Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi Pastikan 4 Perampok Toko Emas di ITC BSD Tak Terafiliasi Kelompok Teroris

Reporter

image-gnews
Petugas berjaga di tempat kejadian perkara (TKP) perampokan toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Jumat, 16 September 2022. Perampokan ini sempat menimbulkan kepanikan pengunjung mal dan viral di sosial media. ANTARA/Muhammad Iqbal
Petugas berjaga di tempat kejadian perkara (TKP) perampokan toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Jumat, 16 September 2022. Perampokan ini sempat menimbulkan kepanikan pengunjung mal dan viral di sosial media. ANTARA/Muhammad Iqbal
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Hengki Haryadi memastikan empat perampok toko emas di ITC BSD tidak terafiliasi dengan teroris mana pun. Pernyataan itu telah dipastikan olehnya setelah berkoordinasi dengan Densus 88.

“Mereka dipastikan tidak terlibat dengan jaringan terorisme. Kami sudah berkoordinasi dengan Tim Densus 88 Anti Teror untuk menyelidikinya,” ujar Hengki dalam keterangan tertulisnya, Senin, 10 Oktober 2022.

Pelaku yang sudah ditangkap tim gabungan Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan Satreskrim Polres Tangerang Selatan adalah, SU (37 tahun), TH (37 tahun), MK (33 tahun), dan H (34 tahun). Mereka ditangkap di tiga lokasi yang berbeda yaitu di Bogor, Jawa Barat; Grobogan, Jawa Tengah; dan Benda, Kabupaten Tangerang.

Sebagaimana diketahui, aksi terakhir mereka merampok toko emas 'Sinar Mas' di ITC BSD Tangerang Selatan pada 16 September 2022.  Bahkan mereka diketahui juga beraksi di toko emas Jaya Baru, Pasar Kemis, pada 10 April 2022, dan toko emas Paris, Cikupa, pada 1 Mei 2022.

Perampokan dilakukan dalam hitungan detik

Aksi pada September lalu itu dilakukan dalam hitungan detik dan terpantau oleh CCTV. Seorang pelaku menembak etalase kaca dan mengambil perhiasan emas, serta menodong orang di sekitar yang hendak mencegah.

Kapolres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi Sarly Sollu mengungkapkan bahwa kelompok perampok ini terungkap melalui sidik jari. “Kita mengambil sidik jari yang ada di scotlight di motor yang sudah dicopot di suatu tempat. Kemudian korek api yang ada di kantong jaket, terus sidik jari yang ada di selongsong peluru yang kita amankan di lokasi kejadian di Toko Sinar Mas di ITC,” katanya.

Barang bukti yang disita polisi adalah flashdisk berisi rekaman CCTV di tempat kejadian perkara, perlengkapan pakaian milik TH, satu unit handphone merek Blackberry, plat nomor palsu B 3164 BNZ, scotlight bekas warna hitam dari bodi motor. Lalu dua buah helm hitam, uang tunai Rp8 juta, satu unit senjata api jenis G2 Combat kaliber 9mm, satu unit senjata api jenis FN merek Col tipe MK IV kaliber 9mm, dan lima butir peluru kaliber 9mm.

“Barang bukti Rp8 juta yang kita amankan ini merupakan hasil penjualan barang bukti atau hasil perampokannya. Hasil keterangannya jual sendiri. Ini masih kita dalami dia jual berapa,” tutur Ajun Komisaris Besar Polisi Sarly Sollu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu satu buah jaket warna merah yang digunakan oleh SU, uang tunai Rp 500 ribu, satu unit motor Honda Mega Pro warna putih B 3763 NXA, satu buah korek api yang berada di dalam jaket, dan pecahan kaca etalase toko.

Kemudian satu set perlengkapan yang dipakai pelaku inisial S, yaitu satu buah kaos hitam bercorak merah di depan, satu buah celana pendek berwarna abu-abu, dan satu pasang sandal berwarna silver, kemudian satu buah ATM berserta buku tabungan Bank Mandiri dengan nilai uang senilai Rp250 ribu.

“Satu selongsong peluru yang diamankan di TKP yang diamankan di ITC, kemudian satu buah jaket hoodie warna hitam yang digunakan oleh pelaku inisial TH,” kata Sarly Sollu.

Para tersangka dijerat tindak pidana pencurian dengan kekerasan dan/atau Undang-Undang Darurat sebagaimana tercantum dalam Pasal 365 ayat (2). Kemudian KUHP dan/atau Pasal 1 ayat (1) Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 dengan ancaman kurungan penjara paling lama 20 tahun.

Kerugian yang dialami toko emas Sinar Mas sekitar Rp 375 juta dari taksiran perhiasan emas 650 gram. Sedangkan toko yang lain belum dipastikan.

Baca juga: 4 Pelaku Perampokan Toko Emas Gondol 600 Gram Emas, Polisi Selidiki Kaitan dengan Terorisme

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perampokan di Pamijahan Bogor, Satu Orang Tewas di dalam Mobil, 3 Anggota Keluarga Lainnya Luka-luka

1 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Perampokan di Pamijahan Bogor, Satu Orang Tewas di dalam Mobil, 3 Anggota Keluarga Lainnya Luka-luka

Warga Desa Cimayang, Pamijahan, Kabupaten Bogor digegerkan dengan aksi perampokan yang menewaskan penghuni rumah.


Resmi Nahkodai BNPT, Irjen Pol. Eddy Hartono Ingin Pertahankan Zero Terrorist Attack

2 hari lalu

Penandatanganan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan pisah sambut antara Kepala BNPT ke-6 Komjen. Pol. (Purn) H. Mohammed Rycko Amelza Dahniel, dengan Irjen. Pol. Eddy Hartono di Sentul, Rabu, 18 September 2024. Dok BNPT
Resmi Nahkodai BNPT, Irjen Pol. Eddy Hartono Ingin Pertahankan Zero Terrorist Attack

Eddy akan lebih fokus dan optimal dalam melaksanakan pencegahan sebagai bentuk kehadiran negara


CekFakta #277 Mewaspadai Bahaya AI di Tangan Ekstremis dan Teroris

6 hari lalu

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
CekFakta #277 Mewaspadai Bahaya AI di Tangan Ekstremis dan Teroris

Mewaspadai Bahaya AI di Tangan Ekstremis dan Teroris


Mulai 15 September Tarif Tol BSD Bakal Naik, Berikut Rinciannya

7 hari lalu

Sejumlah kendaraan melintas di Gerbang Tol Pondok Ranji sebagai bagian dari Jalan Tol Pondok Aren - Serpong ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/wsj.
Mulai 15 September Tarif Tol BSD Bakal Naik, Berikut Rinciannya

PT Bintaro Serpong Damai (BSD) mengungkapkan tarif tol pada ruas Pondok Aren-Serpong naik pada Minggu, 15 September 2024 pukul 00.01 WIB. Golongan yang semulanya Rp 7.000 menjadi Rp 9.500.


Polisi Ungkap Motif Perampokan Sopir Taksi Online di Tol JORR Bekasi

7 hari lalu

Ilustrasi begal. Shutterstock
Polisi Ungkap Motif Perampokan Sopir Taksi Online di Tol JORR Bekasi

Tersangka perampokan sopir taksi online inDrive itu sengaja memilih driver perempuan karena memang niat jahat sejak awal.


Perampok Sopir Taksi Online Kembalikan Barang Korban Lewat Paket dan Minta Tebusan Rp 70 Juta

8 hari lalu

Ilustrasi begal. Shutterstock
Perampok Sopir Taksi Online Kembalikan Barang Korban Lewat Paket dan Minta Tebusan Rp 70 Juta

Penumpang yang merampok mobil milik sopir taksi online mengembalikan barang korban lewat paket dan meminta tebusan.


Polisi Tangkap Perampok Sopir Taksi Online Perempuan di Tol JORR Bekasi

8 hari lalu

Ilustrasi kejahatan di taksi online. Shutterstock
Polisi Tangkap Perampok Sopir Taksi Online Perempuan di Tol JORR Bekasi

Polisi menangkap MIS alias Ibnu, perampok sopir taksi online perempuan di Tol JORR Jatiasih, Bekasi.


Eks Pimpinan Jamaah Islamiyah Serahkan Nasibnya ke Pemerintah Usai Membubarkan Diri

11 hari lalu

Mantan petinggi organisasi Jamaah Islamiyah (JI) Abu Fatih alias Abdullah Anshori (kiri) bersama mantan pemimpin JI Zarkasih (kanan) dan mantan pengurus JI Aslam Yasir (tengah) memberikan keterangan pers saat kegiatan sosialisasi pembubaran dan ikrar setia untuk kembali ke NKRI di Gedung Muzdalifah, Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Jawa Barat, Minggu, 8 September 2024. Sebanyak 400 orang mantan anggota JI di Jabodetabek mengakui kedaulatan NKRI berlandaskan UUD 1945 dan ideologi Pancasila serta menyatakan menolak radikalisme. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Eks Pimpinan Jamaah Islamiyah Serahkan Nasibnya ke Pemerintah Usai Membubarkan Diri

Ketua Mantiqi 2 Jamaah Islamiyah, Abu Fatih menyerahkan nasibnya kepada pemerintah usai membubarkan diri.


Polres Tangsel Bongkar Sindikat Pencurian Motor dan Penadah, Satpam di BSD Diduga jadi Otak Pelaku

12 hari lalu

olres Tangerang Selatan membongkar sindikat pencurian kendaraan bermotor dan kelompok penadahnya yang kerap beraksi di wilayah hukum mereka, Ahad, 8 September 2024. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Polres Tangsel Bongkar Sindikat Pencurian Motor dan Penadah, Satpam di BSD Diduga jadi Otak Pelaku

Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat pencurian motor dan kelompok penadahnya yang kerap beraksi di wilayah hukum mereka.


Tangkap 2 Terduga Teroris di Bima, Densus 88 Sita Berbagai Buku yang Dianggap Bertema Radikal

13 hari lalu

Kabag Bantuan Operasi Detasmen Khusus 88 Antiteror Komisaris Besar Aswin Siregar saat ditemui di Mabes Polri, Selasa, 11 April 2023 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Tangkap 2 Terduga Teroris di Bima, Densus 88 Sita Berbagai Buku yang Dianggap Bertema Radikal

"Barang bukti menonjol di antaranya beberapa buku bertema radikal," kata Kepala Bagian Perencanaan dan Administrasi Densus 88.