Anies Baswedan Sampaikan Perintah Jokowi Soal MRT dan Asian Games

Kamis, 8 Maret 2018 08:06 WIB

Presiden Jokowi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umam Partai Nasdem Surya Paloh mendengarkan penjelasan dari pimpinan proyek MRT saat meninjau proyek tersebut, di Jakarta, 7 Maret 2018. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan punya cerita setelah bersama Presiden Jokowi meninjau kemajuan pembangunan Mass Rapid Transit (MRT).

Dua kawasan yang dikunjungi, yakni di Bundaran Hotel Indonesia dan Senayan. Anies Baswedan mengungkapkan pesan dan perintah Jokowi dalam kunjungan yang juga diikuti Ketua umum Partai NasDem Surya Paloh tersebut.

“Pesan dari Pak Presiden kepada tim MRT soal jadwal (penyelesaian proyek). Kemudian, (Jokowi meminta) pastikan selama Asian Games di Jalan Sudirman, bersih,” kata Gubernur Anies di Gedung Graha Wisesa PPLPN LAN, Jalan Administrasi II, Pejompongan, Jakarta Pusat, pada Rabu sore , 7 Maret 2018.

Baca: Cerita Anies Baswedan Semobil Bareng Jokowi

Anies Baswedan menjelaskan, Presiden Jokowi ingin ketika pagelaran Asian Games 2018 di Jakarta berlangsung tidak ada lagi pagar pembatas pembangunan MRT. Pagar pembatas seng harus dibuka agar lalu lintas tidak terganggu.

“Konstruksi dikerjakan di bawah, tidak perlu terlihat di atas," ujarnya. "Mereka (penggarap proyek MRT) mengatakan, betul bulan Agustus semuanya (pekerjaan) sudah tidak ada lagi di atas. Semuanya di bawah.”

Presiden Jokowi meninjau underground Bundaran HI sekitar pukul 14.50 WIB pada Rabu kemarin. Setelah itu, blusukan bersama Anies Baswedan dan Surya Paloh dilanjutkan ke stasiun bawah tanah Senayan didampingi Direktur Utama PT MRT William Sabandar.

“Saya tanyakan ke Dirut (William) bahwa proyek ini akan selesai tepat waktu, bisa dioperasionalkan tahun depan, Maret. Tidak ada (opsi) mundur,” kata Jokowi kepada pers di proyek stasiun bawah tanah Senayan.

Setelah mendampingi Jokowi, Anies Baswedan menyatakan terus mengenjot penataan trotoar sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin menjelang perhelatan Asian Games 2018 yang dibuka pada 8 Agustus nanti. Proyek penataan itu ditargetkan kelar Juli 2018 untuk kawasan Senayan sampai Semanggi. "Malah ingin diteruskan ke Kasablanka."

Berita terkait

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

3 jam lalu

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran diminta memperhatikan komposisi kalangan profesional dan partai politik dalam menyusun kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

4 jam lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

4 jam lalu

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

Jokowi mengatakan selama 10 tahun dia menjabat sebagai presiden urusan konflik tanah selalu menjadi keluhan utama warga.

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

5 jam lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

7 jam lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

7 jam lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

7 jam lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

7 jam lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

8 jam lalu

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

Presiden Jokowi bertolak ke Banyuwangi, Jawa Timur, untuk kunjungan kerja.

Baca Selengkapnya