Anies Baswedan Minta Atlet Asian Para Games Tak Utamakan Bonus

Kamis, 6 September 2018 16:41 WIB

Retno Marsudi dan Anies Baswedan menyaksikan ajang final pertandingan badminton tunggal putra di ajang Asian Games 2018 (Instagram)

TEMPO.CO, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bonus uang bukan merupakan faktor pendorong utama bagi atlet Asian Para Games 2018. Menurut dia, pendorong itu tidak berbentuk material.

Baca juga: Wagub DKI Jakarta, Anies Baswedan Akan Pilih Ahmad Syaikhu?

"Kita dorong para atlet kita, saya titipkan nama baik bangsa ini ke pundak anda. Saya titipkan nama baik bangsa ini di keringat anda, saya titipkan nama baik bangsa ini di semangat anda," kata Anies Baswedan di Ancol, 6 September 2018.

"Berikan itu pada atlet kita sehingga mereka memiliki semangat bekerja yang terbaik demi republik dan bangsa ini, itu melampaui segala macam tawaran yang bisa di moneterkan," lanjut Anies Baswedan.

Anies Baswedan menuturkan, semangat dalam kompetisi adalah saat lagu kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan. Sementara medali emas, kata Anies, tidak sekadar benda melainkan juga simbol.

Advertising
Advertising

Emas itu, kata Anies, akan dipajang para atlet di rumahnya. Menjadi sebuah penghargaan tak ternilai, lanjut Anies, karena emas itu akan dilihat oleh anak hingga cucu atlet.

Anies Baswedan mengatakan, Pemerintah DKI Jakarta juga akan menambah apresiasi bagi para atlet Asian Para Games asal Ibu Kota melalui bonus uang. Anies Baswedan optimis para atlet akan mampu membanggakan di ajang olahraga khusus penyandang disabilitas itu.

"Kita lihat atlet-atlet Para Games punya potensi untuk bisa melampaui harapan sebagaimana Asian Games," katanya.

Simak juga: Air Bersih, Anies: 12 Tahun Tanpa Pipa Baru, Uang Kita ke Mana?

Asian Para Games akan diselenggarakan di Jakarta mulai 6 hingga 13 Oktober 2018 dan diikuti oleh 41 negara dengan 2.800 atlet, 1.800 ofisial serta 500 media, baik dalam maupun luar negeri.

Sebanyak 18 cabang olahraga yang akan dipertandingkan di Asian Para Games 2018, yaitu bola basket, bola voli, anggar, tenis meja, renang, menembak, judo, bersepeda, catur, angkat beban, bowling, bola gawang, bulutangkis, lari, panahan, boccia, bola tangan dan tenis. Anies Baswedan menyemangati para atlet yang akan berlaga di Asian Para Games 2018.

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

14 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

16 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

17 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

1 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

1 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

2 hari lalu

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

Apakah hak angket soal kecurangan Pemilu 2024 akan bergulir? Berikut pernyataan tokoh dan partai yang dulu getol akan mengusungnya.

Baca Selengkapnya

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

2 hari lalu

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menegaskan partainya siap berkoalisi kembali dengan PKS di Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

3 hari lalu

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

Ada lobi-lobi disertai pembagian jatah menteri di kabinet. Rencana koalisi PDIP disertai syarat tertentu.

Baca Selengkapnya