Lawan 8 Begal, Seorang Tentara Ambruk Dibacok

Rabu, 24 Oktober 2018 23:31 WIB

Ilustrasi Pengeroyokan. huffingtonpost.com

TEMPO.CO, Bekasi - Seorang tentara menderita luka terbuka di punggung dan pinggang setelah menghadapi delapan begal, Rabu dinihari. Korban, Sersan Kepala Agus Riyanto, selamat meski harus menjalani perawatan di rumah sakit. "Kondisi korban membaik, sekarang masih dirawat di RSPAD Gatot Subroto," kata Kepala Polsek Tambun Komisaris Rahmad Sujatmiko.

Baca:
Polisi Buru Begal dan Jambret Dinilai Mirip Operasi Militer

Agus bertugas sebagai Bintara Pembina Desa di Koramil 01 Tambun, Kabupaten Bekasi. Saat itu dia tengah mengendarai sepeda motor di Jalan Baru Grand Wisata Desa Lambangsari Kecamatan Tambun Selatan. “Sekitar pukul 01.30,” kata Rahmad.

Tiba-tiba muncul delapan pemuda tak dikenal yang berboncengan empat sepeda motor. Mereka menghadang Agus. Beberapa pemuda itu mengeluarkan senjata tajam. Setelah adu mulut, para pemuda itu mengeroyok Agus dengan brutal. Punggung dan pinggan Agus terkena sabetan senjata tajam.

Setelah Agus terkapar, para pelaku melarikan diri. Agus diselamatkan oleh penduduk setempat dan dibawa ke Rumah Sakit Hermina Tambun.

Baca: Begal Baku Tembak dengan Polisi di Depok, Begini Kesaksian Warga

Menurut Rahmad Sujatmiko, dalam kejadian itu korban kehilangan sebuah dompet yang berisi dokumen penting. Polisi sudah berkoordinasi dengan Subdenpom TNI Angkatan Darat untuk memburu para begal itu. "Identitas para tersangka masih diselidiki," kata Rahmad.

Advertising
Advertising

Berita terkait

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

40 menit lalu

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

Polisi menangkap 10 anggota gengster di Tangsel setelah menyerang dan melukai dua orang di Bintaro.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

1 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

2 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

3 hari lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

9 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

9 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

16 hari lalu

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

Kurir ekspedisi itu membuat laporan palsu ke polisi telah menjadi korban begal. Uang hasil COD dipakai untuk membayar cicilan motor.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

16 hari lalu

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

Seorang pegawai honorer kementerian berusia 42 tahun dilaporkan hilang sejak 30 Maret 2024 lalu. Jasadnya ditemukan terkubur di dalam rumahnya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Pembunuhan Wanita Enam Tahun Lalu di Makassar, Pelaku Suami Sendiri

19 hari lalu

Polisi Ungkap Pembunuhan Wanita Enam Tahun Lalu di Makassar, Pelaku Suami Sendiri

Polres Makassar mengungkap kasus pembunuhan seorang ibu rumah tangga berinisial J, 35 tahun, yang terjadi pada enam tahun lalu

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

19 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya