Baru Dua Hari, 1060 Orang Pakai KJP Masuk ke Ancol Gratis

Senin, 4 Desember 2017 09:06 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Paul Tehusijarana saat peresmian masuk Ancol gratis bagi pemilik Kartu Jakarta Pintar, di Pasar Seni, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, 1 Desember 2017. TEMPO/Rosseno Aji

TEMPO.CO, Jakarta - Humas Taman Impian Jaya Ancol Rika Lestari mengatakan hingga 3 Desember 2017 tercatat 1060 orang menggunakan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus untuk masuk ke Ancol secara gratis. Sejak 1 Desember 2017, pengguna KJP Plus berhak masuk ke Ancol tanpa dipungut biaya sebulan sekali.

“Sejauh ini masih aman. Belum ada kendala dalam kebijakan KJP gratis di Ancol,” kata Rika kepada Tempo, Ahad 3 Desember 2017.

Pada hari pertama dan kedua, sudah ada 632 orang pemegang KJP Plus masuk ke Ancol secara gratis. Dari angka tersebut, 500 orang adalah pemilik KJP Plus yang diundang menghadiri peresmian program masuk Ancol gratis. Pada Ahad, 3 Desember 2017, ada 428 orang yang masuk ke Ancol dengan KJP.

Baca: Mulai 1 Desember 2017 Masuk Ancol Gratis, Syaratnya...

Pada Jumat 1 Desember 2017 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan program masuk Ancol gratis bagi pelajar pemegang KJP Plus. Anies mengatakan kebijakan ini bertujuan memberikan kesempatan bagi para keluarga tidak mampu untuk berlibur. Dalam sambutannya Anies mengatakan kesempatan berlibur adalah sesuatu yang jarang mereka dapatkan.

Anies Baswedan mengklaim, salah satu aspirasi yang sering muncul pada saat masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 adalah harapan masyarakat untuk bisa menikmati fasilitas di Ancol secara gratis. Dia berharap, lewat program ini anak-anak akan jadi lebih bersemangat ketika kembali ke sekolah.

Advertising
Advertising

Anies juga berharap pelajar pemegang KJP Plus mendapatkan pengalaman baru dengan bisa masuk ke Ancol. Menurutnya nantinya di dalam diri anak-anak akan muncul keinginan untuk bisa seperti mereka yang berhasil membangun Ancol. "Bukan soal datang dan masuk gratis saja. Kami harap datangnya adik-adik, mereka akan punya mimpi lebih tinggi," kata dia.

Berita terkait

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

24 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

24 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

24 hari lalu

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

24 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

24 hari lalu

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

Sea World Ancol turut menghadirkan acara spesial selama Libur Lebaran 10 - 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

25 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

Jumat, hari kedua Lebaran, per jam 14.00 sudah ada 52 ribu pengunjung di Taman Impian Jaya Ancol.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

25 hari lalu

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan mengklaim belum ada kerawanan dan berbagai tindak kriminal yang terjadi di kawasan wisata Ancol

Baca Selengkapnya

Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

25 hari lalu

Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

Ancol Taman Impian di Kawasan Jakarta Utara masih menjadi rujukan masyarakat untuk berliburan

Baca Selengkapnya

Taman Impian Jaya Ancol Didatangi 62 Ribu Pengunjung di H+1 Lebaran

26 hari lalu

Taman Impian Jaya Ancol Didatangi 62 Ribu Pengunjung di H+1 Lebaran

Ancol Taman Impian akan menggelar acara Festival Raya Kemenangan selama pekan libur Lebaran, dari 10 sampai 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

145 Personel Gabungan Siaga di Ancol Saat Libur Lebaran 2024, Polisi: Antisipasi Copet

26 hari lalu

145 Personel Gabungan Siaga di Ancol Saat Libur Lebaran 2024, Polisi: Antisipasi Copet

Sebanyak 145 personel gabungan bakal disiagakan mengamankan Ancol saat libur Lebaran 2024. Polisi menyebut untuk mengantisipasi copet.

Baca Selengkapnya