Begini Anies Ungkap Ganjil Genap DKI Dilanjutkan Hingga Oktober

Reporter

Zara Amelia

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 31 Agustus 2018 16:20 WIB

Retno Marsudi dan Anies Baswedan menyaksikan ajang final pertandingan badminton tunggal putra di ajang Asian Games 2018 (Instagram)

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memperpanjang kebijakan perluasan ganjil genap hingga Asian Para Games 2018 berakhir. Menurut Anies, perpanjangan ini untuk menjaga pola lalu lintas masyarakat yang telah terbiasa dengan sistem ganjil genap sejak 2 Agustus 2018.

"Mengapa ganjil genap ini dilakukan? Pertama adalah mempermudah pengelolaan lalu lintas, juga menjaga kebiasaan yang sudah terbangun selama Asian Games ini," kata Anies di Balai Kota, Jakarta Pusat, pada Jumat, 31 Agustus 2018.

Baca: Asian Games Berakhir, Bagaimana Ganjil Genap? Ini Pendapat Anies

Anies mengatakan kebijakan ganjil genap tidak diberi jeda dari penutupan Asian Games pada 2 September 2018 hingga pembukaan Asian Para Games 2018 pada 6 Oktober 2018 agar kebiasaan lalu lintas masyarakat tidak berubah.

"Kalau jeda kemudian harus menegakkan aturan lagi, perubahan kebiasaan lagi, maka itu kita tuntaskan sampai Asian Paralympic Games 2018," ucap Anies.

Selain itu, kata Anies, perpanjangan itu akan digunakan untuk pengambilan data terkait dengan dampak sistem ganjil genap. Sebab, perluasan sistem ganjil genap yang hanya berlaku hingga Asian Games 2018 tidak cukup panjang untuk pengambilan data yang lengkap.

"Sekaligus periode ini kita jadikan periode pengambilan data yang lebih lengkap dan menyeluruh atas dampak kebijakan ganjil genap, jadi kita ambil data sampe Oktober," kata Anies.

Simak pula: Mulai Besok Fasilitas Jemput di Bandara Soekarno - Hatta Buka 24 Jam

Sistem ganjil genap akan berlaku hingga penutupan Asian Para Games 2018 pada 13 Oktober mendatang. Aturan itu akan berlaku di ruas yang sama saat Asian Games, di antaranya Jalan HR Rasuna Said, Jalan Haji Benyamin Sueb, Jalan MT Haryono, dan Jalan DI Panjaitan.

Sementara itu, ruas Jalan Metro Pondok Indah tidak akan dikenai aturan ganjil genap setelah Asian Games 2018 berakhir.

Ganjil genap akan diterapkan selama Senin hingga Jumat, pada pukul 06.00-21.00 WIB. Sebelum Asian Para Games dimulai, sistem ganjil genap tidak akan berlaku di ruas Jalan Haji Benyamin Sueb.

Berita terkait

Bamsoet Ajak Pendukung Anies dan Gandjar Serta Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

15 menit lalu

Bamsoet Ajak Pendukung Anies dan Gandjar Serta Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

1 jam lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

2 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

6 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

19 jam lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

1 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

2 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

2 hari lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya