Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

AJI Tuntut Perbaikan Kesejahteraan Pekerja Media  

image-gnews
Sejumlah wartawan ikut meramaikan Hari Buruh dengan membawa poster dan berorasi di Gedung Sate, Bandung, jawa Barat (1/5). TEMPO/Prima Mulia
Sejumlah wartawan ikut meramaikan Hari Buruh dengan membawa poster dan berorasi di Gedung Sate, Bandung, jawa Barat (1/5). TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) menuntut perbaikan kesejahteraan para pekerja media, termasuk para jurnalis. "Berdasarkan survei terbaru yang kami lakukan terhadap 192 jurnalis di tujuh kota, masih ada jurnalis yang upahnya di bawah upah minimum kota," kata Koordinator Divisi Serikat Pekerja AJI Indonesia Winuranto Adhi, di sela aksi dalam memperingati Hari Buruh Sedunia pada hari ini, Sabtu (1/5), di depan Istana Negara.

Berdasarkan survei AJI di wilayah Jakarta, masih ada media yang mengupah pekerjanya di bahwa upah minimum. "Idealnya, gaji pekerja media atau jurnalis di Jakarta adalah Rp 4,6 juta," kata Winuranto. Kondisi ini, lanjutnya, dapat membuat para jurnalis rentan terhadap suap. "Yang kemudian akan berimbas pada independensinya," lanjut Winuranto.

Selain terkait kesejahteraan jurnalis, AJI juga mendorong dihentikannya pemutusan hubungan kerja (PHK) secara massal oleh perusahaan media. "Kami menolak PHK massal terhadap pekerja media," kata Winuranto.

Berdasarkan data yang dihimpun AJI Indonesia, PHK massal melanda sedikitnya 217 pekerja stasiun televisi Indosiar. PHK massal juga dialami 144 pekerja koran Berita Kota pasca diakuisisi Kelompok Kompas Gramedia (KKG), sekitar 50 pekerja Suara Pembaruan dan kelompok media Lippo lainnya, serta puluhan pekerja stasiun televisi ANTV. Kasus PHK massal juga terjadi di sejumlah daerah, salah satunya di harian Aceh Independen. Di harian tersebut, sekitar 60 pekerja menjadi korban PHK.

Beberapa kasus PHK massal yang terjadi, menurut Winuranto, juga mengindikasikan adanya union busting, yaitu usaha pemberangusan serikat pekerja. Contohnya di Indosiar, di mana tuntutan kesejahteraan dan kenaikan gaji yang tidak diberikan selama enam tahun di jawab oleh manajemen Indosiar dengan memecati anggota dan seluruh pengurus Serikat Karyawan (Sekar) Indosiar. Hal yang sama juga dialami oleh Budi Laksono, Ketua Serikat Pekerja Suara Pembaruan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Oleh karena itu, dalam Hari Buruh Sedunia pada hari ini, Sabtu (1/5), AJI meminta manajemen perusahaan untuk menghentikan PHK massal dan memberikan kesejahteraan yang layak bagi pekerjanya.

AJI juga meminta manajemen perusahaan media untuk menjamin kebebasan berserikat para pekerjanya, serta mendesak pemerintah untuk melakukan pengawasan terhadap hal tersebut.

"Kami juga meminta agar para koresponden diberikan kesempatan untuk menjadi karyawan tetap, dan menjadikan stringer diakui oleh perusahaan sebagai bagian dari pekerja," kata Winuranto. Jika hal tersebut belum dapat diwujudkan, AJI mendesak perusahaan untuk memberikan honor tulisan, jaminan asuransi, dan honor basis kepada koresponden.

EVANA DEWI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketua Umum PWI Kenang Salim Said Sebagai Tokoh Pers yang Serbabisa

10 jam lalu

Salim Said. TEMPO/Zulkarnain
Ketua Umum PWI Kenang Salim Said Sebagai Tokoh Pers yang Serbabisa

Hendry menyebut almarhum Salim Said menunjukkan bahwa wartawan dapat menjadi apa saja untuk mengabdi kepada bangsa dan negara.


Profil Salim Said, Tokoh Pers dan Perfilman yang Meninggal Dunia

10 jam lalu

Salim Said. TEMPO/Imam Sukamto
Profil Salim Said, Tokoh Pers dan Perfilman yang Meninggal Dunia

Salim Said tutup usia pada umur 80 tahun. Ia merupakan akademikus yang lahir pada 10 November 1943 di Amparita Parepare


7 Tahun Berdiri, AMSI Dorong Ekosistem Media Digital yang Sehat

16 hari lalu

Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) merayakan hari berdirinya mereka di Hotel Aone, Jakarta pada Selasa, 30 April 2024. (Sumber: Istimewa)
7 Tahun Berdiri, AMSI Dorong Ekosistem Media Digital yang Sehat

Selama tujuh tahun terakhir, AMSI telah melahirkan sejumlah inovasi untuk membangun ekosistem media digital yang sehat dan berkualitas di Indonesia.


Dewan Pers Tak Masukkan Perusahaan Pers dalam Komite Publisher Rights, Ini Alasannya

5 Maret 2024

Ketua Dewan Pers Nini Rahayu memberikan statemen dalam jumpa pers soal menuju deklarasi kemerdekaan pers Capres-Cawapres 2024 di Kantor Sekretariat Dewan Pers, Kebon Sir, Jakarta Pusat, Rabu, 31 Januari 2024. Dalam keteranganya Dewan Pers mengajak ketiga Capres-Cawapres untuk hadir dan menyatakan komitmen mereka terhadap kemerdekaan pers. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dewan Pers Tak Masukkan Perusahaan Pers dalam Komite Publisher Rights, Ini Alasannya

Komite Publisher Rights bertugas menyelesaikan sengketa antara perusahaan pers dan perusahaan platform digital.


Dewan Pers Bentuk Tim Seleksi Komite Publisher Rights

5 Maret 2024

Penjabat Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu berfoto bersama dengan pengurus Dewan Pers Masa Bakti 2022-2025 usai pertemuan dengan Media membahas Kemerdekaan Pers di Aula Gedung Dewan Pers Lantai 7, Jakarta Pusat. Foto: Tika Ayu
Dewan Pers Bentuk Tim Seleksi Komite Publisher Rights

Ninik mengatakan, Komite Publisher Rights penting untuk menjaga dan meningkatkan kualitas jurnalistik.


Ekonom Sebut Penerapan Perpres Publisher Rights Harus dengan Prinsip Keadilan

23 Februari 2024

Ilustrasi media online. Kaboompics / Pexels
Ekonom Sebut Penerapan Perpres Publisher Rights Harus dengan Prinsip Keadilan

Direktur Ekonomi Digital Center of Economic and Law Studies (Celios) Nailul Huda mengatakan Perpres Publisher Rights mesti diterapkan dengan prinsip keadilan.


Jokowi Teken Perpres Publisher Rights, Atur Kerja Sama Lisensi hingga Bagi Hasil Platform Digital dengan Perusahaan Pers

23 Februari 2024

PJ Gubernur DKI Heru Budi, Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu, Presiden RI Jokowi, Ketua PWI  Hendry CH Bangui, Ketua MPR Bambang Susatyo, Seskab Pramono Anung, Menkominfo Budi Arie (kiri-Kanan) saat hadiri puncak perayaan Hari Pers National 2024 di Ancol, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Jokowi Teken Perpres Publisher Rights, Atur Kerja Sama Lisensi hingga Bagi Hasil Platform Digital dengan Perusahaan Pers

Pemerintah bakal mengatur hubungan kerja sama platform digital dengan perusahaan pers setelah Presiden Jokowi meneken Perpres Publisher Rights.


Perpres Publisher Rights Disahkan, Meta Yakin Tak Wajib Bayar Konten Berita ke Perusahaan Media

22 Februari 2024

Ilustrasi logo Meta. (REUTERS/DADO RUVIC)
Perpres Publisher Rights Disahkan, Meta Yakin Tak Wajib Bayar Konten Berita ke Perusahaan Media

Meta menanggapi Perpres Nomor 32 Tahun 2024 tentang Tanggung Jawab Perusahaan Platform Digital untuk Mendukung Jurnalisme Berkualitas.


Jokowi Sahkan Perpres Publisher Rights, Bisa Pengaruhi Kebebasan Pers?

22 Februari 2024

PJ Gubernur DKI Heru Budi, Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu, Presiden RI Jokowi, Ketua PWI  Hendry CH Bangui, Ketua MPR Bambang Susatyo, Seskab Pramono Anung, Menkominfo Budi Arie (kiri-Kanan) saat hadiri puncak perayaan Hari Pers National 2024 di Ancol, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Jokowi Sahkan Perpres Publisher Rights, Bisa Pengaruhi Kebebasan Pers?

Jokowi teken Perpres No. 32 tahun 2024 mengatur Platform Digital dalam mendukung industri jurnalisme berkualitas. Apakah mempengaruhi kebebasan pers?


AMSI Optimistis Perpres Publisher Rights Dorong Ekosistem Bisnis Media Jadi Lebih Baik

21 Februari 2024

Wahyu Dhyatmika CEO Tempo Digital (kiri)  dan Maryadi Direktur Bisnis dan Digital Katadata (kanan) terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) periode 2023-2027, pada kongres III yang berlangsung di Hotel El Royale, Bandung 24 Agustus 2023. Foto: Istimewa
AMSI Optimistis Perpres Publisher Rights Dorong Ekosistem Bisnis Media Jadi Lebih Baik

Perpres Publisher Rights dinilai membuka ruang bagi model bisnis baru di luar model bisnis yang mengandalkan impresi atau pencapaian traffic.