Jokowi Tinggalkan Balai Kota Naik Bajaj  

Reporter

Jumat, 3 Januari 2014 15:53 WIB

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memarkir sepedanya sesampainya di Balaikota Jakarta (3/1). Jokowi menginstruksikan pegawai di lingkungan Pemprov DKI Jakarta untuk tidak menggunakan kendaraan pribadi setiap Jumat yang berlaku sejak Jumat (3/1). ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo pergi meninggalkan kantor Balai Kota dengan menggunakan bajaj. Jokowi--sapaan akrabnya--pergi dari Balai Kota pukul 15.30 WIB pada Jumat, 3 Januari 2014.

Pada hari ini, Jokowi mulai menerapakan kewajiban untuk tidak menggunakan kendaraan pribadi untuk bertugas. Kewajiban ini ditetapkan Jokowi melalui Instruksi Gubernur Nomor 150 Tahun 2013 yang ditandatanganinya pada 30 Desember 2013 lalu.

"Saya cuma mau jalan-jalan, tidak usah ngikutin," kata Jokowi kepada wartawan yang mengikutinya dari kantor Balai Kota. Jokowi tidak mengatakan apakah dirinya akan pulang ke rumah dinasnya di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.

Jokowi sempat disapa beberapa tukang ojek yang tengah mangkal di depan kantor Balai Kota dan gedung Lemhanas. Sebuah angkutan umum yang tengah melintas di Jalan Medan Merdeka Selatan berhenti karena para penumpangnya mengelu-elukan dirinya. "Pak, jadi presiden, ya," kata seorang ibu dari angkutan umum jenis mikrolet tersebut.

Setelah berjalan hingga gedung Kementerian BUMN, Jokowi kembali bertanya kepada wartawan yang mengikutinya. "Kok masih ngikuti? Diikuti terus, saya lari lho," kata Jokowi.

Usai ditanya oleh beberapa awak media, Jokowi menyetop bajaj yang tengah melintas di jalan protokol tersebut. Sontak tiga bajaj berhenti di hadapannya dan Jokowi masuk ke bajaj berbahan bakar gas tersebut dengan nomor polisi B-2187-LE. "Sudah, ya, jangan ikuti," kata Jokowi.

Pada hari perdana penerapan larangan mengendarai mobil pribadi ini, Jokowi berangkat pagi tadi dari rumah dinasnya dengan mengendarai sepeda bersama komunitas Bike to Work. Hingga pukul 14.00, tidak terlihat mobil dinas jenis Toyota Innova warna hitam maupun mobil pendampingnya jenis Land Cruiser.

ISMI DAMAYANTI


Baca juga:
Ahok Naik Mobil Dinas, Jokowi: Lihat Saja Nanti
Jokowi ke Kantor Naik Sepeda, Ojek, atau Bajaj
Nur Mahmudi: Jokowi Hemat Energi 5 Persen
Polisi: Penembakan di Galur Akibat Saling Ejek

Berita terkait

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

1 jam lalu

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan bakal menyiapkan karpet merah bagi siapa pun yang ingin bergabung dengan partainya.

Baca Selengkapnya

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

4 jam lalu

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

Peringkat laboratorium Indonesia Digital Test House disebutkan hampir sama dengan Rumah Sakit Tipe A di bidang layanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

5 jam lalu

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

Hingga tahun terakhir menjabat, Presiden Jokowi tidak pernah hadir secara langsung dalam Sidang Umum PBB.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

5 jam lalu

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

Bamsoet menilai pertemuan presiden dan mantan presiden penting dilakukan untuk menunjukkan keharmonisan antara pemimpin-pemimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

8 jam lalu

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

Presiden Joko Widodo bersama Elon Musk akan meluncurkan Starlink di salah satu Puskesmas di Denpasar, Bali.

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

9 jam lalu

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

BPJS Kesehatan barus saja mengumumkan bahwa mereka akan memberlakukan sistem kelas tunggal, bagaimana kilas balik jaminan kesehatan nasional?

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

10 jam lalu

BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

BPJS Kesehatan akan memberlakukan kelas tunggal dan sistem baru dalam bentuk KRIS, bagaimana sistem dan ketentuan naik kelas rawat inap?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

14 jam lalu

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

22 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

23 jam lalu

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.

Baca Selengkapnya