Dirut PD Dharma Jaya Bantah Nangis Minta Resign ke Sandiaga Uno

Kamis, 15 Maret 2018 18:12 WIB

Direktur Utama PD Dharma Jaya Marina Ratna Dwi Kusumajati di Gedung DPRD DKI Jakarta pada Selasa, 21 November 2017. FOTO: TEMPO/Larissa H.

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PD Dharma Jaya Marina Ratna Dwi Kusumajati mengatakan dirinya telah mengajukan pengunduran diri kepada Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. Pengajuan pengunduran diri Marina disampaikan kepada Sandiaga pada Selasa, 6 Maret lalu.

Marina pun membantah jika dirinya datang ke Sandiaga sambil menangis-nangis. Sebelumnya, Sandiaga mengatakan bertemu dengan Marina membahas dana public service obligation (PSO) guna membeli ayam untuk kebutuhan subsidi pangan.

Dalam pertemuan itu, kata Sandiaga, Marina sempat menangis karena dana PSO itu tak kunjung turun. "Tapi prinsipnya gini kalau kamu baca di koran, di online, bahwa saya datang nangis-nangis ke Pak Sandi, itu tidak lho. Saya datang ke sana mengajukan pengunduran diri. Tolong catat itu. Serius. Saya tidak pernah menangis," ujar Marina saat dihubungi Tempo, Kamis, 15 Maret 2018.

Baca: Sandiaga Uno: DP Nol Rupiah Bukan Untuk Jomblo yang Telat Nikah

Ketika mengutarakan keinginannya mengundurkan diri, Marina mengatakan Sandiaga Uno sempat menahan dirinya. Sandiaga meminta waktu hingga satu bulan untuk memproses pencairan PSO.

"Bu jangan dong. Jangan dulu. Kalau saya belum bisa bantu satu bulan, ibu baru boleh resign," ujar Marina menirukan Sandiaga. Marina pun menjawab "Oh, siap pak. Saya siap bantu Bapak siang dan malam."

Adapun hingga saat ini, dana PSO sebesar Rp 41 miliar untuk PD Dharma Jaya belum turun. Padahal dana itu untuk digunakan membeli persediaan ayam untuk disalurkan bagi pengguna Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan melunasi utang-utang ke pemasok ayam.

Baca: Sandiaga Uno Bicara PMD Daging Sapi: Ini Penjelasan Dharma Jaya

Advertising
Advertising

Marina mengaku sudah mengajukan pencairan dana PSO ke Badan Pengelola Keuangan Daerah dan Dinas Ketahanan Pangan Kelautan Pertanian sejak sejak bulan November. Namun, sampai sekarang dana tersebut tak kunjung cair.

Untuk menalangi utang-utang ke vendor, Marina mengatakan menggunakan uang kas PD Dharma Jaya. Tapi, kondisi keuangan semakin lama berkurang. "Sudah tidak bisa ditalangi karena putaran low case flownya. Susah enggak bisa saya talangi karena duit saya kasnya habis," ujar dia.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

12 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

1 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

3 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

3 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

4 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

4 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

5 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

5 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

6 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

8 hari lalu

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang

Baca Selengkapnya