Soal Izin atau Uang? Seniman Bekasi Batal Buat Mural Asian Games

Kamis, 12 Juli 2018 05:00 WIB

Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, 2018. Foto/Derry Renantha/Humas Kota Bekasi

TEMPO.CO, Bekasi - Forum Seniman Bekasi menyatakan belum juga mendapat izin untuk rencana mereka membuat lukisan tiga dimensi di kawasan Stadion Patriot Candrabhaga, Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi. Sasaran mereka adalah dinding di depan stadion yang kini penuh coretan vandalisme, sementara stadion terlibat menghelat Asian Games 2018 Jakarta dan Palembang.

"Posisi kami masih menunggu, karena belum diizinkan untuk eksekusi," kata Ketua Forum Seniman Bekasi, Yeksa Sarkeh Candra saat dihubungi, Rabu 11 Juli 2018.

Baca:
Buat Asian Games, Seniman Bekasi Tawarkan Mural 3D

Forum Seniman Bekasi telah diundang rapat oleh Pemerintah Kota Bekasi untuk membahas persiapan Asian Games. Termasuk untuk rencana membuat mural 3D di kawasan Stadion Patriot Bekasi itu.Tapi, Yeksa menambahkan, pemerintah daerah setempat mengaku tak mempunyai anggaran untuk mempercantik muka stadion itu.

“Kami sudah menawarkan solusi, yaitu menggandeng pihak ketiga ihwal pembiayaannya,” kata Yeksa. Tapi solusi itu belum mendapatkan respon secara langsung.

Baca:
Kota Bekasi Tunda Penetapan Pemenang Pilkada 2018

Forum Seniman Bekasi lalu memutuskan menarik kembali tawarannya dan mengembalikan persoalan tembok sepanjang 200 meter di depan Stadion Patriot Bekasi tersebut. "Kumuh padahal itu wajah Kota Bekasi, harusnya pejabat malu," kata Yeksa.

Keterangan Yeksa berbeda dengan Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga, Kota Bekasi, Tedi Hafni, Selasa 10 Juli 2018. Tedi menyatakan mempersilahkan forum seniman melukis dengan tema Asian Games 2018. "Kami sudah memberikan izin, tapi tidak menganggarkan," kata Tedi.

Baca:
Peminat PPDB Tahap 2 Bekasi Masih Tinggi, Bangku Kosong Diperebutkan

Stadion Patriot Bekasi akan dijadikan venue sepak bola Asian Games pada Agustus. Tim yang bertanding di stadion berkapasitas 28 ribu tempat duduk itu tergabung di dalam grup A yakni tuan rumah Indonesia, Hong Kong, Laos, Cina Taipe, dan grup B yaitu Thailand, Uzbekistan, Bangladesh, dan Qatar

Berita terkait

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

8 jam lalu

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

Menteri Luar Negeri Thailand memutuskan mengundurkan diri setelah kehilangan posisi sebagai wakil perdana menteri dalam sebuah perombakan kabinet.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

2 hari lalu

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Baca Selengkapnya

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

3 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

3 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

4 hari lalu

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

Tentara Pembebasan Nasional Karen memutuskan menarik pasukannya dari perbatasan Thailand setelah serangan balasan dari junta Myanmar.

Baca Selengkapnya

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

4 hari lalu

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

Selama musim ramai, Phuket di Thailand mengalami kemacetan lalu lintas dan kekurangan air, bandaranya pun kehabisan slot untuk penerbangan baru.

Baca Selengkapnya

Gaet Turis Lebih Banyak, Thailand buat Perjanjian Bebas Visa Permanen dengan Kazakhstan

6 hari lalu

Gaet Turis Lebih Banyak, Thailand buat Perjanjian Bebas Visa Permanen dengan Kazakhstan

Thailand mengalami peningkatan signifikan jumlah wisatawan dari Kazakhstan sejak program pembebasan visa sementara tahun lalu.

Baca Selengkapnya

5 Tips buat Pelancong yang Pertama Kali ke Bangkok

7 hari lalu

5 Tips buat Pelancong yang Pertama Kali ke Bangkok

Banyak pengalaman yang bisa didapat di Bangkok dalam satu kali perjalanan, asalkan tahu lima tips berikut ini.

Baca Selengkapnya

10 Juta Wisatawan Asing Kunjungi Thailand pada Januari - April 2024

7 hari lalu

10 Juta Wisatawan Asing Kunjungi Thailand pada Januari - April 2024

Turis Cina didominasi kunjungan wisatawan asing di Thailand dengan jumlah lebih dari 2 juta.

Baca Selengkapnya