Dukuh Atas - Ragunan) yang kehabisan bensin terpaksa menurunkan penumpang di halte Kuningan Timur. Bus harus melewati Kuningan Barat yang macet untuk mengisi bahan bakar di SPBG Mampang Prapatan. Kosasih memperkirakan, bus bisa kehilangan waktu 2 jam hanya untuk mengisi bahan bakar.

Alasan lain dipilihnya bus bermesin diesel karena bus berbahan bakar gas rentan terbakar karena cepat panas (overheat). Selama bulan Juli saja, terjadi 2 kasus armada TransJakarta yang terbakar, yaitu di halte Jatinegara dan halte Salemba UI.

Oleh karena itu, TransJakarta bersama dengan Pemprov DKI Jakarta sedang memprioritaskan pengadaan bus bermesin diesel yang dipercaya akan lebih efisien untuk saat ini. Hingga akhir tahun 2015, 420 bus diesel ditargetkan sudah bisa beroperasi. TransJakarta akan bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan untuk produksi 1.000 bus bermesin diesel.

"Sekarang prosesnya sedang dipercepat untuk pengadaan bus bermesin diesel melalui e-catalogue Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP)," kata Kosasih.

Alasan lain dipilihnya bus bermesin diesel, adalah kekhawatiran akan bus berbahan bakar gas yang rentan terbakar. Selama bulan Juli saja, terjadi 2 kasus armada TransJakarta yang terbakar, yaitu di halte Jatinegara dan halte Salemba UI.

NIBRAS NADA NAILUFAR

Berita terkait

Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

43 hari lalu

Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

MRT dan Transjakarta keluarkan aturan selama Ramadan bagi masyarakat yang berbuka puasa saat berada dalam moda transportasi ini.

Baca Selengkapnya

Bos Transjakarta Sebut 9 dari 10 Orang Jakarta Bisa Akses Transjakarta dengan Jalan Kaki Maksimal 10 Menit

50 hari lalu

Bos Transjakarta Sebut 9 dari 10 Orang Jakarta Bisa Akses Transjakarta dengan Jalan Kaki Maksimal 10 Menit

Bos PT Transjakarta mengklaim 9 dari 10 orang di Jakarta bisa mengakses layanan Transjakarta hanya dengan berjalan kaki 5 hingga 10 menit.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

52 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

6 Pilihan Transportasi Umum di Jakarta Bagi Turis Asing

20 Februari 2024

6 Pilihan Transportasi Umum di Jakarta Bagi Turis Asing

Ada banyak pilihan transportasi di Jakarta bagi turis asing. Mulai dari MRT, KRL, LRT, hingga bajaj. Berikut jadwal dan harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Sidang Korupsi Bansos Beras Covid-19, Eks Dirut Transjakarta Kuncoro Wibowo Didakwa Rugikan Negara Rp 127 Miliar

1 Februari 2024

Sidang Korupsi Bansos Beras Covid-19, Eks Dirut Transjakarta Kuncoro Wibowo Didakwa Rugikan Negara Rp 127 Miliar

Kuncoro Wibowo sebagai Direktur utama PT Bhanda Ghara Reksa ditugasi menyalurkan bansos beras untuk mengurangi dampak Covid-19

Baca Selengkapnya

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

27 Januari 2024

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

TransJakarta merupakan moda transportasi yang memudahkan mobilitas masyarakat setiap harinya. Berikut jam busway TransJakarta 2024.

Baca Selengkapnya

APK di Jalur Transjakarta Timpa Pengendara Motor, Bawaslu Jakbar Tunggu Laporan Panwascam

22 Januari 2024

APK di Jalur Transjakarta Timpa Pengendara Motor, Bawaslu Jakbar Tunggu Laporan Panwascam

Alat peraga kampanye atau APK yang terpasang di jalur Transjakarta menimpa pengendara motor di Kebon Jeruk.

Baca Selengkapnya

Dukung Perekonomian Jakarta, Transjakarta Sediakan 30 Persen Ruangan Halte untuk UMKM

22 Januari 2024

Dukung Perekonomian Jakarta, Transjakarta Sediakan 30 Persen Ruangan Halte untuk UMKM

Divisi Komersial TransJakarta membuka peluang bagi pelaku UMKM yang tertarik membuka usaha di halte bus milik BUMD DKI itu.

Baca Selengkapnya

Nama Halte Transjakarta Diganti tanpa Sosialisasi, Prasetyo Edi Bakal Panggil Direksi

18 Januari 2024

Nama Halte Transjakarta Diganti tanpa Sosialisasi, Prasetyo Edi Bakal Panggil Direksi

PT Transportasi Jakarta sebut perubahan nama halte Transjakarta ini sebagai langkah awal untuk melanjutkan program naming rights.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Tak Persoalkan Stiker Heru Budi di Halte Transjakarta

17 Januari 2024

Ketua DPRD DKI Tak Persoalkan Stiker Heru Budi di Halte Transjakarta

Ketua DPRD DKI Jakarta tak mempermasalahkan stiker Pj Gubernur DKI Heru Budi yang terpampang di halte Transjakarta.

Baca Selengkapnya