Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

69 WNI Terlibat Judi Online Didepak Filipina, Tiba Bergelombang di Tanah Air

image-gnews
Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim (kiri) dan Kadiv Hubinter Polri Irjen Khrisna Murti (kanan) di Gedung Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta Selatan, pada Kamis, 10 Oktober 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim (kiri) dan Kadiv Hubinter Polri Irjen Khrisna Murti (kanan) di Gedung Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta Selatan, pada Kamis, 10 Oktober 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Pemerintah Filipina mendeportasi 69 Warga Negara Indonesia (WNI) yang terlibat judi online dan cyber scamming di negara itu. Sebanyak 22 orang, yang dipulangkan dari Filipina itu, akan tiba melalui Bandara Soekarno-Hatta secara bergelombang pada Selasa dan Rabu, 22-23 Oktober 2024.

Kepala Divisi Hubungan Internasional Kepolisian Negara Republik Indonesia (Divhubinter Polri) Inspektur Jenderal Khrisna Murti menyatakan ke-69 WNI ini dipulangkan dengan status deportasi. Mereka digerebek di Hotel Tourist Garden, Lapu-Lapu City, Provinsi Cebu, Filipina oleh Presidential Anti-Organized Crime Commission (PAOCC), dengan pendampingan Divhubinter Polri melalui KBRI Manila, dalam hal ini Atase Kepolisian (Atpol) di Manila. 

"Para WNI ini bekerja sebagai pelaku atau operator scamming maupun judi online. Karena tidak sesuai target, mereka disekap di kantor tempat bekerja dan paspor mereka ditahan,"kata Krisna di Bandara Soekarno--Hatta Selasa tengah malam, 22 Oktober 2024.

Khrisna menyebut, para WNI  itu dibayar 70.000 Peso atau setara dengan Rp 21 juta per bulan. "Penggerebekan ini dilakukan menyusul kebijakan pemerintah Filipina yang diumumkan oleh Presiden Ferdinand Marcos Jr," kata Khrisna. 

Dalam pidato State of the Nation Address (SONA) pada 22 Juli 2024, Presiden Ferdinand Marcos Jr. menginstruksikan penutupan total operasi POGO (Philippines Offshore Gaming Operator) yang selama ini beroperasi di Filipina.

Khrisna menyebutkan penutupan bisnis judi tersebut diperkirakan akan berdampak pada lebih dari 4.179 WNI yang bekerja di industri perjudian online, baik legal maupun ilegal.

Presiden Filipina memutuskan semua operasi POGO harus dihentikan, dan seluruh perusahaan yang terlibat harus keluar dari Filipina sebelum akhir tahun ini. Keputusan itu diambil sebagai langkah pemerintah Filipina untuk menekan dampak sosial negatif yang ditimbulkan oleh industri perjudian online di negara tersebut. "Ttermasuk keterlibatan pekerja asing, seperti WNI, yang bekerja baik secara legal maupun ilegal di sektor ini," kata Khrisna. 

Divhubinter Polri, melalui Atase Kepolisian di Manila, turut berperan aktif dalam proses identifikasi dan pendampingan terhadap para WNI di lokasi penggerebekan. Polri juga berkoordinasi dengan PNP (Philippines National Police), NBI (National Bureau of Investigation), dan PAOCC untuk memastikan keselamatan WNI serta kelancaran proses hukum yang berlaku. 

Selain itu, Divhubinter juga mendampingi proses pendataan biometrik para korban bersama otoritas imigrasi Filipina, serta memastikan verifikasi identitas para korban sebagai WNI yang sah.

Proses deportasi tahap pertama akan melibatkan 35 WNI, sementara 32 WNI lain masih menunggu jadwal pemulangan. Sementara itu, dua WNI yang terlibat dalam kasus hukum masih menjalani proses pengadilan di Filipina.

Berikut Jadwal Penerbangan WNI yang Dipulangkan dari Filipina 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Penerbangan pertama, menggunakan Scoot TR-278, tiba di Bandara Internasional Soekarno--Hatta, Tangerang pada 22 Oktober 2024 pukul 19.10 WIB. Nama inisial mereka adalah; PG, I, LR, R, JE, ASP, TS, MSH, NRO, IIK

2. Penerbangan kedua, menggunakan Cebu Pacific 5J-759, tiba di  Bandara Internasional Soekarno--Hatta pada 22 Oktober 2024 pukul 23.30 WIB dengan nama penumpang: YA, FR, SW, MAA, RDY, NS, PO, FK, AMH, DF, FR.

Pada tanggal 22 Oktober 2024 itu terdapat 4 gelombang pemulangan, 2 gelombang mendarat  CGK (-kode Bandara Soekarno--Hatta), 1 gelombang mendarat KNO dan 1 gelombang mendarat di Manado. 

Adapun jadwal ketibaan pada 23 Oktober 2024 

1.Berangkat 22 Oktober 2024 dari Manila Filipina transit di Singapura terdata pukul (06.55) MNL – (10.30) SIN (transit 3jam) dilanjutkan (14.25) – (15.50) PEN (transit 17jam) berangkat lagi 23 Okt (09.45) – (09.35) KNO  (Air Asia QZ-107) tanpa pendamping, berinisial DM dan MI. 

2.Berangkat 22 Oktober 2024  (06.55) MNL – (10.30) SIN (transit 23jam) berangkat lagi 23 Okt (10.20) – (11.05) CGK  (Scoot TR-276) tanpa pendamping; MDA dan MI. 

3..Berangkat pukul (09.35) MNL – (23.15) SIN (transit 10jam) berangkat lagi 23 Okt (09.25) – (13.15) MDC (Scoot TR-216)  tanpa pendamping; JJR, TEM, APH. 

4.Berangkat 22 Oktober 2024  (19.35) MNL – (23.15) SIN (transit 19jam) berangkat lagi 23 Okt (18.25) – (19.10) CGK  (Scoot TR-278)  tanpa pendamping AF, S, TAS, YPM dan S serta BH. 

Pilihan Editor: Top 3 Hukum: Menteri HAM Natalius Pigai Minta Anggaran Rp 20 Triliun, Amnesty International Sebut Yusril Tak Paham UU yang Benar

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Survei Inventure: Kelas Menengah Pangkas Uang Makan hingga Biaya Pendidikan untuk Judi Online

4 jam lalu

Warga berbelanja di sebuah mall di Jakarta, Senin, 2 September 2024. Penurunan sebesar 9,48 juta jiwa ini menandakan banyak orang dari kelas menengah yang 'turun kasta' ke kelompok kelas menengah rentan hingga kelompok rentan miskin. TEMPO/Subekti
Survei Inventure: Kelas Menengah Pangkas Uang Makan hingga Biaya Pendidikan untuk Judi Online

Hasil sigi Inventure pada September 2024 menemukan adanya 14 persen kelas menengah pernah bermain judi online selama enam bulan terakhir, sedangkan 86 persen tidak.


Hendak Dijemput Paksa Propam Polda NTT, Rudy Soik Takut Alami Nasib Seperti Brigadir Yosua

1 hari lalu

Rudy Soik saat akan dijemput Propam Polda NTT. Tempo/Yohanes Seo
Hendak Dijemput Paksa Propam Polda NTT, Rudy Soik Takut Alami Nasib Seperti Brigadir Yosua

Rudy Soik menegaskan siap mengikuti prosedur hukum yang benar, tetapi menolak penjemputan yang ia sebut sebagai tindakan arogansi


Respons Polri atas Masuknya Dua Personel Korps Bhayangkara dalam Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto tiba di kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akba
Respons Polri atas Masuknya Dua Personel Korps Bhayangkara dalam Kabinet Prabowo

Dua personel Polri, Agus Andrianto dan Purwadi Arianto, masuk kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.


Kabar Teranyar terkait Insiden Speedboat yang Tewaskan Cagub Malut Benny Laos

1 hari lalu

Petugas kepolisian bersama warga berusaha memadamkan api yang membakar speedboat milik Calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos di Dermaga Pelabuhan Regional Bobong, Desa Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, Sabtu, 12 Oktober 2024. RSUD Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara menyatakan, Cagub Maluku Utara Benny Laos meninggal dunia setelah dilakukan penanganan medis usai menjadi korban terbakarnya speedboat yang ditumpangi. ANTARA FOTO/HO/Humas Polres Taliabu
Kabar Teranyar terkait Insiden Speedboat yang Tewaskan Cagub Malut Benny Laos

Cagub Malut Benny Laos meninggal dunia setelah speedboat yang ditumpanginya terbakar dan meledak pada Sabtu, 12 Oktober 2024.


Komitmen Meutya Hafid jadi Menteri Komunikasi dan Digital Berantas Judi Online: Gak Boleh Kendor

1 hari lalu

 Meutya Hafid memberikan hormat saat dipanggil Presiden Prabowo Subianto dalam pengumuman jajaran menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu 20 Oktober 2024. Meutya Hafid terpilih sebagai Menteri Komunikasi dan Digital dalam kabinet itu. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Komitmen Meutya Hafid jadi Menteri Komunikasi dan Digital Berantas Judi Online: Gak Boleh Kendor

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid berkomitmen untuk melanjutkan program-program strategis yang telah dijalankan Budi Arie Setiadi.


Kapolri Listyo Sigit Ungkap Kortas Tipikor Polri akan Punya Tiga Direktorat

3 hari lalu

Kapolri Jenderal Listyo Sigit saat pelantikan serta serah terima jabatan untuk 7 Kapolda baru, sekaligus memberikan kenaikan pangkat kepada 29 anggota Polri yang naik satu tingkat lebih tinggi, Sabtu, 28 September 2024. Foto: Istimewa
Kapolri Listyo Sigit Ungkap Kortas Tipikor Polri akan Punya Tiga Direktorat

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipikor) punya tiga direktorat.


Pembentukan Kortas Tipikor Polri, MAKI: Bisa Kuatkan KPK yang Sudah Dilemahkan

3 hari lalu

Koordinator Perkumpulan Masyarakat Antikorupsi Indonesia alias MAKI, Boyamin Saiman, menghadiri sidang praperadilan atas belum ditahannya bekas Ketua KPK, Firli Bahuri, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada Rabu, 13 Maret 2024. Dalam gugatannya, MAKI mendesak Polda Metro Jaya, Kapolri, dan Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta segera menahan Firli. Alasannya, Firli telah ditetapkan tersangka oleh Ditreskrimsus Polda Metro Jaya atas dugaan pemerasan terhadap bekas Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, sejak 22 November 2023.  Tempo/ Adil Al Hasan
Pembentukan Kortas Tipikor Polri, MAKI: Bisa Kuatkan KPK yang Sudah Dilemahkan

Menurut Koordinator MAKI Boyamin Saiman, Kortas Tipikor Polri akan semakin memperkuat pemberantasan korupsi


IM57+ Institute: Pembentukan Kortas Tipikor Polri Tak Cukup tanpa Perbaikan Muruah KPK

4 hari lalu

(Dari kanan) Ketua IM57+ Institute M. Praswad Nugraha dan mantan penyidik KPK Novel Baswedan usai mengajukan uji materiil terhadap UU KPK di Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat pada Selasa, 28 Mei 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
IM57+ Institute: Pembentukan Kortas Tipikor Polri Tak Cukup tanpa Perbaikan Muruah KPK

Menurut IM57, begitu banyak tim dibentuk tanpa ada perubahan signifikan di Indonesia.


Ketika TNI-Polri Kerahkan 115 Ribu Personel dan 10 Kapal Perang pada Pelantikan Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin apel pasukan pengamanan tamu VVIP pelantikan presiden dan wakil presiden di Monas, Jakarta, Jumat, 18 Oktober 2024. Presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan dilantik, pada Ahad, 20 Oktober 2024. TEMPO/Subekti.
Ketika TNI-Polri Kerahkan 115 Ribu Personel dan 10 Kapal Perang pada Pelantikan Prabowo-Gibran

Operasi pengamanan VVIP untuk pelantikan Prabowo-Gibran berlangsung pada 17-23 Oktober 2024.


Kata Novel Baswedan soal Pembentukan Kortas Tipikor Polri

4 hari lalu

Dewan Penasehat IM57+ Institute Novel Baswedan memberikan keterangan usai menyerahkan laporan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta, Jumat 26 April 2024. IM57+ Institute melaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK atas dugaan pelanggaran kode etik. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Kata Novel Baswedan soal Pembentukan Kortas Tipikor Polri

Wakil Kepala Satgasus Pencegahan Korupsi Polri sekaligus eks penyidik KPK, Novel Baswedan, menanggapi soal pembentukan Kortas Tipikor Polri.