Bertemu Tokoh di Arab Saudi, Anies: Banyak yang Dibicarakan  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 29 Agustus 2017 13:46 WIB

Anies Baswedan diundang dan dijamu makan malam oleh para tokoh Kota Makkah yang dihadiri juga oleh Petinggi Kementrian Haji Pemerintah Saudi dan beberapa tokoh dari Afrika. instagram.com

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan, bertemu dengan beberapa tokoh Arab Saudi di tengah-tengah perjalanan ibadah hajinya. Salah satu yang diunggah di akun Instagram-nya adalah saat Anies dijamu para tokoh Kota Mekah, petinggi Kementerian Haji Pemerintah Saudi, serta beberapa tokoh dari Afrika. "Banyak yang dibicarakan," kata Anies lewat pesan WhatsApp kepada Tempo, Selasa, 29 Agustus 2017.

Anies masih belum mau menjelaskan isi pembicaraan dengan para tokoh tersebut. “Lebih baik nanti saja (dibicarakan) kalau sudah ada pelaksanaan,” ujarnya.

Anies berangkat ke Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji perdana bersama dengan istrinya, Fery Farhati, dan ibunya, Aliyah Rasyid, pada 25 Agustus lalu. "Alhamdulillah ini perjalanan pertama saya, bersyukur bisa bersama-sama dengan ibu. Kesempatan ini saya mengajak ibu dan istri," katanya.

Baca juga: FPI Ulang Tahun, Anies Baswedan: Stigma Negatif Harus Diubah

Bersadasarkan akun Istragram resmi Anies, saat sampai di Mekah, Anies beserta rombongan disambut pimpinan maktab Asia Tenggara. Dalam foto tersebut, Anies dan istri diberikan bunga mawar sebagai tanda selamat datang.

Saat ditanya agenda pertemuannya dengan Raja Salman, Anies berharap semuanya berjalan dengan lancar. “Yang penting acara haji berjalan lancar, doakan semua lancar,” kata Anies.

Baca juga: Begini Cara Anies Baswedan Menanamkan Nasionalisme kepada Anak

Adapun dalam unggahan terakhirnya di Instagram, Anies Baswedan menyebut bertemu dengan ulama terkemuka di Mekah, Abuya Sayyid Ahmad bin Muhammad bin Alawi Al-Maliki Al-Hasaniy, serta beberapa tokoh agama lainnya. "Terasa amat mengharukan saat semua ulama itu tak terlewat berdoa untuk kita, untuk Jakarta, untuk Indonesia. Di antara doa yang mereka ucapkan: Semoga Allah memberikan taufik, kemudahan, dan bimbingan kepada saudara kami Anies Baswedan dalam mengemban amanah sebagai Gubernur Jakarta," kata Anies dalam akun Instagram-nya.

CHITRA PARAMAESTI | JH


Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

14 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

16 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

17 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

1 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

1 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

2 hari lalu

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

Apakah hak angket soal kecurangan Pemilu 2024 akan bergulir? Berikut pernyataan tokoh dan partai yang dulu getol akan mengusungnya.

Baca Selengkapnya

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

2 hari lalu

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menegaskan partainya siap berkoalisi kembali dengan PKS di Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

3 hari lalu

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

Ada lobi-lobi disertai pembagian jatah menteri di kabinet. Rencana koalisi PDIP disertai syarat tertentu.

Baca Selengkapnya