Yayasan Kisruh, Mahasiswa Ancam Duduki Kampus Trisakti  

Reporter

Rabu, 24 Agustus 2016 19:18 WIB

Petugas Polisi menggiring sejumlah preman setelah menangkapnya dii Kampus Trisakti, Jalan Kyai Tapa, Tomang, Grogol, Jakarta, 24 Agustus 2016. Kericuhan terjadi menjelang pelantikan Yayasan baru bernama Edi Hamid oleh rektor kampus tersebut. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Mahasiswa Universitas Trisakti Abdul Khader Al Jibran mengancam akan mengerahkan mahasiswa untuk menduduki kampus sebagai upaya mengakhiri konflik pengelolaan di dalam universitas itu. "Mulai hari ini, kami akan tutup gedung rektorat sampai kasus kelar," katanya saat ditemui pada Rabu, 24 Agustus 2016.

Dia mengatakan mahasiswa tidak memperbolehkan pihak yayasan ataupun senat kembali mengelola kampus. Abdul bakal menunggu keputusan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi membantu menyelesaikan sengketa pengelolaan.

Mahasiswa menyarankan Menteri Riset Muhammad Nasir membuka forum khusus. Nantinya forum itu akan melibatkan berbagai pihak. Dari Kementerian Riset, Pendidikan Tinggi, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, Dewan Perwakilan Rakyat, yayasan kampus, senat, dan mahasiswa.

Abdul akan membuka kembali rektorat jika konflik di antara dua kubu sudah didamaikan. Abdul juga menjamin proses belajar-mengajar akan berjalan normal seperti biasa. "Kami sepakat kampus ini diambil alih negara sebagai perguruan tinggi berpelat merah," tuturnya.

Abdul menuturkan konflik berkepanjangan itu telah berlangsung sejak 2002. Puncak konflik pengelolaan kampus terjadi saat adanya pemilihan rektor baru pada Rabu pagi ini. Ratusan preman yang mendukung yayasan masuk ke kampus dan membuat keributan pada Rabu dinihari. Mereka membawa pentungan, bensin, dan ban bekas.

Sebelum terjadi keributan, ratusan polisi telah lebih dulu datang ke kampus. Mereka menangkap ratusan preman. Saat ini polisi masih menyelidiki siapa otak pelaku. Belum ada orang yang ditetapkan sebagai tersangka dalam insiden ini.

AVIT HIDAYAT

Berita terkait

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

4 hari lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

4 hari lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

27 hari lalu

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan mencabut Kartu Jakarta Pintar (KJP) pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat konvoi di Senen

Baca Selengkapnya

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

28 hari lalu

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

Polres Metro Depok AKBP Markuat pengamanan 38 remaja itu berawal dari tim patroli melihat mereka sedang berkumpul.

Baca Selengkapnya

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

29 hari lalu

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

38 hari lalu

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

Dari para peserta sahur on the road itu, polisi menyita 16 unit sepeda motor, satu buat petasan yang sudah kosong, hingga bambu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

38 hari lalu

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

Polisi menangkap keenam pemuda bersenjata tajam yang diduga hendak tawuran itu ketika berpatroli di wilayah Jalan Cipinang Lontar, Jatinegara,

Baca Selengkapnya

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

39 hari lalu

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

Polsek Ciledug menangkap 12 remaja yang diduga hendak tawuran di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Ahad dini hari.

Baca Selengkapnya

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

39 hari lalu

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

Polresta Solo menggagalkan perang sarung yang terjadi di Kampung Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo Minggu dini hari.

Baca Selengkapnya

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

45 hari lalu

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

Ada tempat di kawasan Koja yang dijadikan lokasi tawuran pada malam pertama Ramadan.

Baca Selengkapnya