Sukmawati Soekarnoputri ke Polda Metro Jaya, Silaturahmi?

Selasa, 8 Mei 2018 18:23 WIB

Sukmawati Soekarnoputri tiba untuk menggelar jumpa pers mengenai polemik puisinya yang bertajuk 'Ibu Indonesia' di Cikini, Jakarta, 4 April 2018. Puisi Ibu Indonesia, kata dia, ditulis sebagai refleksi dari keprihatinannya tentang rasa wawasan kebangsaan. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Sukmawati Soekarnoputri terlihat menyambangi Kafe Kopitiam Kepolisian Daerah Metro Jaya. Namun, saat dihampiri, ia langsung bergegas masuk ke dalam mobilnya dan pergi. Juru Bicara Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan kedatangan Sukmawati.

Menurut Argo, maksud kedatangan Sukmawati Soekarnoputri hanya untuk bersilahturahmi. "Hanya silaturahmi, tidak ada pembicaraan kasus dan sebagainya," ujar Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa, 8 Mei 2018.

Menurut Argo, Sukmawati datang sendiri sekitar pukul 09.00 WIB. Tak lama kemudian, masuk Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Idham Azis, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Komisaris Besar Adi Deriyan, dan Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Suwondo Nainggolan.

Nama Sukmawati ramai diperbincangkan setelah ia dilaporkan oleh seorang pengacara bernama Denny Andrian dan Amron Asyhari ke Polda Metro Jaya karena dianggap telah melakukan penistaan agama atas puisi berjudul “Ibu Indonesia” yang dibacakannya dalam acara Jakarta Fashion Week 2018.

Kedua laporan itu diterima dengan nomor LP/1782/IV/2018/PMJ/Dit.Reskrimum dan LP/1785/IV/2018/PMJ/Dit.Reskrimum, pada Selasa, 3 April 2018. Sukmawati diduga melanggar Pasal 156a KUHP tentang Penodaan Agama dalam laporan Amron.

Advertising
Advertising

Sedangkan dalam laporan Denny, Sukmawati Soekarnoputri dikenakan Pasal 156a KUHP dan atau Pasal 16 UU Nomor 40 tahun 2008 tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis. Saat ini, laporan tersebut sudah dilimpahkan ke Markas Besar (Mabes) Polri.

Berita terkait

Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

12 September 2023

Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

Sukmawati Soekarnoputri masih berharap Andika Perkasa jadi bacawapres Ganjar Pranowo. Ia mengatakan duet sipil-militer sangat bagus.

Baca Selengkapnya

Resmi Pindah Agama, Sukmawati: Perjalanan Kembali ke Agama Leluhur

26 Oktober 2021

Resmi Pindah Agama, Sukmawati: Perjalanan Kembali ke Agama Leluhur

Sukmawati Soekarnoputri sah memeluk agama Hindu setelah menjalani upacara Sudhi Wadani di Bali pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Baca Selengkapnya

Sukmawati Soekarnoputri Jalani Upacara Pindah Agama Hindu Hari Ini

26 Oktober 2021

Sukmawati Soekarnoputri Jalani Upacara Pindah Agama Hindu Hari Ini

Sukmawati Soekarnoputri akan menjalani upacara Sudhi Wadani pada hari ini. Sudhi Wadani merupakan upacara penyucian diri untuk menganut Agama Hindu.

Baca Selengkapnya

Pindah Agama Sukmawati Soekarnoputri Melalui Sudhi Wadani, Bagaimana Prosesinya?

25 Oktober 2021

Pindah Agama Sukmawati Soekarnoputri Melalui Sudhi Wadani, Bagaimana Prosesinya?

Sukmawati Soekarnoputri jalani upacara Sudhi Wadani untuk pindah agama ke Hindu, Ini beberapa syarat administratif dan prosesinya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Upacara Sudhi Wadani yang akan Dijalani Sukmawati Soekarnoputri

24 Oktober 2021

Mengenal Upacara Sudhi Wadani yang akan Dijalani Sukmawati Soekarnoputri

Upacara Sudhi Wadani bertujuan mengesahkan status seseorang yang sebelumnya bukan penganut Agama Hindu.

Baca Selengkapnya

Upacara Sukmawati Pindah Agama, Panitia Sebut Hanya Dihadiri Keluarga

24 Oktober 2021

Upacara Sukmawati Pindah Agama, Panitia Sebut Hanya Dihadiri Keluarga

Kepala Sukarno Center di Bali, Arya Wedakarna mengklarifikasi polemik soal panitia upacara Sukmawati Soekarnoputri pindah agama

Baca Selengkapnya

Top Nasional: Sukmawati Bakal Pindah Agama dan Eks Bupati Bengkalis Dieksekusi

24 Oktober 2021

Top Nasional: Sukmawati Bakal Pindah Agama dan Eks Bupati Bengkalis Dieksekusi

Sukmawati Soekarnoputri akan menjalani upacara prosesi pindah ke agama Hindu pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Baca Selengkapnya

Selain Paundrakarna, Satu Nama ini Bisa Calon Penerus KGPAA Mangkunegara IX

15 Agustus 2021

Selain Paundrakarna, Satu Nama ini Bisa Calon Penerus KGPAA Mangkunegara IX

Wafatnya KGPAA Mangkunegara IX menyisakan pertanyaan masyarakat, siapa penerusnya? Selain paundrakarna, terdapat satu nama lain putra Mangkunegara.

Baca Selengkapnya

Paundrakarna Putra KGPAA Mangkunegara IX: Cucu Bung Karno, Pemeran Galih

13 Agustus 2021

Paundrakarna Putra KGPAA Mangkunegara IX: Cucu Bung Karno, Pemeran Galih

Putra sulung KGPAA Mangkunegara IX dengan Sukmawati Soekarnoputri, Paundrakarna pernah bermain sebagai Galih di sinetron Gita Cinta dari SMA.

Baca Selengkapnya

KGPAA Mangkunegara IX Wafat: Pandai Menari hingga pernah Menikahi Putri Sukarno

13 Agustus 2021

KGPAA Mangkunegara IX Wafat: Pandai Menari hingga pernah Menikahi Putri Sukarno

Penguasa Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunegara IX wafat di Jakarta, Jum'at dini hari 13 Agustus 2021.

Baca Selengkapnya