Bekasi Berharap Cegah Banjir Lewat Proyek Kolam Retensi, Sebab...

Jumat, 20 Oktober 2017 05:57 WIB

Solusi Banjir Bekasi, Bangun Kolam Retensi

TEMPO.CO, Bekasi -Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan, sedikitnya ada enam kolam retensi atau polder air yang dibangun pemerintah untuk menanggulangi banjir di wilayah setempat. "Folder air sifatnya hanya tampungan air hujan," kata Tri, Kamis, 19 Oktober 2017.

Karena itu, kata dia, jika debit air hujan yang turun melebihi kapasitas folder, dipastikan akan meluap ke permukiman warga. Misalnya, polder air di Kelurahan Pengasinan, Rawalumbu. Di sana, kata dia, debit air hujan selalu melebihi daya tampung. "Air tetap meluap, sehingga Perumahan Taman Nerogong dan Pondok Hijau Permain banjir," kata dia.
Baca : Musim Hujan Tiba, Banjir Landa Beberapa Perumahan di Bekasi

Menurut Tri, ada juga pembangunan folder air yang efektif. Misalnya di Perumahan Taman Galaxi, Bekasi Selatan. Menurut dia, genangan di perumahan tersebut jika musim hujan kini sudah berkurang. "Paling penting selain folder, saluran bagus, sehingga air dengan cepat mengalir," kata dia.

Maka, phaknya akan memperbanyak kolam retensi. Menelisik sejarah Bekasi, kata dia, sebagian besar wilayah itu dulunya merupakan rawa. Namun, kini sudah menjadi permukiman warga. "Kami ingin mengganti rawa yang hilang dengan kolam retensi," kata dia.

Warga di Perumahan Pondok Mitra Lestari, Andi Firdaus berharap lahan persawahan seluas dua hektar lebih di perumahan tersebut tak beralih fungsi. Sebab, kubangan sedalam dua meter tersebut kini berfungsi sebagai tampungan air. "Kalau Kali Bekasi meluap, akan ditampung dulu di situ," kata Andi.
Simak :

Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Kota Bekasi, Ariyanto Hendrata mengatakan, pemerintah harus mengevaluasi pembangunan folder air. Soalnya, ia menilai keberadaan polder saat ini belum mampu menanggulangi banjir yang terjadi. "polder air untuk jangka panjang," kata dia.

Mestinya, kata dia, normalisasi saluran lebih diprioritaskan untuk menanggulangi banjir. Sebab, saluran yang ada saat ini mengalami sedimentasi, dan penyempitan sehingga daya tampung menjadi berkurang drastis dibanding 10-15 tahun lalu. "Anggaran untuk kegiatan itu bisa ditambah, termasuk membuat sodetan ke Kanal Banjir Timur," ujar dia.

Polder Eksis:
1. Polder Pengasinan (Rawalumbu)
2. Polder Galaxi (Bekasi Selatan)
3. Polder Danita (Bekasi Timur)

Dalam Proses Pembangunan:
1. Polder Arenjaya (Kecamatan Bekasi Timur)
2. Polder Ikip (Jatiasih)
3. Polder Koja (Jatiasih)

Berita terkait

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

1 hari lalu

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) mengklaim pembangunan IKN tidak menyebabkan banjir di kawasan.

Baca Selengkapnya

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

2 hari lalu

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

Banjir melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, sejak Senin, 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

3 hari lalu

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

Curah hujan yang tinggi membuat Sungai Mahakam menuap. Akibatnya, lima kecamatan di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur (Kaltim) terendam banjir.

Baca Selengkapnya

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

3 hari lalu

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

Banjir di Kabupaten Agam dan Tanah datar meninggal duka bagi masyarakat Sumatra Barat. 59 orang lebih dinyatakan meninggal dan ada 16 yang masih dalam pencarian.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

3 hari lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

4 hari lalu

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

Banjir adalah bencana yang dapat terjadi di mana saja dan bisa datang tiba-tiba. Simak 5 tips bangun rumah anti banjir

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

4 hari lalu

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

Jokowi meresmikan Bendungan Ameroro di Desa Tamesandi, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe

Baca Selengkapnya

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

5 hari lalu

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

Banjir akibat luapan sungai di Nagan Raya, Aceh, berangsur surut, Namun, masih ada potensi hujan intensitas sedang hingga lebat.

Baca Selengkapnya

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

5 hari lalu

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

Banjir menyebabkan jalan nasional di Sumatera Barat terputus. Kadin khawatir akan terjadi ancaman pada pasokan komoditas.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

5 hari lalu

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

Jokowi telah memerintahkan Kepala BNPB untuk segera mendatangi area yang terkena dampak untuk mengkoordinasikan upaya bantuan dan pemulihan.

Baca Selengkapnya