Sumarsono: 147 Spanduk Tolak Salatkan Jenazah Sudah Dicopot  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 13 Maret 2017 11:33 WIB

Plt Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, meninjau titik gorong-gorong yang tersumbat, di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, 10 Maret 2017. TEMPO/Benedicta Alvinta

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, telah memerintahkan aparatnya mencopoti spanduk berisi penolakan menyalatkan jenazah pendukung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Sumarsono juga mencopoti spanduk bernada kebencian dan provokasi terhadap Ahok.

”Kemarin Sabtu sudah dilaporkan 23 dicopot, sekarang 147 spanduk sudah dicopot,” tutur pria yang akrab disapa Soni itu saat ditemui di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 13 Maret 2017. Soni menegaskan bahwa 147 spanduk yang dicopot dianggap tak layak dan provokatif.

Baca: Masjid Tolak Salatkan Pemilih Ahok, Begini Reaksi Warga

Dalam sepekan ini, pihaknya telah memerintahkan Satuan Polisi Pamong Praja DKI Jakarta dan dibantu warga Jakarta mencopoti spanduk. Dia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang terlibat dalam pencopotan. Menurut dia, ada banyak masyarakat yang membantu pencopotan spanduk.

Sejauh ini, Soni belum menemukan pelaku pemasangan spanduk. Menurut Soni, spanduk ditulis dengan cetakan seragam, tulisan seragam, hanya warna yang berbeda. “(Spanduk itu satu sumber?) Kemungkinan ya, tidak banyak sumber, kalau hurufnya sama kan berarti ada yang menggerakkan,” ucapnya.

Dia mengatakan ada kemungkinan saat ini polisi telah menyelidiki temuan ini. Dia berharap kasus ini dapat diungkap. Pemerintah DKI hanya menertibkan spanduk yang dianggap liar. Ke depan Pemerintah Provinsi akan menggalakkan pencopotan spanduk yang tak berizin.

AVIT HIDAYAT



Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

25 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

6 Maret 2024

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

21 Februari 2023

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya