Pencurian Tutup Gorong-gorong Mampang, DKI Segera Pasang CCTV

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Ali Anwar

Minggu, 3 Juni 2018 12:58 WIB

Pengguna jalan menunjuk lubang di pinggir jalan Underpas Mampang-Kuningan pada Sabtu, 2 Juni 2018. Lubang itu akibat 25 besi penutup got atau gorong-gorong dicuri pada Kamis lalu, 31 Mei 2018. FOTO: TEMPO/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Simpang dan Jalan Tak Sebidang Dinas Bina Marga DKI Jakarta Heru Suwondo mengatakan underpass Mampang-Kuningan akan segera dipasangi kamera pengawas atau closed-circuit television (CCTV) setelah penutup gorong-gorong dicuri.

Menurut Heru, pengadaan CCTV tidak akan menunggu anggaran baru dari pemerintah DKI Jakarta. "Kami upayakan bisa menggunakan CCTV yang ada dulu, misalnya eks (bekas) saat pembangunan," katanya kepada Tempo, Ahad, 3 Juni 2018.

Langkah Bina Marga DKI Jakarta memasang kamera CCTV merupakan buntut aksi pencurian 25 tutup gorong-gorong di underpass Mampang-Kuningan beberapa hari lalu. Pencurian itu menyebabkan lubang berukuran 30 x 60 sentimeter di jalan sehingga berpotensi membahayakan pengendara yang lewat.

Heru mengakui Bina Marga DKI Jakarta sebelumnya tidak berencana menggunakan CCTV. Namun maraknya aksi pencurian di underpass membuat langkah pencegahan perlu diambil.

"Dengan sering kejadian di underpass, baik steel grating yang hilang sampai dengan aksi vandalisme, rasanya perlu untuk dipasang CCTV," ujarnya.

Advertising
Advertising

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno menyesalkan pencurian tersebut karena membahayakan orang lain. Saat ini, kata Sandiaga, kontraktor sedang memesan pengganti penutup gorong-gorong.

Sandiaga berharap, ke depan, warga DKI Jakarta turut mengawasi fasilitas publik, seperti gorong-gorong Mampang-Kuningan. "Seperti Koalisi Pejalan Kaki, koalisi sepeda yang suka lewat situ, atau koalisi ojek online," ucapnya, Sabtu, 2 Juni 2018.

Berita terkait

Kronologi Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dalam Mobil Alphard, Ini yang Terlihat di CCTV

12 jam lalu

Kronologi Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dalam Mobil Alphard, Ini yang Terlihat di CCTV

Anggota Polresta Manado Brigadir Ridhal Ali Tomi ditemukan tewa dalam mobil Alphard. Apa penyebab kematiannya? Berikut kronologi tewasnya Brigadir RA?

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak di dalam Mobil Alphard di Mampang, Keluarga dari Manado cek TKP dan CCTV

2 hari lalu

Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak di dalam Mobil Alphard di Mampang, Keluarga dari Manado cek TKP dan CCTV

Keluarga almarhum Brigadir RA datang langsung dari Manado untuk mengecek TKP dan melihat CCTV. Ditemukan luka tembak di kepala korban.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

2 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

12 hari lalu

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

Dengan menggunakan smartphone yang sudah tidak terpakai, CCTV dapat mudah dibuat dengan menggunakan sebuah aplikasi.

Baca Selengkapnya

Daftar Link dan Aplikasi CCTV untuk Pantau Arus Balik Lebaran 2024

14 hari lalu

Daftar Link dan Aplikasi CCTV untuk Pantau Arus Balik Lebaran 2024

Berikut ini daftar link dan aplikasi CCTV untuk pantau arus balik mudik Lebaran 2024 di jalan arteri dan jalan tol seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

14 hari lalu

Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

Terjadi penembakan di Bandara Kuala Lumpur. Di tempat ini pula pada 2017 terjadi kasus pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri Kim Jong Un.

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

15 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya

Kakorlantas Ungkap Dugaan Sementara Penyebab Kecelakaan KM 58: Mobil Kecepatan Tinggi dan Kelebihan Muatan

20 hari lalu

Kakorlantas Ungkap Dugaan Sementara Penyebab Kecelakaan KM 58: Mobil Kecepatan Tinggi dan Kelebihan Muatan

Menurut Kakorlantas, tak ada tanda pengereman dari sopir mobil Gran Max di lokasi kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Pantau Arus Lalu Lintas Saat Mudik, Ini 3 Cara Melihat CCTV Jalan

20 hari lalu

Pantau Arus Lalu Lintas Saat Mudik, Ini 3 Cara Melihat CCTV Jalan

Untuk mengecek kemacetan di jalur mudik, masyarakat bisa mengecek streaming CCTV melalui cara berikut ini

Baca Selengkapnya

2 Cara Memantau Arus Lalu Lintas Mudik Lebaran 2024 Tanpa Mengecek CCTV

22 hari lalu

2 Cara Memantau Arus Lalu Lintas Mudik Lebaran 2024 Tanpa Mengecek CCTV

Selain CCTV, pemudik bisa memantau arus lalu lintas dengan aplikasi Google Maps dan Waze.

Baca Selengkapnya