Kelakar Ahok: Gue Sekarang Olahraganya Gelantungan Kayak Monyet

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 16 Mei 2017 18:43 WIB

Penasehat hukum Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengunjungi kliennya di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Selasa, 16 Mei 2017.

TEMPO.CO, Jakarta - Selama di dalam tahanan Markas Komando Brigade Mobil, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok punya cara sendiri untuk berolahraga. "Ahok sempat bercanda. Selama di tahanan sering olahraga gelantungan (pull up)," kata pengacara Ahok, Sirra Prayuna setelah menjenguk kliennya di Mako Brimob, Kelapa Dua Depok, Selasa 16 Mei 2017.

Sirra kemudian mengutip kelakar Ahok, "Gue sekarang olahraganya gelantungan kayak monyet lompat-lompatan."

Saat ditemui Sirra dan beberapa pengacara lainnya, Ahok menggunakan kemeja putih dan celana panjang hitam. Aktivitas Ahok seperti tahanan lainnnya. Suami Veronika Tan itu, menjalani semua proses hukum sesuai standar operasional prosedur tahanan di Mako Brimob. "Secara prosedur dijalaninya mulai dari olahraga sampai kegiatan lainnya," ujarnya.



Baca: Jalani Masa Tahanan, Ahok Rajin Baca Kitab Suci

Selama mendekam di tahanan, Ahok menjalani hari-harinya dengan membaca, menulis, olahraga yang cukup. Menurutnya, dengan berbagai kegiatan yang dilakukan di tahanan, Ahok akan enak tidur.

"Gue kan paling suka olahraga di kamar. Tidak terlalu banyak," kata Ahok, kepada Sirra. "Apalagi gue gak suka fitness. Sekarang olahraga gelantungan cukup di kamar (tahanan)."

Kata Sirra, dalam proses hukum Ahok, justru keluarga kliennya itu yang mendapatkan pukulan. Namun, mereka lambat laun menerima kondisi Ahok. Ahok pun telah tabah menjalani proses hukumannya, sambil mengusahakan proses banding ke Pengadilan Tinggi. "Secara mental sudah biasa saja. Memang anaknya yang sempat terpukul," ucapnya.

IMAM HAMDI

Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

2 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

2 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

6 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

6 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

8 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

9 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

9 hari lalu

Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

Niat itu kini berujung penahanan Galih Loss di Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

9 hari lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

11 hari lalu

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

Di mata tetangga, Galih Loss disebut jarang bercengkerama dengan warga sekitar.

Baca Selengkapnya

Galih Loss Minta Maaf Usai Buat Video Penistaan Agama di TikTok

11 hari lalu

Galih Loss Minta Maaf Usai Buat Video Penistaan Agama di TikTok

Galih Loss Minta maaf dan mengakui video TikTok yang diunggah menistakan agama Islam.

Baca Selengkapnya