Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kaget Ada Rumah Produksi Film Porno di Srengseng Sawah, Warga: Malu, Kampung Saya Jadi Tempat Beginian

image-gnews
Suasana salah satu lokasi rumah produksi Karya Bintang Studio (KBS) yang difungsikan sebagai studio pembuatan film porno di Jalan Raya Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta, Rabu, 13 September 2023. Polda Metro Jaya mengungkap sebuah rumah produksi yang membuat film porno dan telah menghasilkan sekitar 120 film. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Suasana salah satu lokasi rumah produksi Karya Bintang Studio (KBS) yang difungsikan sebagai studio pembuatan film porno di Jalan Raya Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta, Rabu, 13 September 2023. Polda Metro Jaya mengungkap sebuah rumah produksi yang membuat film porno dan telah menghasilkan sekitar 120 film. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Terungkapnya bisnis rumah produksi film porno di Srengseng Sawah, Jaksel, oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya membuat warga sekitar kaget. 

Dari pantauan Tempo, satu dari tiga tempat rumah produksi film porno Jaksel itu berlokasi di RT 12 RW 09 Srengseng Sawah, Jagakarsa. Pada Selasa siang, rumah toko (ruko) dua lantai bercat putih itu tertutup rolling door dan terkuci, nampak sepi dan terlihat kotor.

Ruko dua lantai tersebut berdampingan dengan toko agen sembako. Pemilik toko grosir yg tidak mau disebut namanya mengatakan ruko sebelahnya sudah lama kosong beberapa bulan lalu. "Sudah lama kosong mas, sekita 6 bulanan ga pernah lihat ada orang," katanya Rabu 13 September 2023.

Sepengetahuannya, pengontrak ruko itu adalah YouTuber, yang menggunakan rumah itu untuk membuat konten YouTube. " Saya kaget dan baru tahu pas banyak wartawan dan media yang datang meliput bertanya ke saya. Mereka bilang tempat produksi film porno," ujarnya.

Didi, pedagang kelontong sebelah ruko itu menuturkan sering melihat mereka syuting di depan ruko pada sore hari. Namun dia tidak tahu sama sekali apa yang dilakukan di dalam.

"Saya baru tahu aja dari wartawan, sebelumnya saya tidak tahu apa-apa, yang saya tahu mereka pembuat konten atau youtuber," ujarnya.

Didi mengatakan tempat itu sudah lama kosong dan barang-barangnya diangkut truk. Dia tidak tahu para pengontrak itu pindah ke mana.

Warga sekitar lokasi ruko itu merasa kaget dan kesal ketika tahu tempat itu digunakan sebagai tempat produksi film esek-esek. Seorang ibu pelanggan toko kelontong di sebelah ruko mengatakan tidak tahu sama sekali tempat itu memproduksi film dewasa.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya malu, kampung saya jadi tempat beginian. Jadi rame, viral dengan hal yang buruk," ujarnya.

Kasus rumah produksi film porno di Jaksel ini terbongkar karena patroli siber yang dilakukan Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya pada Senin, 17 Juli 2023. Polisi mendapat laman yang berisi film dewasa dengan durasi 60 sampai 90 menit pada tautan kelassbintangg.com, togefilm.com dan bossinema.com.

Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan tim Ditreskrimsus menggerebek rumah produksi film porno di Jakarta Selatan itu pada 21 Juli lalu. Dari penggerebekan itu, Ade berhasil mengamankan lima tersangka yang terlibat dalam proses pembuatan film dewasa.

Total ada tiga tempat milik rumah produksi film porno yang seluruhnya berlokasi di kawasan Jakarta Selatan. Rumah produksi itu sudah memproduksi ratusan film asusila sejak awal 2022. Pelaku meraup keuntungan Rp 500 juta dari 120 film yang ditayangkan di tiga situs.

OHAN

Pilihan Editor: Kronologi Terbongkarnya Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan, Libatkan Artis dan Selebgram

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tiga Konten Kreator Prank yang Berakhir di Balik Jeruji Besi, Terakhir Galih Loss

13 hari lalu

Tiktoker Galihloss3 memegang HP yang digunakan untuk mengunggah konten yang diduga bermuatan SARA. Dokumentasi Polda Metro Jaya
Tiga Konten Kreator Prank yang Berakhir di Balik Jeruji Besi, Terakhir Galih Loss

Sebelum penangkapan kreator konten Galih Loss , ada dua Youtuber lainnya yang dicokok karena konten prank yang dibuatnya.


Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

14 hari lalu

Selebgram asal Korea, Ayana Jihye Moon dan Ustad Abdul Somad menjadi perbincangan netizen setelah Ustad Abdul Somad hadir di dalam Youtube ahli hukum tata negara Refly Harun, dimana Refly Harun bertanya bagaimana terjadinya pertemuan Ayana dengan Abdul Somad. Foto/Instagram/xolovelyayan
Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

Ayana Moon, influencer muslim Korea Selatan menjawab tantangan Daud Kim, Youtuber mualaf yang viral setelah mengumumkan akan membangun masjid.


Merasa Ayana Moon Sudah Menggiring Kebencian, Daud Kim Tantang Balik

15 hari lalu

Youtuber Daud Kim. Instagram
Merasa Ayana Moon Sudah Menggiring Kebencian, Daud Kim Tantang Balik

Merasa terusik dengan Ayana Moon, Daud Kim menantang influencer muslim Korea Selatan itu untuk menjawab pertanyaannya.


Bukan Hanya Ayana Moon, Lembaga di Korea Ini Ingatkan Tidak Sumbang Daud Kim

16 hari lalu

Daud Kim. Foto: Instagram.
Bukan Hanya Ayana Moon, Lembaga di Korea Ini Ingatkan Tidak Sumbang Daud Kim

Peringatan Ayana Moon, influencer muslim Korea agar tidak menyumbang dana ke rekening Daud Kim untuk membangun masjid diikuti lembaga lain.


Pemilik Tanah Batal Jual ke Youtuber Mualaf Daud Kim untuk Dibuat Masjid

16 hari lalu

Daud Kim, Youtuber Korea. Foto: Instagram.
Pemilik Tanah Batal Jual ke Youtuber Mualaf Daud Kim untuk Dibuat Masjid

Kesepakatan antara pemilik tanah dan Daud Kim, Youtuber mualaf untuk penjualan lahan yang akan dibangun masjid dibatalkan.


Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

16 hari lalu

Youtuber Daud Kim. Instagram
Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

YouTuber Korea Selatan Daud Kim kembali disoroti warganet. Kenapa?


Pengalaman Mendebarkan Nessie Judge, Mobil Mogok di Tengah Hutan Dini Hari Tadi

17 hari lalu

Nessie Judge. Foto: Instagram Nessie Judge.
Pengalaman Mendebarkan Nessie Judge, Mobil Mogok di Tengah Hutan Dini Hari Tadi

Nessie Judge mencuit meminta pertolongan kepada pengguna Twitter lantaran mobilnya mogok dan remnya blong.


Selebgram Jaksel Ditemukan Tewas Setelah Cekcok dengan Pacar, Polisi: Sempat Minum Obat-obatan

20 hari lalu

Ilustrasi mayat. Pakistantoday.com
Selebgram Jaksel Ditemukan Tewas Setelah Cekcok dengan Pacar, Polisi: Sempat Minum Obat-obatan

Hasil pengecekan awal kepolisian, di tubuh selebgram itu tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan.


Ada Youtuber Siksa Kera di Angkor, Pemerintah Kamboja Bakal Ambil Tindakan

26 hari lalu

Candi Angkor Wat di Siem Reap, Kamboja, (1/12). Angkor Wat dibangun oleh Raja Suryavarman II pada pertengahan abad ke-12, dan kini menjadi tujuan wisata di Kamboja. ANTARA/Wahyu Putro A
Ada Youtuber Siksa Kera di Angkor, Pemerintah Kamboja Bakal Ambil Tindakan

Selama ini, penyiksaan terhadap kera di Angkor tidak mencolok, tapi lama kelamaan kasusnya semakin banyak.


Youtuber Hasan Jr Ajak Tunaikan Permintaan Terakhir Babe Cabita

27 hari lalu

Babe Cabita. Foto: Instagram.
Youtuber Hasan Jr Ajak Tunaikan Permintaan Terakhir Babe Cabita

Youtuber, Hasan Jr mengungkapkan permintaan terakhir Babe Cabita, yang meninggal pagi ini.