Terduga Teroris di Depok Sewa Rumah yang Pernah Digerebek Densus

Senin, 25 Juni 2018 12:15 WIB

Rumah kontrakan terduga teroris MM alias Rizki Maulana di Sukmajaya, Depok, tampak kosong usai penggeledahan oleh anggota Densus 88, Ahad, 24 Juni 2018. Tempo/Irsyan

TEMPO.CO, Depok - Penyergapan terhadap satu dari tiga terduga teroris di Kota Depok Sabtu 23 Juni 2018 lalu mengungkap cerita tentang sebuah rumah kontrakan. Rumah di RT 06 RW 22 Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, itu ternyata pernah dihuni terduga teroris lainnya yang juga ditangkap Densus 88.

Rumah kini dikontrak oleh Rizki Maulana alias MM dan keluarganya. Sebelumnya, rumah yang sama ditempati mantan terpidana teroris Echo Ibrahim alias Baim bin Iman Soeryadi. Penangkapan terhadap Echo Ibrahim dilakukan di rumah itu pada Mei 2011.

Baca:
Terduga Teroris di Depok Rencanakan Amaliah Saat Pilkada Jabar
Terduga Teroris Tinggalkan Anak Menangis Usai Disergap Densus

“Saat itu ditemukan ratusan amunisi milik Baim,” kata Endang Suhendar, Ketua RT 06 RW 22 Kelurahan Mekarjaya saat ditemui Tempo Ahad 24 Juni 2018.

Echo Ibrahim diketahui merupakan anggota dari kelompok teroris Sukoharjo. Kelompok ini terlibat dalam kasus bom bunuh diri di Masjid Az Zikra Kantor Polresta Cirebon dan perusakan pesantren di Bima, Nusa Tenggara Barat.

Menurut Endangselama proses persidangan Echo Ibrahim, rumah kontrakan di Mekarjaya masih dijadikan tempat transit oleh istri dari jaringan Echo yang berasal dari Bima. Pemilik rumah saat itu disebutkan bermama Ambar yang tidak lain kakak ipar dari Echo.

Baca juga:
BMKG: Hujan Lebat Akan Kembali Menguyur Depok dan Bogor
Libur Lebaran Benar-benar Berlalu, Jakarta Macet Lagi

“Bu Ambar memberi izin dengan dalih kasihan selama persidangan para isteri itu tidak punya tempat tinggal selama suaminya ditahan,” kata Endang.

Beberapa tahun lalu, Endang menambahkan, rumah dijual Ambar kepada seorang perempuan lain bernama Syarifah yang berdomisili di Pejaten, Jakarta Selatan. Rumah itu sempat ditinggali oleh anak Syarifah sebelum disewakan kepada Rizki Maulana.

Dedi Hariyadi, suami Syarifah, membenarkan jual beli rumah di Mekarjaya. Dia mengaku tahu belakangan tentang cerita Echo, terpidana terorisme, di rumah itu setelah transaksi terjadi. “Kami hanya mau kontrakkan sampai Desember,” kata dia.

Menurut keterangan yang diterima Endang, penangkapan Rizki berdasarkan kecurigaan yang bersangkutan terkait aktivitas Jamaah Ansharut Daulah yang berbaiat kepada kelompok teroris ISIS. Rizki disebutkannya terlibat rencana JAD Bogor melakukan serangan terorisme saat Pilkada Jawa Barat.

Selain Rizki, ada dua orang lain yang juga ditangkap dengan tuduhan yang sama. Namun, berbeda dengan Rizki, dua lainnya itu terbunuh karena dianggap melakukan perlawanan saat disergap.


Berita terkait

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

16 jam lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

18 jam lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

2 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

2 hari lalu

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

Ribuan warga Depok memenuhi Lapangan Balai Kota Depok untuk nobar semi final Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Lapangan Balai Kota Depok, Tersedia 2.500 Porsi Bakso

2 hari lalu

Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Lapangan Balai Kota Depok, Tersedia 2.500 Porsi Bakso

Wali Kota Depok menyediakan 2.500 porsi bakso dan doorprize saat nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Pengendara Motor di Depok Jadi Korban Tabrak Lari Kendaraan Dinas Polisi

3 hari lalu

Pengendara Motor di Depok Jadi Korban Tabrak Lari Kendaraan Dinas Polisi

Seorang pengendara motor di Depok jadi korban tabrak lari kendaraan dinas polisi. Korban alami luka serius dan harus dirawat di rumah sakit.

Baca Selengkapnya

Pemkot Depok Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di DOS Margonda

3 hari lalu

Pemkot Depok Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di DOS Margonda

Nobar pertandingan timnas Indonesia vs Uzbekistan itu akan digelar mulai pukul 20.00 WIB di Depok Open Space, Jalan Margonda.

Baca Selengkapnya

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

3 hari lalu

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

Menurut IPW, polisi pesta narkoba di Depok harus diberi sanksi lebih berat karena mereka tahu mengonsumsi narkoba itu dilarang.

Baca Selengkapnya

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

4 hari lalu

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

Warga Depok merasakan guncangan gempa 6,5 magnitudo yang terjadi pada Sabtu malam. Titik gempa di laut selatan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya