Soal Pengganti Sandiaga, Anies Baswedan Akhirnya Kasih Petunjuk

Kamis, 16 Agustus 2018 09:52 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan revitalisasi Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa, 14 Agustus 2018. Tempo/M Yusuf Manurung

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya menyebutkan bahwa sudah ada kesepakatan soal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta pengganti Sandiaga Uno. Menurut Anies, dua partai pengusungnya di Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Gerindra sudah melakukan kesepakatan.

Baca: Ingin Wagub Seperti Sandiaga, Anies Baswedan: I Have No Worries

"Setahu saya sudah ada kesepakatan antara Gerindra dan PKS bahwa yang mengusulkan nanti adalah PKS," kata Anies Baswedan di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis, 16 Agustus 2018.

Walau sudah ada kesepakatan, Anies mengaku belum tahu siapa kandidat pengganti Sandiaga yang akan disodorkan PKS. Selain itu, Anies berujar bahwa pergantian itu tidak akan terburu-buru.

"Toh semua pekerjaan masih terhandle dengan baik," katanya.

Baca: Empat Nama Ini Bersaing Jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta

Sebelumnya, Anies menolak mengomentari siapa calon penggantinya dengan alasan masih menunggu keputusan Presiden Jokowi terhadap pengunduran diri Sandiaga.

Sandiaga Uno meninggalkan jabatan sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta untuk maju sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto. Sebagai partai pengusung di Pilkada, Gerindra dan PKS berhak menyodorkan satu nama pengganti Sandiaga.

Peluang PKS untuk mengisi kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta sudah terlihat sejak dipilihnya Sandiaga sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto.

Presiden PKS Sohibul Iman pernah mengatakan bahwa partainya berhak mendapat kursi yang ditinggalkan Sandiaga Uno karena telah merelakan posisi calon wakil presiden yang semestinya menjadi jatah PKS. "PKS memberikan posisi wakil presiden, tentu mereka memberikan hak prioritas kepada PKS untuk menjadi wagub," kata Sohibul di kantor Komisi Pemilihan Umum, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat, 10 Agustus 2018.

Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

5 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

17 jam lalu

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

PKS diprediksi bakal menjadi partai di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

1 hari lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

1 hari lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

1 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

1 hari lalu

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

Bursa calon gubernur Daerah Khusus Jakarta dari PKS mulai ramai. Salah satunya Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

1 hari lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

1 hari lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

2 hari lalu

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

PKS memang belum membuat keputusan resmi akan bergabung atau tidak di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya