PPDB Online Bekasi Lancar, Pendaftar yang Gaptek Tetap Terlayani

Sabtu, 7 Juli 2018 20:02 WIB

Sekretaris Disdukcapil Kota Bekasi Jamus didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi Inayatullah melakukan launching PPDB Online, Senin, 2 Juli 2018. Foto/Dinas Pendidikan Kota Bekasi.

TEMPO.CO, Bekasi - Proses penerimaan peserta didik baru ( PPDB ) secara online untuk tingkat SMP di Kota Bekasi berjalan lancar. Bahkan masyarakat yang gagap teknologi (gaptek) tetap dapat mengikuti prosedur pendaftaran dengan baik.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi Ali Fauzie mengatakan lebih dari 15 ribu lulusan sekolah dasar sudah mendaftar secara online. Namun jumlah itu tidak bisa dipenuhi semua karena kuota yang diterima hanya 14.934 siswa. "Sistem yang dipakai fair dan adil," kata Ali di Bekasi, Sabtu, 7 Juli 2018.

Baca: 2.010 Data Kependudukan Calon Siswa PPDB di Bekasi Terverifikasi

Penerimaan ini dibagi menjadi beberapa jalur di antaranya jalur umum dalam kota 24 persen, umum luar kota 5 persen, jalur zonasi 40 persen, jalur afirmasi (siswa miskin) 25 persen, dan jalur prestasi satu persen, serta jalur jalur maslahat guru atau khusus anak guru sebanyak lima persen.

Secara keseluruhan, kata Ali, proses PPDB online tahun ini jauh lebih baik dari sebelumnya. Masalah verifikasi nomor induk kependudukan (NIK) yang tahun lalu paling banyak ditemui, tahun ini tidak muncul lagi. "Semua pendaftar telah terverifikasi," kata dia.

Ali menambahkan, masyarakat yang kurang paham dengan teknologi informasi juga terlayani karena panitia turun langsung mendatangi sekolah. "Orang tua tinggal menunggu update informasi mengenai apakah anaknya masih bisa bersaing atau terdegradasi," kata dia.

Baca: PPDB, Anak Guru di Bekasi Dijatah 5 Persen di SMP Negeri

Untuk informasi bangku kosong, kata Ali, baru diumumkan 9 Juli mendatang. Adapun daftar ulang telah dimulai pada 6-7 Juli. Bagi mereka yang tidak mendaftar ulang dengan sendirinya dinyatakan mengundurkan diri. “Sehingga otomatis bangku itu kosong," kata dia.

Panitia nantinya membuka pendaftaran bangku kosong pada 10-12 Juli. Pendaftaran itu hanya bisa diikuti siswa yang masuk dalam jalur zonasi.

Seorang warga Bekasi Jaya, Anwar, mengakui sistem PPDB Online di Kota Bekasi semakin baik dan mudah. Pria yang juga tokoh masyarakat ini menjajal langsung dengan mendaftarkan anaknya di SMP Negeri 3 melalui jalur zonasi. "Sangat bagus, dan gampang," kata Anwar.

Berita terkait

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

1 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

1 hari lalu

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

Gibran mengatakan para penerima sepatu gratis itu sebagian besar memang penerima program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta.

Baca Selengkapnya

4 Jalur PPDB 2024 Jenjang SD, SMP, dan SMA

2 hari lalu

4 Jalur PPDB 2024 Jenjang SD, SMP, dan SMA

jalur PPDB 2024 jenjang SD, SMP, dan SMA

Baca Selengkapnya

Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

6 hari lalu

Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

Beasiswa yang ditawarkan Kedutaan Besar Jepang ini bagian dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang Monbukagakusho.

Baca Selengkapnya

Kembalikan Tas Berisi Rp 100 Juta kepada Pemudik, Aiptu Supriyanto Dapat Penghargaan Sekolah Perwira

11 hari lalu

Kembalikan Tas Berisi Rp 100 Juta kepada Pemudik, Aiptu Supriyanto Dapat Penghargaan Sekolah Perwira

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika memberikan penghargaan berupa kesempatan sekolah perwira kepada anggota Polres Lampung Tengah Aiptu Supriyanto.

Baca Selengkapnya

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

18 hari lalu

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

20 hari lalu

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, mengatakan 50 persen lebih warganya mudik ke kampung halaman

Baca Selengkapnya

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

20 hari lalu

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

Sudah ada tiga tokoh yang mendaftar untuk maju di Pilkada Kota Bekasi 2024 lewat PKB

Baca Selengkapnya

Penembakan Massal di Finlandia, Satu Tewas dan Dua Luka Serius

26 hari lalu

Penembakan Massal di Finlandia, Satu Tewas dan Dua Luka Serius

Kementerian Pendidikan Finlandia terkejut dengan peristiwa penembakan massal di sebuah sekolah di Vantaa, Finlandia

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

30 hari lalu

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

Para tersangka pelaku pencampur BBM jenis Pertalite dengan air yang dikirim ke sebuah SPBU Kota Bekasi tersebut akan diancam pidana 6 tahun penjara.

Baca Selengkapnya