Polisi Tembak Mati Pentolan Kelompok Begal Asal Lampung  

Reporter

Senin, 21 Agustus 2017 11:10 WIB

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Karawang - Polisi menembak mati Abi Hurairoh, pentolan kelompok begal jaringan Lampung di Karawang, Rabu malam, 16 Agustus 2017. Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Karawang Ajun Komisaris Besar Maradona Armin Mappaseng mengatakan pria berumur 35 tahun itu melawan petugas saat hendak diringkus. "Kami sudah memberi tembakan peringatan, tapi dia mencoba merebut senjata petugas. Sangat membahayakan," ujar Maradona kepada wartawan, Senin, 21 Agustus 2017.

Penembakan terjadi pada malam hari di rumah Abi, di Perumahan Jasmin Village, Kelurahan Karawang Kulon, Kecamatan Karawang Timur. Menurut Maradona, Abi adalah residivis yang sudah ratusan kali beraksi di Karawang. Ia berperan sebagai pemimpin dalam kelompok yang beranggotakan tiga orang itu.

Di tempat terpisah, polisi juga mencokok Samsul Anwar, anggota kelompok Abi. Lelaki 35 tahun itu ditangkap di warung kopi di Kampung Cibereum, Kelurahan Mekar Mukti, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.

Baca:
Empat Polwan Bekasi Gagalkan Perampokan Minimarket
Begal Motor di Lenteng Agung, Kapolda: Sehari Dapat Rp 2...

Saat ditangkap, Samsul kedapatan membawa sepucuk pistol rakitan, 4 butir peluru, dan 10 anak kunci. "Samsul berperan sebagai joki," kata Maradona.

Selain dikenal licin, kelompok begal Abi dikenal andal dan amat produktif. Sejak Mei 2017 hingga sekarang mereka beroperasi di Karawang setiap dua hingga tiga hari sekali. Setiap beroperasi, mereka mendapatkan 4-5 sepeda motor. Maradona mengatakan dalam waktu 2,5 bulan, geng Abi sudah lebih dari 100 kali beraksi.

Dalam setiap aksinya, Abi kerap membawa senjata api rakitan untuk menakut-nakuti korban. "Dia tak segan melakukan kekerasan kepada korbannya," kata Maradona.

Baca juga:
Empat Polwan Bekasi Gagalkan Perampokan Minimarket
Kemacetan Jakarta Kian Parah, Menteri Darmin: Bersepeda...

Seperti pada Jumat, 16 Juni 2017. Di siang bolong, Abi dan komplotannya beraksi di sebuah minimarket di dekat kampus Universitas Singaperbangsa Karawang. Di tempat parkir minimarket itu, kelompok Abi terekam CCTV mencuri sepeda motor.

Tak jauh dari tempat kejadian, aksi Abi kepergok oleh seorang perempuan yang berada di dalam mobil. Dalam video, perempuan itu keluar dari mobilnya. Dia berupaya mencegah pencurian tersebut. Di video terlihat pelaku menodongkan senjata kepada perempuan itu. “Video itu menjadi viral dan meresahkan masyarakat," kata Maradona.

HISYAM LUTHFIANA

Berita terkait

Viral Anggota Paspampres Gagalkan Begal Motor di Bekasi Hingga Tertabrak dan Cedera

27 Februari 2024

Viral Anggota Paspampres Gagalkan Begal Motor di Bekasi Hingga Tertabrak dan Cedera

Berdasarkan video yang beredar, anggota Detasemen 3 Grup A Paspampres itu tampak terpental saat tertabrak motor yang dikendarai begal motor itu.

Baca Selengkapnya

Pemuda Depok Luka Serius Akibat Dibegal di Kebayunan Tapos

10 Januari 2024

Pemuda Depok Luka Serius Akibat Dibegal di Kebayunan Tapos

Untuk mencegah begal motor di jalan yang gelap gulita itu, Polsek Cimanggis telah berkoordinasi dengan Camat Tapos Depok untuk menambah penerangan.

Baca Selengkapnya

Satu Begal Bercelurit di Bekasi Ditangkap, Uang Jual Motor Buat Jajan

18 November 2023

Satu Begal Bercelurit di Bekasi Ditangkap, Uang Jual Motor Buat Jajan

Sekitar satu bulan pengejaran, polisi menangkap satu begal motor yang mengaku sudah 4 kali melakukan perampasan motor di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Kronologi Mahasiswa Gilang Lawan 5 Begal di Bekasi, Rebut Dua Celurit

16 November 2023

Kronologi Mahasiswa Gilang Lawan 5 Begal di Bekasi, Rebut Dua Celurit

Polisi masih memburu tiga begal lain berinisial G, S, dan B serta mencari sepeda motor korban yang dibawa kabur begal motor itu.

Baca Selengkapnya

Modus Baru Perampasan Motor, Pelaku Pura-pura Jadi Leasing Tarik Motor Cicilan Bermasalah

25 September 2023

Modus Baru Perampasan Motor, Pelaku Pura-pura Jadi Leasing Tarik Motor Cicilan Bermasalah

Perampasan motor dengan modus penarikan dari leasing karena cicilan bermasalah terjadi di Jalan Juanda, Depok, pada 23 September 2023.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Aksi Pelajar SMK Begal Motor di Jakarta Barat, 4 Pelaku Positif Narkoba

23 September 2023

6 Fakta Aksi Pelajar SMK Begal Motor di Jakarta Barat, 4 Pelaku Positif Narkoba

Polsek Tambora menangkap sejumlah pelajar SMK di Jakarta Barat yang melakukan begal motor terhadap seorang pelajar SMK lainnya.

Baca Selengkapnya

Polisi Bekasi Tangkap Anggota Komplotan Begal Motor Bercelurit

10 Agustus 2023

Polisi Bekasi Tangkap Anggota Komplotan Begal Motor Bercelurit

Korban komplotan begal motor ini hanya bisa pasrah setelah minta ampun agar tidak dilukai. Pelaku mengaku bermotif ekonomi

Baca Selengkapnya

Bagaimana Urutan Aparat Boleh Tembak Mati Terduga Begal?

19 Juli 2023

Bagaimana Urutan Aparat Boleh Tembak Mati Terduga Begal?

Karena aksi begal yang brutal, aparat kepolisian seringkali terpaksa melakukan tembak mati pelaku kejahatan.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Dukung Polisi Tembak Mati Begal: Mengingatkan Peristiwa Petrus?

18 Juli 2023

Bobby Nasution Dukung Polisi Tembak Mati Begal: Mengingatkan Peristiwa Petrus?

Pernyataan Wali Kota Medan Bobby Nasution yang mendukung polisi tembak mati begal bisa mengingatkan tentang peristiwa Petrus di era Orba.

Baca Selengkapnya

Polisi Tembak Tiga Begal Sadis di Bekasi, Melawan Saat Ditangkap

18 Juli 2023

Polisi Tembak Tiga Begal Sadis di Bekasi, Melawan Saat Ditangkap

Jika gagal begal orang, mereka bakal merampok rumah warga dan tak segan melukai korban dengan senjata tajam.

Baca Selengkapnya