Polda Metro: Minggu Ini Tidak Ada Bentrokan Ormas

Reporter

Editor

Selasa, 3 Juli 2012 09:27 WIB

Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Daerah Metro Jaya berjanji pekan ini tiada lagi bentrokan antar-anggota organisasi massa. Kepastian itu disampaikan setelah mereka mengadakan pertemuan dengan beberapa ormas di markas Polda Metro Jaya.

\"Kami minta mereka sampaikan hingga jajaran bawah, jangan sampai hanya damai di level atas, tapi yang bawah terus bersengketa,\" kata juru bicara Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, saat ditemui di kantor Humas Polri, Senin, 2 Juli 2012.

Rikwanto menyatakan polisi sudah meminta para pengurus ormas untuk menjaga keamanan di Jakarta supaya tetap kondusif. \"Minggu-minggu ini kita minta tidak ada lagi bentrok di lapangan,\" kata dia.

Pertemuan ini adalah langkah yang diambil setelah terjadi bentrokan berdarah antara anggota Forum Betawi Rempug (FBR) dan Pemuda Pancasila (PP). Para tersangka diduga menyerang gardu FBR di Pondok Aren, Tangerang. Polisi masih memburu sembilan anggota PP yang buron.

Polisi sudah menangkap dan menahan lima anggota PP lain yang diduga sebagai pelaku pembacokan dan pemukulan dengan senjata tajam atau tangan kosong. Lima orang yang sudah ditahan adalah Mulyadi alias Mul, umur 30 tahun, Ari Junianzah alias Ari (19) ,Abdul Kohar alias Aku (30), Abdulloh alias Aap (30), dan Yandi Margucan alias Sucan (19). Kelima tersangka ini berasal dari kelompok Pemuda Pancasila.

\"Kami temukan ada kartunya dari anggota PP,\" kata Rikwanto.

Pengeroyokan itu menewaskan Muhidin, Ketua Forum Betawi Rempug, yang terjadi di Jalan Ruko Sabar Garuda Asri, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Massa diperkirakan berjumlah 50 orang tak dikenal. Mereka mengendarai sepeda motor kala mendatangi posko organisasi massa tersebut.

Di posko, sekitar sepuluh anggota FBR sedang berkumpul. Massa tiba-tiba menyerang. Anggota FBR itu menyelamatkan diri. Muhidin bertahan dan melawan. Lantaran tak seimbang, ia tewas dengan luka bacok di sekujur tubuh.

FRANSISCO ROSARIANS

Berita Terpopuler Lainnya:

DPR Minta Ormas Dibekukan, Ini Tanggapan FBR

Posko Pemuda Pancasila Diserang

FPI Depok Ancam Bongkar Tempat Mesum

Pakai Baju Pemuda Pancasila, Pria Ini Dibacok

Oktober, Tarif KRL Commuter Naik






Advertising
Advertising

Berita terkait

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

6 hari lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

6 hari lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

29 hari lalu

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan mencabut Kartu Jakarta Pintar (KJP) pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat konvoi di Senen

Baca Selengkapnya

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

29 hari lalu

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

Polres Metro Depok AKBP Markuat pengamanan 38 remaja itu berawal dari tim patroli melihat mereka sedang berkumpul.

Baca Selengkapnya

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

30 hari lalu

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

39 hari lalu

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

Dari para peserta sahur on the road itu, polisi menyita 16 unit sepeda motor, satu buat petasan yang sudah kosong, hingga bambu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

39 hari lalu

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

Polisi menangkap keenam pemuda bersenjata tajam yang diduga hendak tawuran itu ketika berpatroli di wilayah Jalan Cipinang Lontar, Jatinegara,

Baca Selengkapnya

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

41 hari lalu

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

Polsek Ciledug menangkap 12 remaja yang diduga hendak tawuran di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Ahad dini hari.

Baca Selengkapnya

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

41 hari lalu

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

Polresta Solo menggagalkan perang sarung yang terjadi di Kampung Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo Minggu dini hari.

Baca Selengkapnya

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

47 hari lalu

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

Ada tempat di kawasan Koja yang dijadikan lokasi tawuran pada malam pertama Ramadan.

Baca Selengkapnya