Polisi Ringkus 7 Pelaku Perampokan Warung Nasi Goreng di Depok

Kamis, 26 April 2018 07:01 WIB

Polisi menunjukan celurit produksi anggota gengster di Depok di Markas Kepolisian Resor Kota Depok, 6 Juni 2017. Foto: Imam Hamdi

TEMPO.CO, Depok – Polres Kota Depok meringkus sekelompok pemuda yang diduga terlibat perampokan atau pencurian dan kekerasan di Pancoran Mas dan Beji Kota Depok pada Selasa dinihari 24 April 2018. Penangkapan itu berlangsung kurang dari 24 jam setelah perampokan terjadi.

Kepala Kepolisian Resor Kota Depok Komisaris Besar Didik Sugiarto mengatakan, penangkapan tersebut dilakukan di sebuah rumah di kawasan Perumahan Jatijajar, Tapos, Depok, Rabu malam 25 April 2018.

“Kami mengamankan 7 orang yang diduga kuat sebagai pelaku terkait dengan peristiwa pencurian maupun pemerasan dengan kekerasan yang terjadi di Pancoranmas dan Beji,” kata Didik kepada Tempo, Rabu.

Para pelaku pencurian itu rata-rata masih belia. Mereka adalah WK, 16 tahun, RF (17), MR (18), AS (16), CA (18), ARD (17), dan KT (17).

Baca: Terekam CCTV, Begal Sabet Korban dengan Celurit

Saat dilakukan penggerebekan dan penangkapan, 7 orang terduga pelaku tersebut sedang pesta miras. “Kami masih dalami, rumah yang dijadikan tempat persembunyian sekaligus pesta miras tersebut milik siapa,” katanya.

Advertising
Advertising

Aparat kepolisian juga mengamankan barang bukti berupa 4 buah senjata tajam jenis celurit, dua unit sepeda motor, 1 botol minuman keras dan satu unit handphone Oppo yang diduga merupakan hasil kejahatan.

“Saat ini para pelaku beserta barang bukti telah kita amankan di Polresta Depok guna penyelidikan lebih lanjut,” katanya.

Didik menambahkan, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan intensif terkait dalang maupun pelaku perampokan di kedua tempat tersebut. "Masih kita periksa, mana yang berdasarkan alat bukti terbukti melakukan tindak pidana,” katanya.

Baca: Pembunuhan Pensiunan TNI AL, Polisi Periksa Wanita Berinisial S

Selain itu, polisi juga melakukan pengembangan terhadap lokasi lain yang diduga pernah disatroni oleh para pelaku. “Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya para pelaku terancam dengan pasal 365 KUHP dan 368 KUHP jo Undang Undang Darurat, dengan ancaman maksimal 10 tahun penjara,” katanya.

Perampokan ini menggegerkan warga Depok karena terjadi di tempat terbuka. Pencurian dengan kekerasan tersebut terjadi Selasa dinihari sekitar pukul 01.15.

Perampokan pertama terjadi di warung nasi goreng Jalan Dewi Sartika, Pancoran Mas. Peristiwa itu terekam oleh kamera CCTV.

Dalam rekaman berdurasi 32 detik, seorang pemuda mengenakan kaos merah bergaris dengan mengenakan helm menghampiri pembeli nasi goreng dan mengacungkan celurit. Kepala Satuan Reserse Kriminal Resor Kota Depok, Komisaris Bintoro mengatakan, akibat kejadian tersebut korban mengalami luka di bagian dada akibat sabetan celurit.

“Korban juga mengalami kerugian Rp50 ribu,” kata Bintoro di kantornya, Rabu 25 April 2018.

Perampokan kedua terjadi di warkop Berkah, Jalan Tanah Baru, Beji. “Selang beberapa menit, pelaku juga melakukan aksinya di wilayah tanah baru, dan merampas sebuah hp jenis Oppo,” lanjut Bintoro.

Berita terkait

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

14 jam lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

16 jam lalu

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

Asem, 30 tahun, menjadi bulan bulanan warga yang emosi karena ulahnya mencuri di toko emas di Tangerang.

Baca Selengkapnya

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

18 jam lalu

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Puluhan emak-emak di Depok menjadi korban penipuan berkedok investasi emas bodong. Kerugian mencapai Rp 6 miliar.

Baca Selengkapnya

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

1 hari lalu

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

Rusia menuduh tentara AS terlibat pencurian dengan mengambil uang kekasihnya.

Baca Selengkapnya

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

2 hari lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

2 hari lalu

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

Kasatlantas Polres Metro Depok mengimbau masyarakat percaya kemampuan sendiri dan ikut prosedur dan tidak meminta bantuan ke calo SIM.

Baca Selengkapnya

Pedagang Siomay Curi 675 Celana Dalam Wanita Demi Kepuasan Seksual

4 hari lalu

Pedagang Siomay Curi 675 Celana Dalam Wanita Demi Kepuasan Seksual

Polisi menangkap seorang pemuda berinisial J, 31 tahun, karena diduga mencuri ratusan celana dalam wanita dari berbagai indekos

Baca Selengkapnya

IPW Minta Polisi Proses Hukum Richard Lee Atas Dugaan Rekayasa Pencurian untuk Konten Klinik

4 hari lalu

IPW Minta Polisi Proses Hukum Richard Lee Atas Dugaan Rekayasa Pencurian untuk Konten Klinik

Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso meminta Polresta Padang untuk mengusut Richard Lee yang diduga merekayasa pencurian di klinik miliknya.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

4 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

5 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya