Bocah di Kalideres Menghilang Sejak Jumat  

Reporter

Sabtu, 3 Oktober 2015 19:08 WIB

Sxc.hu

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua RW 07, Kelurahan Kalideres, Agus Hermansyah, 44 tahun, mengatakan orang tua Putri Nur Fauzia, bocah 9 tahun yang ditemukan tewas di Kalideres, sudah melaporkan kehilangan anaknya pada Jumat, 2 Oktober 2015.

"Mereka menemui saya Jumat malam," ujarnya, Sabtu, 3 Oktober 2015.

Menurut dia, keluarga Putri telah lama tinggal di wilayah tersebut. "Ibunya orang asli sini," kata Agus, saat ditemui di rumah korban, RT 006 RW 07, Kalideres, Jakarta Barat. Dia menambahkan, keluarga korban juga telah dikenal baik oleh para tetangga di wilayah tersebut.

Agus menuturkan orang tua korban yang bernama Asep Saefulloh dan Ida Fitriyani menemuinya pada Jumat malam. Kemudian dia meminta pihak keluarga untuk melaporkan kasus anaknya yang hilang itu ke polisi.

Agus berujar jarak sekolah Putri dengan rumah tempat tinggal memang sangat dekat. "Kasus seperti ini baru kali ini terjadi," ucapnya.

Kepala Kepolisian Sektor Kalideres, Jakarta Barat, Komisaris Darmawan Karosekali, mengatakan keluarga dari murid kelas II sekolah dasar ini melaporkan hilangnya anak mereka ke Polsek Kalideres sebelum akhirnya mengetahui bahwa anaknya menjadi korban pembunuhan. "Korban pas pulang sekolah, enggak pulang-pulang ke rumah, keluarga sudah mencari ke mana-mana," tuturnya.

Lokasi tempat ditemukan mayat Putri berada di sebuah jalanan kecil di bawah Jembatan Sahabat dan di sebelah jalan tol. Meski berada di jalan yang kecil, Darmawan mengatakan ini merupakan wilayah jalan yang cukup ramai dilewati warga. (Baca juga: Keji, Bocah di Kalideres Diduga Tak Hanya Dibunuh, tapi...)

DIKO OKTARA

Baca juga:
Amel Alvi dan Gaya Cadar Mendadak Lima Perempuan di Sidang
Seperti Film, Perampok Bersenjata Samurai Gasak Minimarket

Berita terkait

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

4 jam lalu

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

Satgas Damai Cartenz menyimpulkan KKB membunuh Boki Ugipa setelah melihat ancaman ke keluarganya.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

5 jam lalu

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

Sebelumnya ledakan serupa terjadi sekitar 18.40 waktu Indonesia tengah, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

16 jam lalu

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

Selain kasus pembunuhan Vina di Cirebon, ada sejumlah kasus kematian yang masih menjadi misteri dan belum diusut tuntas.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

18 jam lalu

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

Polisi menuding KKB atau TPNPB membunuh warga sipil bernama Boki Ugipa di Intan Jaya

Baca Selengkapnya

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

18 jam lalu

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

Saat pembunuhan Vina terjadi, Adi Vivid menjabat Kapolres Cirebon Kota berpangkat AKBP

Baca Selengkapnya

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

22 jam lalu

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

Penjelasan ayah dari Muhammad Rizky Rudiana atau Eky, yang menjadi korban pembunuhan bersama pacarnya, Vina, oleh geng motor pada 2016.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

23 jam lalu

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

Wakil perdana menteri Slovakia mengatakan ia melihat ada kemajuan dalam kondisi PM Robert Fico setelah selamat dari upaya pembunuhan pekan ini.

Baca Selengkapnya

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

1 hari lalu

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

Robert Fico ditembak saat menghadiri pertemuan pemerintahannya di Handlova

Baca Selengkapnya

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

1 hari lalu

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

Awalnya polisi menduga sejoli merupakan korban kecelakaan lalu lintas. Akhirnya terungkap Vina dan Eky merupakan korban pembunuhan.

Baca Selengkapnya

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

1 hari lalu

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

Mustari, 60 tahun, mati di tangan anak kandungnya sendiri setelah mengalami luka di bagian kepala akibat dipukul menggunakan paving block di Tangerang

Baca Selengkapnya