Kasus Asuransi Allianz, Polisi Belum Hentikan Penyidikan

Reporter

Zara Amelia

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 10 November 2017 05:43 WIB

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi RP Argo Yuwono. TEMPO/M. Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi masih melakukan penyidikan kasus pelanggaran undang-undang konsumen oleh bekas Direktur Utama PT Allianz Life Indonesia Joachim Wessling dan mantan Manajer Klaim PT Asuransi Allianz Life Indonesia Yuliana Firmansyah. Penyidikan itu tetap berlanjut meski laporan terhadap keduanya telah dicabut oleh penggugat.

"Belum (dihentikan)," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono di kantor Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, pada Kamis, 9 November 2017, soal kelanjutan kasus PT Allianz Life Indonesia itu.

Baca: Dewan Asuransi Tunggu Putusan Hukum Sebelum Beri Sanksi Allianz

Ditemui terpisah, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Komisaris Besar Adi Deriyan membenarkan pencabutan laporan oleh dua pelapor, yakni Ifranius Algadri dan Indah Geona Nanda. Namun, dia sendiri belum mengetahui alasan di balik pencabutan laporan tersebut.

"Saya dengar dari pihak korban menyampaikan bahwa mereka akan menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan," kata Adi.

Adi menjelaskan, pihaknya baru bisa menerbitkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) atas tiga pertimbangan.

"Kalau memang korban sudah mendapatkan sisi keadilan, kemudian sudah dilayani oleh kami, dan sudah mendapatkan kepastian hukum," ucap Adi. "Jika tiga syarat itu sudah dirasakan oleh korban, maka nanti kami akan tindak lanjuti penyelesaiannya," kata dia.

Joachim Wessling dan Yuliana Firmansyah ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana perlindungan konsumen pada September lalu.

Kasus yang menjerat mantan petinggi perusahaan asuransi tersebut bermula dari laporan polisi dua nasabah Allianz yang merasa kecewa, Ifranius Algadri, 23 tahun, dan Indah Goena Nanda, 37 tahun, yang merasa kecewa atas penolakan klaim asuransi. Keduanya melaporkan dua mantan petinggi Allianz tersebut ke Polda Metro Jaya pada April 2017.

Berita terkait

Allianz Gugah Masyarakat Lewat Program Tukar Sampah

19 Oktober 2019

Allianz Gugah Masyarakat Lewat Program Tukar Sampah

Allianz Indonesia berupaya menggugah pentingnya perlindungan diri melalui cara unik melalui program "Tukar Sampahmu, Lindungi Dirimu."

Baca Selengkapnya

Allianz Gugah Masyarakat Lewat Program Tukar Sampah

19 Oktober 2019

Allianz Gugah Masyarakat Lewat Program Tukar Sampah

Allianz Indonesia berupaya menggugah pentingnya perlindungan diri melalui cara unik melalui program "Tukar Sampahmu, Lindungi Dirimu."

Baca Selengkapnya

Allianz X Tanam Investasi US$ 35 Juta ke Go-Jek

11 April 2018

Allianz X Tanam Investasi US$ 35 Juta ke Go-Jek

Allianz Indonesia dan Go-Jek sudah menjalin kerja sama strategis sejak dua tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Dua Nasabah Allianz Cabut Laporan, Polisi Punya Pertimbangan

11 November 2017

Dua Nasabah Allianz Cabut Laporan, Polisi Punya Pertimbangan

Dua nasabah PT Asuransi Allianz yang kecewa atas penolakan klaim, tiba-tiba mencabut laporannya di Polda.

Baca Selengkapnya

Polisi Minta Bantuan Interpol Kejar Bos Allianz yang Mangkir

30 Oktober 2017

Polisi Minta Bantuan Interpol Kejar Bos Allianz yang Mangkir

Polda Metro Jaya akan bekerja sama dengan Interpol untuk memburu mantan Presiden Direktur PT Allianz Life Indonesia Joachim Wessling yang mangkir.

Baca Selengkapnya

Ruko Dibobol, Nasabah Alianz Ini Tuntut Klaim Rp 2,8 Miliar

18 Oktober 2017

Ruko Dibobol, Nasabah Alianz Ini Tuntut Klaim Rp 2,8 Miliar

Nasabah PT Asuransi Allianz Utama asal Pekan Baru, Riau, Mariana menuntut klaim sebesar Rp 2,8 miliar.

Baca Selengkapnya

Dewan Asuransi Tunggu Putusan Hukum Sebelum Beri Sanksi Allianz

17 Oktober 2017

Dewan Asuransi Tunggu Putusan Hukum Sebelum Beri Sanksi Allianz

Dewan Asuransi Indonesia belum bisa memastikan akan memberikan sanksi organisasi kepada PT Asuransi Allianz Life Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dipanggil Polisi, Mantan Direktur Allianz Minta Penundaan Lagi

12 Oktober 2017

Dipanggil Polisi, Mantan Direktur Allianz Minta Penundaan Lagi

Mantan Presiden Direktur PT Asuransi Allianz Life Indonesia, Joachim Wessling, minta penundaan pemeriksaan kasus pelanggaran perlindungan konsumen.

Baca Selengkapnya

Alasan Bekas Manager Allianz Mangkir Lagi dari Panggilan Polisi

11 Oktober 2017

Alasan Bekas Manager Allianz Mangkir Lagi dari Panggilan Polisi

Mantan Manager Claim PT Asuransi Allianz Life Indonesia Yuliana Firmansyah kembali tidak hadir dalam pemeriksaan di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Kisruh Klaim, Toko Sony di Riau Laporkan Allianz Utama ke Polisi

10 Oktober 2017

Kisruh Klaim, Toko Sony di Riau Laporkan Allianz Utama ke Polisi

PT Asuransi Allianz Utama dilaporkan Toko Sony Vaio di Pekanbaru, Riau, ke Kepolisian Daerah Metro Jaya, Jakarta, atas dugaan penolakan klaim.

Baca Selengkapnya